Mengejar Mimpi di Kampus Impian, Universitas Negeri Gorontalo
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Ini adalah tentang perjalananku mengejar mimpi di kampus impian.
Aku belajar banyak dari perjalananku hingga bisa berada ditahap sekarang. Awalnya aku berfikir bahwa sangat sulit diterima dikampus ini, karena dilihat dari banyaknya pendaftar terlalu kecil peluangku untuk berhasil masuk. Terlebih lagi jalur yang aku ikuti adalah Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Sebelumnya aku mengikuti seleksi Nasional atau SNMPTN, namun gagal. Aku berfikir itu adalah kegagalan yang sangat fatal dan hampir untuk menyerah. Saat itu aku sadar bahwa prestasiku di sekolahku tidak menjamin keberhasilanku untuk masuk dikampus impian, karena ternyata semua itu butuh taktik dan strategi yang tepat.
Namun lagi-lagi dan seperti biasa semangatku di bangkitkan oleh orang tuaku. Mereka meyakinkanku bahwa kita harus percaya pada diri sendiri dan pada kemampuan kita sendiri.
Hingga akhirnya doa, usaha dan dukungan dari keluarga saya dinyatakan lulus di jalur SBMPTN. Namun kelulusanku itu bukanlah akhir dari perjuangkanku, akan tetapi justru menjadi awal perjuanganku menuju kesuksesan yang sebenarnya.
"Pendidikan adalah senjata paling mematikan di dunia, karena dengan pendidikan, Anda dapat mengubah dunia." (Nelson Mandela)
Disini, dikampus ini, di Universitas Negeri Gorontalo aku siap menimpa ilmu.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh