Monumen masker ung
07 August 2021 11:16:50
Dibaca : 26
Kreatif, Monumen Masker Bambu Terbesar di Dunia ada di Kota Gorontalo
Universitas Negeri Gorontalo (UNG) tak henti-hentinya menciptakan sebuah prestasi maupun inovasi. Kali ini dalam masa Covid-19, UNG membuat sebuah monumen masker yang terbuat dari bambu kering.
Terlihat, monumen tersebut diletakkan di depan Kampus UNG. Bukan hanya itu, ikon tersebut juga di anggap sebagai ikon terbesar dan baru pertama kali ada di Universitas yang ada di Indonesia.
Ikon masker tersebut juga telah diresmikan langsung oleh Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) Agung Firman Sampurna bersama Rektor Universitas Negeri Gorontalo, Dr Eduart Wolok pada, Jumat 11 Juni 2021.