Pantang Menyerah

07 February 2013 19:56:32 Dibaca : 52

      Menyerah saat ini bukanlah cara untuk menggapai sebuah impian, tapi ingatlah masih ada hari esok, sekarang dan masa yang akan datang, untuk memperbaiki kegagalan yang kita gapai hari ini.

      Gagal hari ini bukanlah akhir dari sebuah impian, bahkan kegagalanlah yang mengajarkan kita untuk terus gigih, maju dan penuh semangat. Sejarah telah membuktikan bahwa tidak ada seorangpun yang bisa menghindari dirinya dari kegagalan suatu waktu. Faktapun membuktikan bahwa semakin banyak kita mencoba, maka semakin banyak pula kita mengalami  kegagalan. Inilah sebabnya orang yang ingin menggapai sukses dalah mereka yang paling banyak mengalami yang namanya kegagalan dari pada orang yang setengah-setengah.

      Belajar, dan terus berusaha dan dibarengi dengan doa adalah salah satu cara untuk kita untuk menghadapi rasa takut gagal dalam diri kita. Dan juga jangan pernah malu untuk betanya kepada orang yang sudah berpengalaman, bahkan bisa dikatakan orang yang sudah banyak makan garam kehidupan, artinya orang yang selalu gagal tapi dia terus bangkit dan akhirnya menggapai apa yang diinginkannya.Tidak ada manusia yang terlahir bodoh, semuanya sama tapi cara kita saja yang berbeda dalam hal menggapai kesuksesan.

      Seperti kata pepatah;

     “Belajar dari pengalaman orang lain adalah guru yang paling bijak.”

                                                                         Ronal hutagalung

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong