MANFAAT SENAM PAGI BAGI KESEHATAN

05 February 2013 18:48:41 Dibaca : 15

MANFAAT SENAM PAGI BAGI KESEHATAN

   Jum'at,1 Februari 2013 kami mahasiswa bidik misi angkatan 2012 mengikuti kegiatan rutin "Senam Pagi".kegiatan ini dimulai pukul 06:30 sampai dengan selesai.Kegiatan senam pagi ini diawali dengan latihan pemanasan,latihan inti,dan terakhir pendinginan.Kegiatan ini bertujuan untuk menyehatkan badan,sehingga seluruh mahasiswa bidik misi yang mengikuti kegiatan ini dapat terhindar dari resiko terkena penyakit.Melakukan senam pagi memberikan banyak manfaat bagi tubuh.

   Senam pagi bermanfaat untuk menormalkan aliran darah,melatih urat saraf uang kaku sewaktu bangun tidur,melancarkan peredaran darah sehingga seluruh mahasiswa bidik misi terlihat lebih sehat dan segar.Melakukan senam di pagi hari,juga dapat menghilangkan rasa ngantuk di pagi hari,agar supaya mahasiswa dapat mengikuti kegiatan perkuliahan tanpa ada rasa ngantuk.Saat melakukan kegiatan senam di pagi hari,sinar matahari pagi yang menyinari tubuh kita juga memiliki manfaat.manfaat sinar mauahari yaitu:Mengurangi gula darah,meredam kolestrol darah,melatih kekebalan tubuh,meningkatkan kebugaran pernafasan,penawar infeksi,pembunuh bakteri,mengandung vitamin D yang sangat bagus bagi kulit.setelah melakukan kegiatan senam pagi,akan lebih baik jika kita mengkonsumsi air putih,karena mengkonsumsi air putih di pagi hari dapat menghindarkan kita dari resiko kekurangan cairan,

Sekian dulu manfaat senam pagi yang saya tulis ini.semoga dapat bermanfaat bagi kita semua

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong