Microsoft Exel

29 September 2017 12:25:47 Dibaca : 59

Aplikasi Microsoft Exel dalah aplikasi pengolah angka (spreadsheet), untuk menghitung, memproyeksikan, menganalisa, merepresentasikan data. Aplikasi ini banyak digunakan dalam membantu memudahkan kegiatan perkantoran dan dunia pendidikan. Secara umum, aplikasi Microsoft Exel digunakan untuk mengolah data dalam bentuk kuantitatif, yang disajikan dalam bentuk table, diolah dalam bentuk grafik dan diagram.
Aplikasi Microsoft exel banyak menggunakan formula (rumus) dalam mengolah data statistic. Beberapa rumus yang digunakan yaitu:
1. Fungsi SUM (untuk operasi penjumlahan)
2. Fungsi AVERAGE (untuk menghitung nilai rata-rata)
3. Fungsi HLOOKUP dan VLOOKUP berfungsi untuk menampilkan data dari suatu tabel yang tersusun dengan format horizontal atau mendatar
4. Fungsi IF berguna untuk melakukan pengujian atas kebenaran suatu kondisi
5. Fungsi AND berfungsi untuk menampilkan nilai TRUE saat semua argument yang di tes memiliki nilai BENAR dan nilai FALSE jika salah satu atau semuanya memiliki nilai SALAH.
6. Fungsi OR berfungsi menampilkan hasil TRUE jika terdapat argument yang memiliki nilai BENAR dan FALSE jika semua argument bernilai SALAH.
7. Rumus AREAS bergungsi untuk menampilkan berapa jumlah dalam suatu jangkauan atau area (sel atau range) pada salah satu referensi, bisa berupa alamat range atau alamat sel.
8. Fungsi CHOOSE digunakan dalam memilih 1 dari hingga 254 nilai berdasarkan jumlah indeks (jika menggunakan index_num = mengembalikan nilai daftar argumen nilai).
Microsoft exel memiliki jenis yang berbeda-beda sesuai dengan perkembangan tahun, terdiri atas Microsoft exel 2000, 2003, 2007, 2010, dan 2013. Perbedaan dari versi tersebut adalah letak ikon dan pengembangannya serta tampilan dan jumlah baris dan kolom yang berubah.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong