Universitas Negeri Gorontalo akan menyelenggarakan PKKMB tahun 2021 secara Online
Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) merupakan wahana bagi pemimpin perguruan tinggi untuk memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa yang yang dewasa dan mandiri, serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberikan bekal untuk keberhasilannya menempuh pendidikan di perguruan tinggi maka dilakukan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB).
Universitas Negeri Gorontalo akan menyelenggarakan PKKMB tahun ini baik di tingkat Universitas, fakultas dan jurusan akan di selenggarakan PKKMB secara full daring.Hal ini Berdasarkan hasil rapat Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Negeri Gorontalo.
Maka dari itu,pihak panitia dari Universitas Negeri Gorontalo sendiri,telah menetapkan jadwal PKKMB akan dilaksanakan dari tanggal 11-16 Agustus 2021. Pihak dari panitia Pkkmb akan melakukan yang semaksimal mungkin demi mensukseskan kegiatan PKKMB tahun ini demi memberikan kesan terbaik kepada Mahasiswa baru yang akan menempuh perkuliahan di Universitas Negeri Gorontalo.
Jadi,pihak kampus akan melakukan yang terbaik dalam menyelenggarakan kegiatan PKKMB Online ini dan sebagai Mahasiswa kita harus mendukung dan bersyukur terhadap apa yang panitia sajikan.