Pelatihan Komputer Mahasiswa Baru tahun 2012
Saat ini teknologi informasi dan komunikasi (TIK) sudah menjadi kebutuhan yang utama bahkan tulang punggung bagi penyelenggaraan pendidikan di perguruan tinggi (PT). Secara umum, PT dapat dikategorikan sebagai institusi berukuran besar, jika diukur dari jumlah mahasiswa, pegawai (dosen dan non-dosen), jumlah kegiatan pada suatu satuan waktu, jumlah gedung dan ruang, dll. Untuk institusi besar, pengembangan, pengelolaan sarana TIK dan yang menggunakannya perlu dirancang dengan baik untuk menjamin agar sarana TIK dapat dimanfaatkan secara optimal dan mendatangkan keuntungan yang diharapkan. Seiring dengan perkembangan Teknologi Informasi yang semakin pesat kebutuhan akan suatu konsep dan mekanisme belajar mengajar berbasis TI menjadi tidak terelakan lagi.
Dengan adanya sistem ini proses pengembangan pengetahuan tidak hanya terjadi di dalam ruangan kelas saja dimana secara terpusat Dosen memberikan pelajaran secara searah, tetapi dengan bantuan peralatan komputer dan jaringan, para Mahasiswa dapat secara aktif dilibatkan dalam proses belajar-mengajar. Mereka bisa terus berkomunikasi sesamanya kapan dan dimana saja dengan cara akses ke sistem yang tersedia secara online. Sistem seperti ini tidak saja akan menambah pengetahuan seluruh mahasiswa, akan tetapi juga akan turut membantu meringankan beban dosen dan pegawai dalam proses belajar-mengajar, karena dalam sistem ini beberapa fungsi Dosen dan pegawai dapat diambil alih dalam suatu program komputer. Disamping itu, hasil dari proses dan hasil dari belajar-mengajar bisa disimpan datanya di dalam bentuk database, yang bisa dimanfaatkan untuk mengulang kembali proses belajar-mengajar yang lalu sebagai rujukan, sehingga bisa dihasilkan sajian materi pelajaran yang lebih baik lagi.
Oleh karena itu, Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi akan melaksanakan pelatihan bagi mahasiswa baru di lingkungan Universitas Negeri Gorontalo.
Sumber : http://pkm.ung.ac.id/berita-144-pelatihan-komputer-mahasiswa-baru-tahun-2012.html