Keberhasilan dan Prestasi UNG Tingkat Nasional

18 September 2020 10:12:07 Dibaca : 16

Tahun 2018 menjadi pencapaian berbagai prestasi diberbagai bidang oleh Universitas Negeri Gorontalo, salah satu prestasi yang terbilang sukses ditorehkan yakni pencapaiann akreditasi. Tidak tanggung-tanggung prestasi akreditasi yang berhasil ditorehkan meliputi akreditasi Program Studi (Prodi) dan juga Akreditasi Institusi.

Dalam hal akreditasi Prodi, total Prodi yang telah terakreditasi A mengalami peningkatan menjadi 9 Prodi, sedangkan sisanya seluruhnya telah terakreditasi B. Sementara itu catatan gemilang juga ditorehkan akreditasi Institusi yang sebelumnya terakreditasi B telah meningkat menjadi akreditasi A Institusi.

Berbagai pencapaian ditahun 2018 khususnya dalam akreditasi menjadi catatan keberhasilan yang teramat manis bagi seluruh civitas akademika UNG. Terlebih dalam mewujudkan pencapaian tersebut berbagai daya dan upaya dikerahkan agar memperoleh hasil maksimal.

Tidak hanya itu saja ukur dari baiknya kualitas sebuah perguruan tinggi diukur dari banyaknya prestasi yang berhasil diraih mahasiswa. Dan untuk semakin meningkatkan prestasi tersebut, UNG senantiasa melakukan berbagai pembinaan serta pembimbingan baik itu melalui organisasi kemahasiswaan, maupun proses pembelajaran di kelas.

Sejumlah penghargaan yang berhasil diraih mahasiswa UNG ditingkat nasional di antaranya, juara II Takraw Beregu dan juara III Takraw Double Event pada ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) ke XIV di Aceh. Serta juara I tingkat nasional untuk zona Sulawesi pada ajang Bintang Radio Indonesia dan ASEAN.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong