Pengenalan dan cara mengunakan LaTeX (Overleaf)
Nama : Prila Gintulangi
Nim : 411421028
Aplikasi Komputer (Tugas 1)
Dosen Pengampuh : Agusyarif Rezka Nuha, S.Pd, M.Si
Pengenalan dan cara mengunakan LaTeX (Overleaf)
1. Pengenalan LaTeX
LaTeX adalah bahasa markup atau sistem persiapan pembuatan dokumen untuk pengetikan sistem TeX, yang dinamakan berdasarkan gaya penulisannya sebagai LaTeX. LaTex ini hanya mengacu pada bahasa penulisan yang digunakan pada sebuah dokumen, bukan pada editor yang digunakan. Untuk membuat dokumen dalam format LaTeX, sebuah file berformat tex harus dibuat menggunakan semacam text editor. Meskipun, banyak text editor yang dapat digunakan untuk membuat dokumen LaTeX, beberapa texteditor sengaja dibuat khusus untuk menggunakan bahasa LaTeX.
Contohnya, LateX ini digunakan untuk menerjemahkan DocBook dan berbagai macam file berekstensi XML ke dalam format PDF, LaTex digunakan karena kualitasnya yang tinggi dalam typesetting LaTex menawarkan Desktop publishing yang Programmable atau dapat ditulis ulang dan fasilitas extensive untuk otomatisasi aspek-aspek dalam typesetting dan desktop publishing, termasuk pemberian nomor, dan referensi silang, table dan bingkai, tata letak halaman, dab bibliographies.
LaTex pertama kali ditulis pada awal tahun 1980 oleh Leslie Lamport di SRI Internasional. Sampai akhirnya LaTex menjadi metode yang sangat penting dalam menggunakan system TeX.
2. Langkah-langkah membuat dokumen di LaTex
a) Mencari situs LaTeX
Setelah kita mencari situs Latex maka akan muncul tampilan pada layar windows seperti pada gambar tersebut, kemudian klik link overleaf_online_LaTeX Editor
b) Register Overleaf menggunakan E-Mail
Pada langkah selanjutnya akan muncul tampilan seperti gambar di atas, dimana untuk masuk membuat file di overleaf tersebut terlebih dahulu kita harus mendaftar/registrasi menggunakan e-mail dan password.
c) New project/membuat projek
Selanjutnya, kita akan langsung membuat file tersebut seperti pada tampilan tersebut. Pertama kita harus menulis judul file, nama, dan sebagainya pada file tersebut. Setelah itu, kita klik pada tulisan Recompile untuk menyimpan hasil Tex.
d) Membuat Paragraf
Untuk membuat paragraph, dapat dilihat caranya pada gambar diatas. Baik untuk membuat dokumen maupun artikel.
e) Pembuatan list dan item
Pada gambar ini memperlihatkan cara untuk membuat list/item dokumen. Untuk halaman baru kita menggunakan kata \chapter , untuk pembuatan list dan item menggunakan kata \section dan penomoran menggunakan kata \subsection
f) Pembuatan table
Untuk selanjutnya adalah pembuatan tabel, dimana kita bisa lihat pada gambar yang sudah tertera di atas. Dan akan muncul hasilnya setelah mengklik “recompile”.
g) Penyimpanan
Terakhir, setelah semua tulisan LaTex sudah di recompile maka file/dokumen akan tersimpan secara otomatis seperti pada tampilan tersebut.
Catatan :
Agar file/dokumen tersimpan, anda harus selalu merecompile tulisan-tulisan tersebut atau ingin mengedit setiap tulisan agar tersimpan secara otomatis di e-mail anda.
Kategori
- Masih Kosong