BASH SHELL
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu…
Kali ini saya akan memposting tentang Bash Shell,,
Shell adalah “command executive” artinya program yang menunggu instruksi user, memeriksa sintaks dan menterjemahkan instruksi yang diberikan kemudian mengeksekusinya. Pada umumnya shell ditandai dengan command prompt, di Linux untuk user biasa biasanya ditandai dengan tanda $ dan untuk superuser biasanya tanda #. shell ada bermacam- macam di linux biasanya digunakan BASH.BASH adalah singkatan dari Bourne Again Shell.Dengan Bash Shell kita dapat memanipulasi file,menjalankan program atau membuat program,bermain-main dengan kernel dan system secara keseluruhan.Di linux ada berbagai macam shell,contohnya Bourne Shell adalah shell standar Unix yang dibuat tahun 1979 oleh Stephen Bourne dari AT&T dengan memakai bahasa pemrograman Algol. sh terkenal karena sederhana, compact, and cepat. Kelemahannya adalah kurang interkatif seperti tidak ada history, aliasing, dan job control. Default prompt shell sh adalah $ (dolar).
Demikian postingan saya kali ini,semoga bermanfaat..
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu…
30 perintah dasar CLI pada linux
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu...
Kali ini saya akan memposting tentang perintah-perintah dasar CLI pada linux.Banyak sekali perintah-perintah CLI pada linux,tapi kali ini saya hanya akan memposting 30 perintah CLI pada linux,yaitu:
1. sudo su Digunakan untuk login sebagai root/pengguna tertinggi
2. login Digunakan untuk login sebagai user lain, namun harus menjadi root dulu untuk bias menjalankan peirntah ini.
3. cd Digunakan untuk berpindah direktori
4. pwd Digunakan untuk memperlihatkan di direktori mana posisi kita berada sekarang.
5. ls Digunakan untuk melihat isi sebuah direktori.
6. cp Digunakan untuk melakukan copy file.
7. mv Digunakan untuk melakukan cut atau rename.
8. mkdir Digunakan untuk membuat folder baru.
9. rmdir Digunakan untuk menghapus folder.
10. touch Digunakan untuk membuat file baru.
11. rm Digunakan untuk menghapus file.
12. more Digunakan untuk menampilkan isi sebuah file
13. echo Digunakan untuk menuliskan sesuatu kata atau kalimat ke sebuah file.
14. adduser Digunakan untuk menambah user baru.
15. addgroup Digunakan untuk menambah group baru
16. lsusb Digunakan untuk melihat perangkat usb yang sedang terkoneksi ke komputer
17. lspci Digunakan untuk melihat perangkat pci yang sedang terkoneksi ke komputer
18. lshw Digunakan untuk melihat hardware komputer.
19. dmesg Digunakan untuk melihat hardware yang sedang beraktifitas
20. top Digunakan untuk melihat proses yang sedang berjalan
21. cpuinfo Digunakan untuk melihat spesifikasi komputer.
22. meminfo Digunakan untuk melihat status RAM
23. clear Digunakan untuk membersihkan layar
24. halt Digunakan untuk mematikan komputer, namun harus sebagai root.
25. reboot Digunakan untuk merestart komputer, namun harus sebagai root.
26. exit Digunakan untuk keluar dari terminal.
27. wget Digunakan untuk mendownload via terminal
28. ifconfig Digunakan untuk melihat konfigurasi ethernet/kartu jaringan.
29. apt-get Digunakan untuk memperoleh paket/software dari repository ubuntu secara online.
30. tar Digunakan untuk melakukan extract file.
Itulah 30 perintah dasar CLI pada linux,,semoga bermanfaat untuk yang membaca postingan ini...
Terima kasih,,Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu...
Kernel
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu...
Setelah melihat presentasi dari kelompok 2,4 dan 5,saya mendapat pengetahuan tentang kernel.Kernel merupakan perangkat lunak yang mengelola sumber daya perangkat keras komputer dan memberi layanan terhadap semua aplikasi.Kernel menerjemahkan system call kepada hardware memalui interrupt.System call adalah perintah yang dilakukan melalui kernel.
Ada beberapa macam kernel,yaitu:
1.Kernel Monolitik
Kernel monolitik adalah kernel yang menyediakan lapisan abstraksi perangkat keras secara penuh terhadap perangkat keras yang berada di bawah sistem operasi.
2.Mikrokernel
Mikrokernel adalah kernel yang menyediakan sedikit saja dari abstraksi perangkat keras dan menggunakan aplikasi yang berjalan di atasnya yang disebut dengan server untuk melakukan fungsionalitas lainnya.
3.Kernel Hibrida
Kernel hibrida adalah pendekatan desain mikrokernel yang dimodifikasi.Pada kernel hibrida terdapat beberapa tambahan kode di dalam ruangan kernel untuk meningkatkan performanya.
4.Exokernel
Exokernel adalah kernel yang menyediakan abstraksi perangkat keras secara minimal,sehingga program dapat mengakses perangkat keras secara langsung.Dalam pendekatan desain exokernel,library yang dimiliki oleh sistem operasi dapat melakukan abstraksi yang mirip dengan abstraksi yang dilakukan dalam desain kernel monolitik.
Di dalam kernel terdapat proses scheduler,memory manager,dan I/O scheduler.
*Proses scheduler berfungsi untuk mengatur proses antara aplikasi dan hardware;
*Memory manager berfungsi untuk mengatur penggunaan memori;
*I/O scheduler berfungsi untuk menjembatani penggunaan hardware.
Di dalam kernel juga terdapat IPC,yaitu mekanisme pertukaran data antara proses satu dan proses lainnya.Kernel juga memiliki kemampuan interface dengan network services untuk mendapatkan akses internet.
Jika anda ingin mengetahui versi Kernel pada computer anda,ketik uname-r, maka informasi versi akan muncul.Terdapat sistem angka yang digunakan pada versi.Digit pertama disebut angka major,dan digit kedua disebut angka minor.Apa bila angka minor berupa angka genap,maka versi tersebut telah stabil.Jika sebaliknya maka versi tersebut sedang dalam tahap perkembangan.Angka ketiga adalah angka revisi.Setelah anda mendapat copy kernel terbaru, anda harus melakukan unzip terlebih dahulu kedalam user.
Demikian penjelasan dari saya,semoga bermanfaat untuk kalian semua.
Terima Kasih,,Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu...