TUGAS PENGANTAR KOMPUTER

28 August 2018 09:37:28 Dibaca : 1649

NAMA : ULFA IS. ABDUL
NIM : 412418041
PRODI: MATEMATIKA
KELAS : B SEMESTER 1

FITUR-FITUR DAN FUNGSI YANG TERDAPAT PADA HANDPHONE

1. Geo-Tagging

Geo-Tagging merupakan sebuah fitur pada kamera saat mengambil objek foto / gambar, kita dapat mengetahui letak posisi maupun waktu saat foto tersebut diambil.

2. NFC

Near Field Communication atau disingkat NFC merupakan sebuah teknologi terbaru dalamperpindahan data berbasis teknologi RFID (Radio Frequency Identification), menggunakan konektivitas tanpa kabel sehingga sangat memungkinkan komunikasi data antar perangkat elektronik dalam jarak dekat menggunakan perantara induksi medan magnet, terdapat dalam perangkat elektronik tersebut.

3. Bluetooth

Bluetooth merupakan sebuah peralatan media komunikasi tanpa kabel digunakan untuk menghubungkan sebuah perangkat komunikasi dengan perangkat komunikasi lainnya dapt dimanfaatkan untuk tukar maupun transfer data.

4. Autofocus

Autofocus merupakan salah satu fitur kamera pada smartphone, autofocus berfungsi untuk mendeteksi objek hendak di foto seberapa jaraknya sehingga gambar terfokus ke objek hendak diambil foto.

5. MMS

Multimedia Messaging Service atau MMS adalah layanan pesan bik berupa suara, foto maupun video untuk diselipkan ke dalam pesan teks.

6. SMS

SMS (Short Messaging Service) merupakan pesan singkat dalm bentuk teks.

7. GSM

Global System for Mobile (GSM) merupakan teknologi digital penyokong jaringan 2G. GSM telah digunakan oleh 80 persen dari ponsel diseluruh dunia.

8. Multitouch

Multitouch pada layar smartphone kemampuan layar sentuh untuk mengenali dua bahkan lebih titik sentuh pada permukaan layar secara bersamaan. Fitur ini hanya tersedia pada layar berjenis capasitive touchscreen. Seperti contoh kita dapat membesarkan gambar menggunakan dua jari seperti kita mencubit bagian layar smartphone.

9.Hotspot

Biasa kita temui hotspot pada sebuah smartphone, hotspot sendiri merupakan gambaran dari area atau lingkup tertentu serta terjangkau oleh jaringan WLAN/Wi-Fi, sehingga orang-orang disekitar dapat melakukan koneksi jaringan melalui perangkat yang memiliki teknologi Wi-Fi HotSpot seperti pada smartphone, laptop maupun komputer.

10. Wi-Fi Direct

Wi-Fi Direct merupakan standar serta memungkinkan perangkat Wi-Fi untuk berhubungan secara langsung, tanpa harus terkoneksi pada jaringan internet atau hotspot. Adanya hal ini menjadikan pengguna lebih mudah serta nyaman melakukan berbagaifungsi seperti print, bermain game, memutar video, audio dan lain sebagainya.

 

  • Semoga informasi mengenai beberapa Daftar Fitur-Fitur Pada Smartphone dan Penjelasannya ini dapat bermanfaat

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong