KAMPUS 3 UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
18 September 2020 20:07:00
Dibaca : 1044
Kampus 3 (Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan) Universitas Negeri Gorontalo yang beralamat di Jl. Prof Dr. Jhon Ario Katili menjadi salah satu lokasi pertandingan Pospenas VI 2013 Gorontalo. Cabang yang dipertandingkan di Kampus 3 UNG adalah Basket Ball dan Olahraga Tradisional Hadang (masyarakat Gorontalo menyebutnya Permainan Klar)
Kampus 3 UNG notabennya adalah Kampus Kesehatan dan Olahraga yang memiliki fasilitas yang cukup memadai sehingga kampus 3 UNG dipercaya menjadi salah satu lokasi dilaksanakannya Pospenas VI 2013 Gorontalo. Adapun jurusan-jurusan yang berada di kampus 3 UNG :
1. Pendidikan kepelatihan dan olahraga.
2. Pendidikan jasmani, kesehatan dan rekreasi.