Hijab

15 February 2015 14:13:43 Dibaca : 1487 Kategori : Muslimah Sholehah

Dalil-dalil

Al ~ Qur'an surat An - Nur (24): 31


Dan katakanlah kepada perempuan-perempuan yang beriman, supaya mereka menahan sebagian penglihatan, memelihara kehormatannya dan tiada memperlihatkan perhiasannya (tubuhnya) selain dari yang nyata (mesti terbuka - muka dan tangan). Dan hendaklah mereka sampaikan kudungnya ke leher dan dadanya, dan tiada memperlihatkan perhiasannya (tubuhnya), kecuali kepada suaminya, bapaknya, bapak suaminya, anak-anaknya, anak-anak suaminya, saudara-saudaranya, anak saudara-saudaranya, anak-anak saudara perempuan sesama perempuan, hamba sahaya kepunyaannya, laki-laki yang menjalankan kewajibannya tetapi tidak mempunyai keinginan (terhadap perempuan), dan anak-anak yang belum mempunyai pengertian kepada aurat perempuan. Dan janganlah mereka pukulkan kakinya, supaya diketahui orang perhiasannya yang tersembunyi. Dan tobatlah kamu semuanya kepada Alloh, hai orang-orang yang beriman, supaya kamu beruntung

Al ~ Qur'an surat Al - Ahzab (33): 59


Hai Nabi! Katakanlah kepada istri-istri engkau, anak-anak engkau yang perempuan dan perempuan-perempuan orang-orang yang beriman, supaya mereka menutup tubuhnya dengan baju dalamnya (ketika mereka berjalan ke luar). (Dengan) demikian itu mereka lebih patut dikenal dan (karena itu) mereka tidak diganggu. Dan Alloh itu Maha Pengampun dan Maha Penyayang.

Hadist Shohih Abu Dawud No. 3945; Buku IV; halaman 521


Dari Khalid bin Duraik, dari Aisyah r. A. Asma' binti Abu Bakar R. A., pernah berkunjung kepada Rasulullah S. A. W. memakai pakaian tipis. Maka Rasulullah S. A. W. berpaling dari padanya seraya bersabda: "Wahai Asma', sesungguhnya wanita apabila telah baligh, tidak benar terlihat dari padanya kecuali ini... dan ini...". Beliau memberi isyarat kepada wajah dan kedua tangannya.

arti asal jilbab:

menutupi kepala dengan kain sehingga kain menjulur hingga dada

arti luas:

berpakaian sesuai dengan aturan islam, yakni:
menutup aurat (dari perempuan yang boleh nampak kepada umum adalah wajah, dan tangan, selebihnya aurat)
pakaian tidak tipis
pakaian tidak ketat
pakaian tidak minim
pakaian tidak transparan
pakaian tidak membentuk badan
nomor 1 (satu) hingga nomor 6 (enam) berlaku sekaligus, tidak bisa dipisah-pisahkan.

Al ~ Qur’an surat Ali~Imran (3): 139


Dan janganlah kamu lemah (minder, rendah diri, dll.; peny.) dan janganlah bersedih hati, padahal kamulah orang–orang yang paling tinggi (derajatnya; peny.) jika kamu beriman (menjadi muslim; peny.).