Lima Fakta Unik tentang Mars

23 November 2012 17:37:55 Dibaca : 2089

Mars akan menyambut tamu dari Bumi pada Minggu malam atau Senin waktuIndonesia. Namanya Curiosity, sebuah wahana milik badan antariksa AmerikaSerikat (NASA) yang akan mendarat di permukaan planet merah itu untuk meneliti kemungkinan jejak kehidupan di masalalu dan keberadaan air.

Planet Mars memang menjadi target utama penelitian dalam beberapa dekade terakhir. Salah satu penyebabnya adalah para ilmuwan yakin sekitar 3,5 miliar tahun lalu planet tetangga Bumi itu punya suhu yang hangat dan kondisi yang lembab, mirip seperti Bumi.

Dan sebelum manusia tiba pada momentum bersejarah yang akan diukir Curiosity, ada baiknya kita mengetahui lima fakta penting tentang Mars:

1. Mars disebut planet merah karena permukaannya dipenuhi oleh debu berwarna merah yang kaya dengan zat besi.

2. Gravitasi di planet itu sangat kecil, hanya 38 persen dari gaya gravitasi Bumi. Jadi jika Anda punya bobot 69 kilo gram di Bumi maka di Mars Anda hanya akan berbobot 25 kg.

3. Suhu Mars sangat beragam dari 27 derajat Celcius pada sabuk ekuatornya hingga -128 Celcius di kutub-kutubnya.

4. Atmosfer Mars kaya dengan karbon dioksida dan juga mengandung nitrogen dan argon. Adapun atmosfer Bumi mengandung nitrogen, oksigen, dan gas lainnya.

5. Hari di Mars lebih lama dari di Bumi. Kira-kira 40 menit lebih panjang ketimbang hari di Bumi.

 

Sumber:

www.beritasatu.com/