tugas 1(satu) Pengantar Komputer
Nama | Faradiba lumaela binti adli |
NIM | 281412021 |
Kelas | A |
Jurusan | Sosiologi |
Semester | 2(dua)/Genap |
1. Pengertian TCP/IP
TCP/IP (singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol) adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Data tersebut diimplementasikan dalam bentuk perangkat lunak (software) di sistem operasi. Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah TCP/IP stack
2. Contoh IP
a. Kelas A
Range IP Address : 1.xxx.xxx.xxx sampai 126.xxx.xxx.xxx
Jumlah Network ID : 126
Jumlah Host ID (IP) : 16.777.214 pada tiap jaringan kelas A
Network ID : IP Address Kelompok satu
Host ID : IP Address Kelompok dua, tiga dan empat
Subnet Musk : 255.0.0.0
b. Kelas B
Range IP Address : 128.0.xxx.xxx sampai 191.155.xxx.xxx
Jumlah Network ID : 16.384
Jumlah Host ID (IP) : 65.532 pada tiap jaringan kelas B
Network ID : IP Address Kelompok satu dan dua
Host ID : IP Address Kelompok tiga dan empat
Subnet Musk : 255.255.0.0
c. Kelas C
Range IP Address : 192.0.0.xxx sampai 223.255.255.xxx
Jumlah Network ID : 2.097.152
Jumlah Host ID (IP) : 254 pada tiap jaringan kelas C
Network ID : IP Address Kelompok satu, dua dan tiga
Host ID : IP Address Kelompok empat
Subnet Musk : 255.255.255.0
3. Pengertian HTML
»HTML (Hyper Text Markup Language) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser Internet. Bermula dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan di dunia penerbitan dan percetakan yang disebut dengan SGML (Standard Generalized Markup Language), HTML adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web. HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C).
HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer. HTML juga dapat dikenali oleh aplikasi pembuka email ataupun dari PDA dan program lain yang memiliki kemampuan browser.
HTML dokumen tersebut mirip dengan dokumen teks biasa, hanya dalam dokumen ini sebuah teks bisa memuat instruksi yang ditandai dengan kode atau lebih dikenal dengan TAG tertentu. Sebagai contoh jika ingin membuat teks ditampilkan menjadi tebal seperti: TAMPIL TEBAL, maka penulisannya dilakukan dengan cara: <b>TAMPIL TEBAL</b>. Tanda <b> digunakan untuk mengaktifkan instruksi cetak tebal, diikuti oleh teks yang ingin ditebalkan, dan diakhiri dengan tanda </b> untuk menonaktifkan cetak tebal tersebut.
Contoh HTML:
Kode HTML dasar yang digunakan untuk membuat sebuah halaman website adalah sebagai berikut:
<html>
<head>
<title>
ini adalah contoh title
</title>
</head>
<body>
ini adalah body html. body html adalah
tempat bersemayamnya segala tulisan,
gambar, dan informasi yang dibaca
oleh semua orang di internet.
secara umum, jika kita ingin menulis
apapun di situs kita, kita perlu
memasukkan tulisan tersebut
pada area body ini.
</body>
</html>