Impian dan Target
Berpendidikanlah ..
Maka hidupmu akan berubah
Berpendidikanlah ..
Maka resahmu akan menjadi emas
"Perjalanan seribu mil di mulai dengan Langkah Kecil"
Hai
Assalamu'alaikum_<
Bercerita tentang sebuah impian dan cita-cita, setiap orang tentunya memiliki target. So, Target 10 tahun ke depan saya, yaitu Tujuan awal saya adalah lulus dari Universitas Negeri Gorontalo dengan nilai yang membanggakan orang tua saya. Sebelum saya lulus dari Jurusan Farmasi di Universitas Negeri Gorontalo saya harus menguasai ilmu yang saya pelajari, dan Meningkatkan Keterampilan Saya dan menargetkan untuk lulus dari jurusan Farmasi di tahun 2025 dan meraih gelar S. Farm. Setelah lulus S1 saya akannmelanjutkan S2 di Universitas Hasanuddin dan target wisuda dalam 2 tahun.Setelah lulus S2 saya akan mendaftarkan diri untuk menjadi dosen di perguruan tinggi yang ada di Indonesia dan bisa menjadi Apoteker Yang profesional dalam menjalani Tugas. Dengan begitu saya dapat membiayai Kedua orang tua saya, Dan seiring berjalannya Waktu ketika saya masih diberikan umur panjang dan sudah menikah tahun pertama menikah saya berencana untuk punya anak, dan semoga ini menjadi karunia terindah yang diberikan ALLAH SWT.
Saya berharap apa yang saya cita-citakan tercapai, dengan begitu saya dapat bisa membantu banyak orang disekitar saya. Karna saya tahu bagaimana rasanya hidup yang terlahir dari keluarga kurang mampu, dengan nilai yang cukup memuaskan saya bisa masuk di Universitas Negeri Gorontalo yaitu Universitas terbaik yang ada di Gorontalo dengan jalur SNMPTN dan mendapat Beasiswa Selama Kuliah. Dengan bangganya bisa masuk dan melanjutkan impian Orang Tua saya.
Suport sistem terbaik adalah dari Orang Tua dan orang terdekat kita..
Dan untuk Perjalanan yang bermakna adalah cara bepergian kita, bukan tujuan kita.
Sekian, Terima Kasih.