PENGARUH HANDPHONE PADA KEHIDUPAN KITA

06 February 2013 09:57:33 Dibaca : 17

Pengaruh Handphone Pada Kehidupan Kita

HandPhone (hp) merupakan alat komunikasi yang tidak menggunakan kabel dan dapat dibawa kemana-mana. HandPhone sangat bermanfaat atau sangat mempermudah manusia untuk berkomunikasi karena dengan menggunakan HandPhone kita dapat berinteraksi secara langsung dengan lawan bicara kita tanpa perlu bertatap muka langsung dengan lawan bicara kita, dimana pun dan sejauh apa-pun lawan bicara kita, kita dapat bertukar informasi secara mudah.Dahulu manusia menggunakan surat untuk berkomunikasi jarak jauh, namun dengan semakin majunya peralatan dan daya kreatifitas manusia lambat laun tradisi surat menyurat tergantikan dengan kehadiran pager, pager merupakan alat komunikasi yang dibuat untuk menyampaikan pesan singkat, akan tetapi ketidak efektivan pager dalam membantu berkomunikasi maka dibuat-lah HandPhone untuk berkomunikasi.

Pada mulanya HandPhone hanya memiliki aplikasi untuk menelfon dan mengirim pesan singkat saja, akan tetapi semakin majunya zaman dan semakin meningkatnya kebutuhan berkomunikasi manusia maka bermunculanlah HandPhone yang menyediakan aplikasi-aplikasi atau fasilitas-fasilitas yang memenuhi kebutuhan manusia dalam berkomunikasi. Didalam HandPhone tersebut tersedia aplikasi seperti kamera, MP3, Permainan (game), internet dan lain-lainnya.Dampak Positif dari handphone yaitu mempermudah kita berkomunikasi, memperluas jaringan persahabatan, jaringan pertemanan, dan rekan kerja, menambah pengetahuan kita tentang perkembangan teknologi terbaru, mempermudah kita untuk menyelesaikan suatu perkerjaan, mempermudah kita untuk mencari informasi didunia maya (internet).

Dampak Negatif yaitu mengganggu konsentrasi pada anak dengan canggihnya aplikasi yang ada didalam HandPhone akan mengganggu konsentrasi anak dalam menangkap pelajaran yang di berikan oleh guru. Contoh Pada saat guru sedang menerangkan materi sang anak asik bermain,mendengarkan music, facebook-kan, twitteran, dan lain-lain, rawan terhadap tindakan kejahatan.dimana pada zaman sekarang tindak kejahatan semakin marak terjadi baik dijalan raya, sekolah, rumah,tempat kerja, dan lain-lain. Oleh sebab itu sebaiknya penggunaan HandPhone pada anak sebaiknya dihindari untuk memperkecil tindak kejahatan yang marak terjadi disekeliling kita, mempengaruhi pola prilaku atau sikap tumbuh kembang remajaSebaiknya para orang tua melalukan pengkontrolan pada tumbuh kembang sang anak. HandPhone dapat mempengaruhi pola prilaku anak karna mel- alui HandPhone anak dapat dengan mudah mengakses situs-situs yang dapat merusak moral pada anak. Oleh sebab itu, sebaiknya para orang tua harus mendampingi anaknya penggunaan HandPhone dan memberikan bimbingan pada anak, pemborasan yaitu menggunakan HandPhone sama artinya kita melakukan pemborosan karna kita harus mengeluarkan biaya untuk membeli pulsa dengan siklus yang terus menerus. Disaat saldo Handphone kita habis, mau tidak mau kita harus membeli untuk mempelancar berkomunikasi.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong