pertemuan 6
asaalamualikum wr wb
pada pertemuan ke 6 kali ini kita membahas tentang bash shell dan pembuatan directory dan file menggunakan file.
Sebelum memulai tutor bash shell kita harus tahu dulu Apa itu Shell?
shell adalah program yang menjembatani user dengan sistem operasi dalam linux dikenal sebagai kernel, umumnya terdapat suatu prompt atau interface yang berbasis text agar kita dapat mengetikkan perintah shell.
Kegunaan shell adalah untuk mempermudah untuk mengeksekusi atau membantu dalam pengeksekusian program, mungkin juga user dapat menysun dan membuat perintah tertentu dalam shell.
Shell berbeda dengan compiler, dimana compiler menterjemahkan kode terlebih dahulu lalu berkomunikasi dengan sistem operasi (kernel) dan shell langsung berkomunikasi dengan kernel.
macam-macam shell :
terdapat banyak tipe shell dalam SO linux sampe bingung mau pake yang mana hehehehe tapi pada dasarnya si sama, mmm apa iya? iya aja deh biar cepet nah beberapa shell dalam linux yaitu :
Bourne shell(sh)C shell(csh)Korn shell(ksh)Bourne again shell(bash)dsb.
Bourne Shell
Diciptakan oleh Steven Bourne. Shell pertama di Unix. Bourne shell merupakan bahasa pemrograman shell yag cukup baik namun kurang nyaman dalam interaktivitas karena tidak dilengkai fasilitas command line completion atau auto complete. Sehingga penulisan script harus dilakukan secara manual.
C Shell
Bill Joy mengembangkan bahasa pemrograman shell yang lebih mirip dengan bahasa pemrograman C bagi sebagaian orang dianggap lebih sulit. Kelebihan bahasa pemrograman shell ini daripada Bourne shell adalah sudah tersedia fitur command line completion atau auto complete. U
Korn Shell
Diciptakan oleh Dave Korn. Shell ini merupakan penyempurnaan dari kedua shell sebelumnya yaitu Bourne shell dan C Shell. Memiliki interaktivitas yang baik dan gaya pemrograman yang lebih mudah.
Bourne Again Shell (Bash)
Merupakan bahasa pemrograman shell yang saat ini banyak dipakai pada sistem operasi linux. memliki interaktivitas yang lebih sempurna daripada sebelumnya serta gaya bahasa pemrograman yang lebih mudah untuk digunakan.
Untuk mengetahui dan mengganti shell yang kita gunakan.
nah sekarang misalkan kita ingin membuat suatu struktur directori yang berisi file2 dan direktory2 lain , langkah pertama yang kita lakukan adalah lebih dulu membuat directory inti atau directori utama di dalam terminal dengan menggunakan perintah misalkan mkdir root
langkah tersebut adalah pembuatan directory utama yang diberi nama root
selanjutnya di dalam root kita juga bisa membuat direcoty baru dengan jumlah banya sekaligus dengan menggunaka perintah symbol && dalam setiap nama direktory yang akan di buat, contoh mkdir bin && mkdir boot && mkdir dev dan seterusnya.
dalam membuat file didalam sebuah directory langkah yang kita gunakan adalah dengan ,engetikan perinta touch test.c , test.c adalah nama sebuah file yang baru kita buat.
saat kita akan pergi ke directory yang kita inginkan langkah yang kita lakukan adalah terlebih dulu menutup directory yang kita buka sekarang dengan menggunakan perintah cd ..
sekian blog yang dapat saya kutibkan lebih kurangya di maapin yah,,,
wasallaaaaamm :*