cara muda main gitar

04 March 2013 07:56:39 Dibaca : 3677 Kategori : materi

Bermain gitar memang tidak mudah­­­­ seperti ap yang kita lihat. untuk memainkan alat musik yang satu ini memang butuh keuletan dalam belajar sebab sangat sulit untuk menyesuaikan dengan alat tersebut walau tampak mudah bagi kita. akan ada beberapa tahap yang harus kita lewati. untuk lebih mudah dalam belajar memainkan gitar maka kita harus nada dasar yang sering di gunakan.

Pada tahap permulaan, yang paling saya sarankan ialah untuk mengetahui beberapa dasar chord atau kunci gitar yang sering digunakan. Contohnya: C, F, G, Am, Em, Dm. Usahakan untuk bisa menghapal satu chord per-hari dari ke 6 chord tersebut. Jadi fokuskan untuk latihan penempatan jari di fretboard gitar dan menghapal posisi nada dari setiap chord tersebut. Kebanyakan orang biasanya bisa hapal 2 atau 3 kunci perhari, tapi kalau masih baru memulai jangan terlalu memaksakan diri. Lebih baik santai tapi pasti. Karena untuk belajar gitar, kita butuh penyesuaian. Termasuk tubuh dan jari jari tangan kita. Apalagi kalau masih baru mulai biasanya jari kita masih kaku dan tidak terbiasa. Lebih baik fokus pada 1 kunci perhari, hapalkan, dan kuasai.

 

Contoh:
Senin belajar kunci C, selasa belajar kunci F, Rabu kunci G, dst. Trus pada hari ke7(minggu) saya akan coba memainkan ke6 kunci yang sudah saya pelajari sebelumnya dan lihat sejauh mana saya bisa mengingatnya.Chord dasar gitar tersebut adalah yang dasar dan paling sering digunakan pada band band pop Indonesia maupun luar negeri. Jadi dengan menguasai kunci tersebut nantinya anda bisa dengan mudah untuk mengiringi lagu. Sebenarnya ada puluhan bahkan ratusan chord, tapi itu tidak terlalu penting untuk tahap ini. Hapal saja yang ke6 itu baru kita bisa melangkah ke level selanjutnyadi kemudian hari.

Mungkin hanya itu yang bisa bagikan untuk anda tentang cara mudah memainkan gitar.