Mengenalkan Fakultas-Fakultas Di Kampus Baru Universitas Negeri Gorontalo

04 August 2021 08:47:19 Dibaca : 17

Kampus baru Universitas Negeri Gorontalo yg terletak didesa Moutong kec.Tilongkabila, kab Bone Bolango provinsi Gorontalo ini telah ditempati oleh 4 fakultas yakni fakultas teknik, fakulltas matematika dan Ilmu pengetahuan alam, fakultas sastra dan budaya serta fakultas pertanian.

1. Fakultas teknik

     Fakultas Teknik UNG menawarkan beragam pilihan program untuk jenjang diploma maupun sarjana. Jurusan- Jurusan yang terkait dengan fakultas ini ada Teknik elektro, Teknik Industri, Sistem Informasi, Teknik Informatika, Seni rupa, Arsitektur dan Teknik Sipil. Kalian bisa memilih prodi yang sesuai dengan minat kalian.

2. Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan

     FMIPA UNG tidak hanya menawarkan bidang sains murni lho teman-teman, di sini juga dibuka program pendidikan yang mempersiapkan kalian untuk menjadi tenaga pengajar yang handal. Jurusan- Jurusan yang terkait dengan fakultas ini ada Geografi, Teknik Geologi, Biologi, Fisika, Kimia, Statistika, dan Pendidikan Matematika.

3. Fakultas Sastra dan Budaya

    Fakultas Sastra dan Budaya (FSB) UNG menawarkan 4 prodi bidang kependidikan. Jurusan- Jurusan yang terkait dengan fakultas ini ada Bahasa dan Sastra Indonesia, Bahasa Inggris, Seni Drama, Tari dan Musik (SENDRATASIK) Dan Pariwisata.

4. Fakultas Pertanian

     UNG telah merintis Fakultas Pertanian sejak tahun 1994 melalui Balai Pelatihan Agrokompleks. Tujuannya untuk membantu pemerintah Gorontalo membangun sektor pertanian, perikanan, dan peternakan. Dalam perjalanannya, fakultas ini telah mengalami beberapa kali perubahan status dan saat ini memiliki empat prodi jenjang sarjana yang bisa teman-teman pertimbangkan untuk melanjutkan studi. Jurusan- Jurusan yang terkait dengan fakultas ini ada Agroteknologi, Ilmu dan Teknologi Pangan, Agribisnis Dan Peternakan.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong