Tugas II

16 March 2013 19:42:05 Dibaca : 915

Pengertian Singkat CSS

CSS (Cascading Style Sheets) adalah kumpulan kode-kode yang berurutan dan saling berhubungan untuk mengatur format / tampilan suatu halaman HTML dan merupakan salah satu bahasa pemrograman web untuk mengendalikan beberapa komponen dalam sebuah web sehingga akan lebih terstruktur dan seragam.

CSS dapat mengendalikan ukuran gambar, warna bagian tubuh pada teks, warna tabel, ukuran border, warna border, warna hyperlink, warnamouse over, spasi antar paragraf, spasi antar teks, margin kiri, kanan, atas, bawah, dan parameter lainnya. CSS adalah bahasa style sheet yang digunakan untuk mengatur tampilan dokumen. Dengan adanya CSS memungkinkan kita untuk menampilkan halaman yang sama dengan format yang berbeda.

Sumber:

http://id.wikipedia.org/wiki/Cascading_Style_Sheets

http://www.belajarcss.com

Pengertian CSS:

CSS atau Cascading Style Sheets adalah bahasa pemrograman untuk mengatur tampilan suatu website. CSS merupakan script yang telah embedded dengan HTML.
Manfaat dari CSS:

Kode HTML menjadi lebih sederhana dan lebih mudah diatur,Ukuran file menjadi lebih kecil, sehingga load file lebih cepat,Mudah untuk merubah tampilan, hanya dengan merubah file CSS saja,Dapat berkolaborasi dengan JavaScript.Digunakan dalam hampir semua web browser.

Atribut ID
Aturan penamaan ID:

Dapat mengandung huruf, angka, atau karakter garis bawah,Karakter pertama harus berupa huruf atau karakter garis bawah,Diawali dengan tanda #,Jangan memberi nama id sama dengan value,Jangan memberi nama id dengan tag html kemudian diikuti tanda #.

contoh :

<html>
<head>
<style type = "text/css">
#header {
width:900px;
height:50px;
border: 1px solid #640404;
}
#headerLeft {
width:400px;
background-color:#CCCCCC;
height:50px;
float:left;
text-align:center;
}
#headerRight {
width:450px;
background-color:#999999;
height:50px;
float:right;
text-align:center;
}
</style>
</head>
<body>
<h1>Sample</h1>
<div id = "header">
<div id="headerLeft">Header Left</div>
<div id="headerRight">Header Right</div>
</div>
</body>
</html>

Penempatan CSS dalam HTML

Internal CSS

Metode penulisan kode CSS langsung dalam file HTML. contoh:
<html>
<head>
<style type = "text/css">
.header {
width:900px;
height:50px;
border: 1px solid #640404;
}
.headerLeft {
width:400px;
background-color:#CCCCCC;
height:50px;
float:left;
text-align:center;
}
.headerRight {
width:450px;
background-color:#999999;
height:50px;
float:right;
text-align:center;
}
</style>
</head>
<body>

</body>
</html>Eksternal CSS

file CSS terpisah dengan HTML. Buat file dengan ekstention .css. contoh:
<html>
<head>
<link rel=”stylesheet” type=”text/css” href=”public.css”/>
</head>
<body>

</body>
</html>Inline CSS

Penulisan kode CSS dalam tag HTML. contoh:
<html>
<head>
</head>
<div style="background-color:#999999; text-align:center;">Inline CSS</div>
</body>
</html>

Sumber: http://www.imanmaulana.com/artikel/CSS/5/Pengertian-CSS

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong