Command line LK - 2 SISTEM OPERASI
Penggunaan Command line Interface merupakan interface berbasis teks yang mengizinkan pengguna atau user berinteraksi dengan system, Kita memerintah computer untuk melakukan sesuatu menggunakan teks yang kita ketikan, Kita menggunaka perintah Comman line
bagian#1 Belajar Command Line Interface Linux (BASH) - 17 perintah dasar
1). Perintah “who”
Perintah yang berfungsi untuk menginformasikan user yang sedang aktif atau sedang login. disini kita bisa lihat ada dua user.
2). Perintah “whoami”
Perintah yang berfungsi untuk menginformasikan user yang sedang aktif saat ini atau sedang login saat ini.
3). Perintah “cd”
Perintah “cd” ini sangat banyak fungsinya selain untuk berpindah dari directori yang satu yang lain kita juga bisa kembali ke directori home dengan mengertikan cd dan kita juga bisa masuk ke directori yang kita inginkan.
4). Pwd (Print Working Directory)
Perintah ini berfungsi untuk menginformasikan letak directori yang kita tempati sekarang .
5). Perintah membuat file atau folder.
Untuk file gunakan perintah “touch(nama file)” dan untuk file gunakan perintah “mkdir(nama folder)”
6). Perintah menghapus folder “rm(nama folder yang ingin di hapus)”
7). Perintah menghapus folder “rmdir(nama directory)”
8). Perintah memindahkan file dan perubahan nama mmenggunakan perintah “mv”
9) Perintah duplikai menggunakan perintah “cp”
10).Perintah “find” untuk mencari file
10). Perintah melihat history perintah yang digunakan menggunakan "history"
bagian#2 Belajar Command Line Interface Linux BASH
1). Perintah chmod
Command chmod adalah perintah dasar Linux lainnya yang digunakan untuk mengubah izin baca, tulis, dan eksekusi direktori. Di Linux, setiap file dikaitkan dengan tiga kelas user, yaitu pemilik (owner), anggota grup (group member), dan lainnya (others).
Berikut syntax dasarnya:
chmod [opsi] [izin] [nama_file]
Contohnya, pemilik saat ini adalah satu-satunya user yang memiliki izin penuh untuk mengubah note.txt.
2). Perintah chown
chown memungkinkan Anda mengubah atau mentransfer kepemilikan file, direktori, atau link simbolik ke username tertentu.
Format dasarnya seperti ini:
chown [opsi] owner[:group] file(s)
4). Perintah cat
cat (akronim dari concatenate) adalah salah satu perintah dasar sistem operasi Linux yang paling sering digunakan. Perintah ini berfungsi untuk mencantumkan, menggabungkan, dan menulis konten atau isi file dalam output standar. Untuk menjalankan command ini, ketik cat diikuti nama dan ekstensi file. Sebagai contoh:
cat namafile.txt.
5). Perintah lspci
Perintah lspci(list PCI) Linux menampilkan informasi tentang setiap bus PCI di sistem Anda. Ini termasuk informasi tentang perangkat yang terhubung ke subsistem PCI.
6). Perintah uname
uname, akronim dari Unix Name, adalah perintah dasar sistem operasi Linux yang akan mencetak informasi lengkap mengenai sistem Linux, misalnya nama mesin, sistem operasi, kernel, dan lain-lain.
7). Perintah lsb_release
Perintah lsb_release adalah utilitas yang berguna untuk mengetahui informasi tentang instalasi Linux Anda.
8). Perintah grep
Grep Command adalah tool Linux yang berfungsi untuk mencari kumpulan kata di file tertentu.
9) Perintah nano
Nano adalah editor teks sederhana berorientasi tampilan untuk Linux, rangkaian fitur dasar Nano memudahkan pemula untuk mempelajari dan menggunakannya. Untuk menambahkan teks, cukup ketikkan, dan teks tersebut akan langsung menjadi bagian dari dokumen. Anda juga dapat menggunakan tombol panah untuk berpindah-pindah dokumen.
10). Perintah head
Perintah ini berfungsi untuk menampilkan 10 baris pertama dari text dalam suatu file
11). Perintah tail
Perintah ini serupa dengan perintah head hanya saja yang akan ditampilkan adalah 10 baris terakhir
12). Perintah df
df adalah singkatan dari Disk Filesystem. Command ini digunakan untuk mengecek ruang disk, dan akan menampilkan penyimpanan yang tersedia dan digunakan di perangkat Anda untuk sistem file. FileSystem – Menampilkan nama sistem file.
13). Perintah du
Perintah du merupakan kependekan dari disk usage dimana dapat kita gunakna untuk melihat jumlah ruang disk yang digunakan oleh file atau direktori tertentu. Perintah du sangatlah praktis dan sangat berguna untuk menemukan file dan direktori yang menghabiskan banyak ruang disk.
14). Perintah free
Free adalah perintah pada sistem linux untuk menampilkan jumlah total memori fisik, memori swap, dan buffer yang digunakan oleh kernel.
15). Perintah adduser
Perintah adduser digunakan untuk menambahkan user.
16). Perintah passwd
Cara ganti password Linux bisa dilakukan dengan perintah passwd
17). Perintah top
Top akan menunjukkan kinerja dari server kamu secara real-time dan akan terus diperbarui sehingga tampilan ketika perintah ini dijalankan sifatnya dinamis. Perintah ini akan memberitahukan kamu proses apa saja yang sedang berjalan termasuk penggunaan CPU, memory, dan lain-lain.
18). Perintah ps
Ps adalah Perintah pada linux untuk mengetahui tentang daftar proses bersama dengan informasi lain seperti PID
19). Perintah ifconfig
“Ifconfig” merupakan program yang cukup bermanfaat di Linux. Kebanyakan pengguna menggunakan program ini untuk melihat alamat ip. Namun, tidak banyak yang tahu bahwa “ifconfig” mempunyai banyak variasi penggunaan –tidak hanya melihat alamat ip saja. Anda bisa mengkonfigurasi, manajemen jaringan, dan menjalankan query untuk mengganti parameter jaringan.
20). Perintah dmesg
Utilitas baris perintah dmesg digunakan untuk mencetak dan mengontrol kernel buffer ring di Linux dan sistem operasi Unix-like lainnya. Perintah ini berguna untuk memeriksa pesan-pesan terkait boot kernel dan men-debug masalah-masalah yang terkait dengan perangkat keras.
bagian#3 Belajar Command Line Interface Linux BASH
1). Wget
GNU Wget adalah utilitas baris perintah untuk mengunduh file dari web. Dengan Wget, Anda dapat mengunduh file menggunakan protokol HTTP, HTTPS, dan FTP. Wget menyediakan sejumlah opsi yang memungkinkan Anda untuk mengunduh banyak file, melanjutkan unduhan, membatasi bandwidth, unduhan rekursif, unduhan di latar belakang, mirror situs web dan banyak lagi.
2). apt-get
Tugas yang paling umum di apt dan apt-get adalah menginstal, memperbarui, dan menghapus paket perangkat lunak.
3). cal
Cal adalah perintah standar Linux yang mencetak kalender ASCII untuk bulan dan tahun tertentu.
4). date
Perintah date berguna untuk menampilkan atau menetapkan tanggal di sistem
5). fdisk
Perintah fdisk adalah utilitas berbasis teks untuk melihat dan mengelola partisi hard disk di Linux.
6). cfdisk
Cfdisk adalah alat grafis berbasis teks baris perintah yang memungkinkan Anda membuat, menghapus, dan mengubah partisi disk pada sistem Anda
7). echo
Perintah dasar Linux ini digunakan untuk memindahkan beberapa data ke dalam satu file. Misalnya, jika ingin menambahkan teks, “Hello, my name is John” ke file yang bernama name.txt, yang perlu diketik adalah echo Hello, my name is John >> name.txt.
8). eject
Untuk mengeluarkan disk dari drive, baik itu CD atau DVD, buka terminal dan cukup jalankan perintah eject .
9). file
Seperti namanya, perintah file akan menampilkan jenis suatu file.
Perintah ini sangat membantu ketika Anda harus mengetahui jenis file yang belum pernah Anda lihat sebelumnya atau file tersebut tidak memiliki ekstensi file.
Sintaks Perintah File di LinuxSintaks untuk perintah file di Linux adalah sebagai berikut:
file [OPTION] [FILE]
Itu bisa mengambil satu atau lebih nama file sebagai argumennya.
10). iptables -1
IPTables adalah tools firewall di linux yang bisa digunakan untuk memfilter/menyaring lalu lintas jaringan yang masuk,keluar dan melewati server. Kita juga bisa menggunakan IPTables ini untuk mengelola jenis paket, port, source address, destination address dan lainnya.
11). pembuatan short cut
12). Perintah netstat
Netstat adalah perintah di command prompt (cmd) yang berfungsi untuk menampilkan data statistik koneksi jaringan dari dan ke komputer yang sedang digunakan. Netstat mirip dengan fungsi task manager, yang membedakan adalah task manager menampilkan proses dan aplikasi yang sedang berjalan.
13). tree
Anda dapat menggunakan tree untuk mencetak pohon direktori di terminal. Instal tree dari terminal, sudo apt-get install tree.
14). uptime
Seperti namanya, tujuan utama dari perintah uptime adalah untuk menunjukkan berapa lama sistem telah berjalan.
15). lscpu
lscpu adalah utilitas baris perintah yang menampilkan informasi tentang arsitektur CPU.
16). traceroute,
Traceroute (Tracert) adalah perintah untuk menunjukkan rute yang dilewati paket untuk mencapai tujuan
17). lshw
Perintah “ lshw ” adalah alat kecil untuk menampilkan gambaran lengkap konfigurasi perangkat keras. Saat menggunakan perintah ini di terminal, Anda akan mendapatkan cetakan versi CPU, konfigurasi memori, informasi cache, kecepatan bus, dan mesin PowerPC lainnya yang berjalan di backend.
18). what is
Perintah ini menampilkan informasi singkat mengenai suatu perintah.
19). sort
Perintah ini sortdigunakan di Linux untuk mencetak output file dalam urutan tertentu. Perintah ini memproses data Anda (isi file atau output dari perintah apa pun) dan menyusun ulang dengan cara yang ditentukan, yang membantu kami membaca data secara efisien. Hal ini sangat berguna jika informasi tersedia dalam jumlah besar dan perlu disusun menurut abjad, urutan angka menaik atau menurun.
bagian#4 Belajar Command Line Interface Linux BASH
1). Where is
whereis adalah utilitas baris perintah yang memungkinkan Anda untuk menemukan lokasi file biner, source, dan halaman manual untuk perintah yang diberikan.
2). man
Man command adalah sebuah perintah, untuk mengetahui perintah yang kita jalankan. Man ini berguna untuk mengetahui apa yang dinamakan ls, pwd, mv, dan lainnya.
3). wc
Perintah ini bisa kita gunakan untuk menghitung jumlah byte, karakter, kata, maupun baris dari suatu file di linux.
4). dig
Dig (Domain Information Groper) adalah alat baris perintah yang powerful untuk meminta informasi tentang DNS name server.
5). server
6).hostname
Perintah "hostname" dalam Linux digunakan untuk mendapatkan nama DNS (Domain Name System) dan mengatur nama host sistem atau domain NIS (Network Information System). Sebuah hostname adalah nama yang diberikan kepada sebuah komputer dan terhubung ke jaringan.
7). id
Perintah id adalah utilitas baris perintah yang mencetak ID pengguna dan grup.
Menggunakan Perintah idSintaks untuk perintah id adalah sebagai berikut:
id [OPTIONS] [USERNAME]
Jika opsi input username dihilangkan, perintah id menampilkan informasi tentang pengguna yang saat ini masuk.
8). which
Perintah which digunakan untuk mengidentifikasi lokasi File executable yang diberikan ketika Anda mengetik perintah executable di terminal prompt. Perintah kemudian mencari executable yang Anda berikan sebagai argumen dalam direktori yang tercantum dalam PATH environment variable.
9). group
Di Linux, group digunakan untuk mengatur dan mengelola akun pengguna. Tujuan utama grup adalah untuk menetapkan seperangkat hak istimewa seperti izin membaca, menulis, atau mengeksekusi untuk sumber daya yang diberikan, atau yang dapat dibagi di antara pengguna dalam grup.
10). tar
Perintah tar digunakan untuk membuat arsip tar dengan mengonversi sekelompok file menjadi arsip. Perintah tar juga memiliki kemampuan untuk mengekstrak arsip tar, menampilkan daftar file yang ada dalam arsip, menambahkan file tambahan ke arsip yang ada, serta berbagai jenis operasi lainnya.
Tar mendukung sejumlah besar program kompresi seperti gzip, bzip2, lzip, lzma, lzop, xz dan compress. Saat membuat arsip tar yang terkompresi, maka secara otomatis akan menambahkan akhiran ekstensi kompresor ke nama file arsip. Misalnya, jika arsip telah dikompres dengan gzip, maka file tersebut akan dinamai archive.tar.gz.
11). arp
ARP adalah singkatan dari Address Resolusi Protocol yang sangat membantu ketika kita ingin mengambil alamat MAC suatu perangkat tetapi hanya mengetahui alamat IP-nya. Perintah arp di Linux digunakan untuk melihat, menambah dan menghapus entri yang ada di cache ARP – tabel yang berisi pemetaan Alamat IP ke Alamat MAC untuk host di jaringan lokal.
12). route
Perintah "route" memungkinkan Anda membuat entri manual ke dalam tabel routing jaringan. Perintah "route" membedakan antara rute ke host dan rute ke jaringan dengan menafsirkan alamat jaringan dari variabel Tujuan, yang dapat ditentukan baik dengan nama simbolis maupun alamat numerik.
13). lynx
Lynx adalah web browser layaknya Chrome atau Firefox tapi berjalan di terminal linux.
14). lsusb
Perintah lsusb adalah utilitas di Linux yang memungkinkan pengguna untuk menampilkan daftar perangkat USB (Universal Serial Bus) yang terhubung ke sistem. Utilitas ini merupakan bagian dari paket "usbutils", yang menyediakan utilitas untuk menampilkan informasi tentang bus USB di sistem dan perangkat yang terhubung ke mereka.
15). figlet
Perintah figlet memiliki berbagai opsi dan argumen yang memungkinkan Anda menyesuaikan gaya dan jenis huruf seni ASCII. Dengan opsi-opsi ini, Anda dapat mengubah ukuran dan lokasi teks, memilih jenis huruf tertentu, dan menyesuaikan warna serta efek lainnya.
bagian #5 Belajar Command Line Interface Linux BASH
1). rmdir
rmdir adalah utilitas baris perintah untuk menghapus direktori kosong. Ini berguna ketika Anda ingin menghapus direktori jika direktori tersebut kosong, tanpa perlu memeriksa apakah direktori tersebut kosong atau tidak.
2). acpi,
Perintah acpi digunakan untuk menampilkan status baterai dan informasi ACPI lainnya. Perintah ini menampilkan informasi dari sistem berkas /proc atau /sys, seperti status baterai atau informasi termal.
3). cat
Perintah 'cat' adalah alat yang paling universal dan kuat. Ini dianggap sebagai salah satu perintah yang paling sering digunakan. Ini dapat digunakan untuk menampilkan isi sebuah file, menyalin konten dari satu file ke file lain, menggabungkan isi dari beberapa file, menampilkan nomor baris, menampilkan $ di akhir baris, dll.
4). swapoff & swapon
Ruangan swap pada Linux digunakan ketika jumlah memori fisik (RAM) sudah penuh. Jika sistem membutuhkan lebih banyak sumber daya memori dan RAM sudah penuh, halaman-halaman tidak aktif dalam memori dipindahkan ke ruang swap.
5). zip & unzip
Zip adalah utilitas yang membantu Anda membuat arsip file yang terkompress dengan ekstensi ZIP.
Perintah zip mengambil bentuk sintaks berikut:
zip OPTIONS NAMA_ARSIP FILE
6). w
w adalah utilitas baris perintah yang menampilkan informasi tentang user yang saat ini masuk dan apa yang dilakukan setiap user. Ini juga memberikan informasi tentang berapa lama sistem telah berjalan, waktu saat ini, dan load average sistem.
7). whois
Whois adalah utilitas baris perintah yang digunakan dalam sistem Linux untuk mengambil informasi tentang nama domain, alamat IP, dan perangkat jaringan yang terdaftar di Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN). Data yang diterima Whois terdiri dari nama dan informasi kontak pemilik domain atau alamat IP , tanggal pendaftaran dan kedaluwarsa, pendaftar domain, dan informasi server. Perintah Whois bisa sangat berguna bagi administrator jaringan , pengembang web, dan profesional keamanan untuk melakukan berbagai tugas seperti memeriksa konektivitas jaringan atau pemecahan masalah
8). htop
Perintah Htop adalah perintah Linux yang menampilkan informasi waktu nyata tentang proses-proses pada komputer Anda. Informasi ini mencakup seberapa banyak CPU dan memori yang digunakan oleh setiap proses.
9). init
Init adalah proses induk dari semua proses yang dijalankan oleh kernel saat mem-boot sistem. Tugas utamanya adalah membuat proses dari skrip yang disimpan di file /etc/inittab. Biasanya berisi entri yang menyebabkan init membuat getty di setiap baris tempat pengguna dapat masuk.
Bagaimana cara menggunakan perintah init di Linux?Jalankan Perintah Level:
- Shutdown: init 0. shutdown -h sekarang. -a: Gunakan file /etc/shutdown.allow. -c: Batalkan shutdown terjadwal. berhenti -p -p: Matikan daya setelah dimatikan. matikan.
- Reboot: init 6. shutdown -r sekarang. menyalakan ulang.
- Beralih ke mode pengguna tunggal: init 1.
- Periksa runlevel saat ini: runlevel.
10). arch
Perintah arch dalam Linux digunakan untuk mendapatkan arsitektur komputer saat ini.
11). com
Perintah comm adalah utilitas sederhana pada Linux untuk membandingkan file dengan fokus pada konten yang sama. Perintah ini membandingkan dua file yang sudah diurutkan baris per baris dan menampilkan hasil dalam tiga kolom.
12). expr
expr adalah utilitas Unix baris perintah yang mengevaluasi ekspresi dan menghasilkan nilai yang sesuai. expr mengevaluasi ekspresi bilangan bulat atau string, termasuk ekspresi reguler yang cocok dengan pola. Sebagian besar tantangan yang ditimbulkan dalam menulis ekspresi adalah mencegah shell baris perintah yang menjalankan tindakan pada karakter yang dimaksudkan untuk diproses oleh expr. Operator yang tersedia untuk bilangan bulat: penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian dan modulus untuk string: temukan ekspresi reguler, temukan sekumpulan karakter dalam sebuah string; dalam beberapa versi: temukan substring, panjang string untuk salah satu: perbandingan (sama, tidak sama, kurang dari, dll.)
13). hwinfo
Perintah hwinfo dapat digunakan untuk memeriksa informasi perangkat keras tentang berbagai perangkat di sistem Linux seperti Ubuntu.
14). stat
stat adalah utilitas baris perintah yang menampilkan informasi terperinci tentang file yang diberikan sebagai argumen atau file sistem.
15). ip
Perintah ip pada Linux tersedia pada semua distribusi Linux, termasuk Ubuntu. Perintah ini menggantikan perintah ifconfig yang lebih tua dan sekarang sudah tidak digunakan lagi. Perintah ip dapat menampilkan dan mengelola konfigurasi jaringan suatu sistem. Digunakan untuk melihat, menambahkan, dan menghapus antarmuka jaringan, entri tabel routing, dan alamat IP.
16). tasksel
Perintah tasksel (dieksekusi sebagai root) menampilkan beberapa opsi (abstraksi tingkat tinggi) untuk menginstal paket-paket.
17). reboot
reboot memerintahkan sistem untuk reboot .
18). halth
halt menginstruksikan perangkat keras untuk menghentikan semua fungsi CPU.
Kategori
Blogroll
- Masih Kosong