MENGAPA HARUS MEMILIH JURUSAN BIMBINGAN DAN KONSELING?

04 August 2021 14:44:54 Dibaca : 11

  BIMBINGAN DAN KONSELING,Salah satu jurusan yang ada dalam Fakultas Ilmu Pendidikan.jika ada yang tanya mengapa saya memilih Jurusan ini,Alasannya,yaitu karena saya juga menyukai jurusan ini,karena menurut saya jika seseorang memilih jurusan apapun. tetapi,jika mereka tidak ada minat dan niat dalam jurusan itu maka itu akan sia-sia.karena, tidak ada minat dan niat dalam diri mereka.Nah,yang saya sukai juga dalam jurusan Bimbingan dan konseling ini kita dapat mengenal karakter dan sifat Manusia satu sama lain,dapat memahami satu sama lain,bisa memahami ilmu psikologi,bisa membantu mengatasi kasus-kasus yang sering terjadi pada Remaja saat ini.intinya Bimbingan Dan Konseling sangat berpengaruh dalam bidang pendidikan.

    Lulusan dari program studi ini dipersiapkan menjadi profesional dalam bidang bimbingan dan konseling, diharapkan dapat bekerja sebagai guru BK pada setting pendidikan dasar, maupun menengah, serta pengembang pelatihan bidang akademik, pribadi, sosial dan karir pada setting pendidikan non-formal. Lulusan Bimbingan dan Konseling banyak yang diterima sebagai konselor di dunia pendidikan, PAUD, TK, SD,SMP, SMA, dan Universitas. Selain itu mereka juga dibutuhkan sebagai Tenaga Konselor di Pusat Rehabilitasi, Lembaga Pemasyarakatan, Perkumpulan Keluarga berencana Indonesia (PKBI), Konsultan pengembangan SDM, Badan Penasehat Pembinaan Pelestarian Perkawinan (BP4), Kementerian Agama, Konselor dan Konsultan Pendidikan di Lembaga-Lembaga Bimbingan Belajar (LBB).

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong