pengaruh pasar modern terhadap pasar tradisional

11 March 2013 18:57:12 Dibaca : 87

Dengan dibagunnya pasar swalayan (supermarket), masyarakat kini banyak yang lebih memilih membeli dipasar swalayan dari pada dipasar tradisional diakibatkan oleh kondisi fisik pasar yang memprihatinkan. Walaupun harga dipasar swalayan lebih mahal tetapi masyrakat tetap saja lebih menyukai berbelanja dipasar swalayan karena menurut masyarakat, dipasar swalayan lebih praktis dan lebih bersih.

Menurut ibu Leni “saya lebih senang berbelanja di pasar swalayan (supermarket) karena tempatnya yang bersih, tidak panas untuk di kunjungi dan pembelinya tidak lagi berdempetan untuk mendapatkan barang yang diinginkan”.

Kini tidak bisa dipungkiri lagi bahwa semakin banyak masyarakat lebih memilih berbelanja dipasar swalayan. Walaupun begitu ternyata saya masih bisa mendapatkan bahwa masih banyak masyarakat yang berada dikalangan bawah maupun dikalangan atas yang memanfaatkan pasar tradisional.

Menurut ibu Isna “lebih baik saya membeli dipasar ini (tradisional) karena harganya yang lebih murah dan lebih bisa membantu para pedagang bawah atau para pedagang kecil agar tidak terpinggirkan”.

Ibu Ida “dari pada di pasar swalayan lebih baik saya membeli di pasar tradisional karena ikan, buah dan sayurannya masih dalam keadaan segar-segar, sedang di pasar swalayan ikan, buah dan sayurannya sudah di buat agar bisa tahan lama dengan di letakkan di tempat pendinginan.

Ibu Riyani “Sebagai ibu rumah tangga yg juga mengatur keuangan keluarga, saya lebih suka ke pasar tradisional untuk sayur mayur dan makanan segar lainnya. selain harganya lebih murah, kesegarannya juga terjamin, karena sayur dan ikan itu berganti setiap hari. soal kebersihan, itu bisa diatur sama pemda setempat. saya senang belanja di pasar dekat rumah, karena bukan cuma menjual sayur-sayuran saja, tapi ada tas, baju, mainan, sendal, dll lagi..dan semua itu juga jauh lebih murah dibanding supermarket. kalau dengan belanja di pasar, bisa membantu banyak pedagang tradisioanal, kenapa tidak???

Harapan saya semoga dengan dibangunnya pasar modern tidak membuat pasar-pasar tradisional kami mati, karena para pedagang kecil mengantungkan hidupnya dalam pasar tradisional ini.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong