Kampus Merah Maroon

19 September 2020 10:04:49 Dibaca : 3

Universitas Negeri Gorontalo atau yang dikenal sebagai kampus merah maroon adalah perguruan tinggi negeri yang berada di pusat kota Gorontalo.

Selama lebih dari 50 tahun, universitas ini telah mengalami enam kali perubahan nama dan tujuh kali pergantian pimpinan. Mulai dari berstatus sebagai cabang FKIP IKIP Yogyakarta Cabang Manado sampai diresmikan menjadi Universitas Negeri Gorontalo, oleh Presiden Megawati pada tahun 2004.

Berdasarkan hasil akreditasi institusi oleh Badan Akreditasi Perguruan Tinggi tahun 2018, mengukuhkan Universitas Negeri Gorontalo masuk sebagai jajaran Perguruan Tinggi terbaik dengan perolehan akreditasi A.

Di Universitas Negeri Gorontalo sendiri terdapat 10 fakultas, yaitu Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas Tekhnik, Fakultas Sastra dan Budaya, Fakultas Ekonomi, Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Olahraga dan Kesehatan, Fakultas Hukum, dan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.

Kampus merah maroon ini mempunyai motto sebagai kampus peradaban. Untuk mewujudkannya, kampus ini membuka pintu selebar-lebarnya bagi segala upaya pengembangan martabat manusia melalui riset-riset dan penelitian.

 

By : Fuji Lestari

Fakultas Ekonomi

Jurusan Ekonomi Pembangunan

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong