Tipe-tipe Data pada DBMS

19 September 2012 13:44:51 Dibaca : 585

A. Tipe Data pada MySQL

  • Numerik, yaitu MySQL dapat menerima masukan berupa angka-angka yang dibagi atas integer (angka tanpa pecahan) dan floating-point (angka dengan pecahan). MySQL juga mengerti notasi scientific yaitu integer atau floating-point yang diikuti tanda ‘e’ atau ‘E’, tanda ‘+’ atau ‘-‘. Misalnya angka 1.34E+12 atau 3.23e-5.
  • String/Karakter, merupakan deretan huruf yang membentuk kata yang diapit oleh tanda petik (‘’) atau tanda petik ganda (“”).
  • Waktu, merupakan data yang berisi tanggal (date) dan jam (time) misalnya “2001-10-15” untuk tanggal dengan format YYYY-MM-DD dan “12:45:15” untuk jam dengan format hh:mm:ss.

B. Tipe Data pada Oracle

  • VARCHAR2(size), untuk menampung string/karakter dengan panjang bervariasi (tidak harus sepanjang saat didefinisikan). Ukuran maksimum 4000.
  • N VARCHAR2(size), untuk menampung string/karakter dengan panjang bervariasi (tidak harus sepanjang saat didefinisikan). Ukuran maksimum 4000, tergantung dari karakter nasional yang dipakai dalam database.
  • NUMBER(precision, scale), untuk kolom yang menampung data angka yang memiliki total panjang sebanyak precision dan angka di belakang koma sebanyak scale. precision mulai dari 1-38 sedangkan scale mulai dari -84 sampai 127.
  • LONG, yaitu data karakter dengan ukuran maksimum 2GB.
  • DATE, yaitu tanggal mulai dari 1 Januari 4712 SM sampai 31 Desember 9999.
  • BINARY_FLOAT, yaitu 32 bit floating-point.
  • BINARY_DOUBLE yaitu 64 bit floating-point.
  • TIMESTAMP (precision), yaitu tanggal + waktu, dimana precision adalah jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • TIMESTAMP (precision) WITH TIME ZONE, yaitu jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • TIMESTAMP (precision) WITH LOCAL TIME ZONE.
  • TIMESTAMP yang merujuk kepada local time (waktu di komputer kita).
  • INTERVAL YEAR (precision) TO MONTH yaitu waktu dalam bentuk tahun dan bulan, dimana precision adalah digit dari tahun yang digunakan (mulai 0-9, default 2).
  • INTERVAL DAY (day_precision) TO SECOND (second_precision) yaitu waktu dalam bentuk hari, jam, menit, dan detik. Dimana day_precision jumlah digit dari DAY (mulai 0-9, default 2) dan second_precision merupakan jumlah digit detik (mulai 0-9, default 6).
  • RAW (size) yaitu, data biner dalam format RAW, size dalam ukuran byte, maksimum size adalah 2000 byte.
  • LONG RAW yaitu data biner dalam format RAW, sama seperti LONGROWID yaitu string basis 64 yang merepresentasi alamat unik tiap baris dalam tabel.
  • UROWID (size) yaitu string basis 64 yang merepresentasi alamat unik tiap baris dalam tabel yang terindex, ukuran maksimumnya 4000 byte.
  • CHAR (size) untuk menyimpan string/karakter dengan panjang tetap, maksimum panjangnya 2000, defaultnya 1 byte dan akan dimampatkan di sebelah kanan sampai panjang terpenuhi dengan memakai spasi.
  • NCHAR (size). Yaitu versi CHAR dengan multibyte karakter.
  • CLOB dapat menampung sampai lebar 4GB.
  • NCLOB sama seperti CLOB, tetapi dia mengandung karakter Unicode.
  • BLOB yaitu Binary Large Object sampai 4GB, menyimpan data dalam bentuk binernya.
  • BFILE merupakan reference kepada file biner dari sistem operasi

C. Tipe Data pada Microsoft SQL 2000

  • Char (n): Mendefinisikan string sepanjang n karakter. Bila n tidak didefinisikan maka panjang karakter adalah 1.
  • Varchar (n): Mendefinisikan string sepanjang variabel n.
  • Binnary (n): Untuk menyimpan bit pattern seperti heksadecimal. Contoh : 0×0fa9008e
  • Datetime: Mendefinisikan tanggal, menyimpan tahun, bulan, hari, jam, menit, detik dan seperseribu detik (milliseconds). Nilai tanggal sampai dengan 31 desember 9999.
  • Text: Menyimpan teks sampai dengan 2 GB. Text disebut juga dengan binary large objects (BLOBs)
  • Image: Mendefinisikan binary data untuk menyimpan image seperti GIF, JPG, TIFF, dll.
  • Money: Bilangan pecahan dengan 4 angka dibelakang koma. Digunakan untuk perhitungan moneter.
  • Smallint : Sama dengan int, membutuhkan 50% memory yang ditempati int.
  • Int : Mendefinisikan integer, bilangan bulat yang menampung angka sebanyak 4 byte.
  • Float (n): Mendefinisikan angka pecahan (floating point). Nilai n adalah jumlah angka yang dapat ditampung
  • Real (n): sama dengan float namun menempati memory 50% dari float.
  • Smalldatetime: sama dengan datetime hanya dengan presisi lebih kecil dimana satuan waktu terkecil adalah menit dan nilai tanggal sampai dengan 6 juni 2079.
  • Numeric (n,p): Mendefinisikan angka pecahan baik fixed desimal ataupun floating point. Nilai n adalah jumlah bytes total dan p adalah presisi angka dibelakang koma. Numeric analog dengan DECIMAL (n,p).

Database management System

12 September 2012 18:17:00 Dibaca : 672

DBMS adalah perangkat lunak yang menangani semua pengaksesan database. Mempunyai fasilitas membuat, mengakses, memanipulasi dan memelihara basis data.

Basis data merupakan kumpulan data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya yang diaorganisasikan sesuai struktur tertentu dan disimpan dengan baik.  Untuk mendapatkan informasi yang berguna dari kumpulan data maka diperlukan suatu perangkat lunak (software) untuk memanipulasi data sehingga mendapatkan informasi yang berguna. Database Manajement System (DBMS) merupakan software yang digunakan untuk membangun sebuah sistem basis data yang berbasis komputerisasi. DBMS membantu dalam pemeliharaan dan pengolahan kumpulan data dalam jumlah besar. Sehingga dengan menggunakan DBMS tidak menimbulkan kekacauan dan dapat digunakan oleh pengguna sesuai dengan kebutuhan. Beberapa software atau perangkat lunak DBMS yang sering digunakan dalam aplikasi program antara lain :

1. MySQL

MySQL merupakan sebuah perangkat lunak system manajemen basis data SQL (bahasa inggris : data management system) atau DNMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis di bawah lisensi GNU General Public Licenci (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL . Tidak seperti Apache yang merupakan software yang dikembangkan oleh komunitas umum, dan cipta untuk code sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia yaitu MySQL AB. MySQL AB memegang penuh hak cipta hampir atas semua kode sumbernya. Kedua orang Swedia dan satu orang Finlandia yang mendirikan MySQL AB adalah : david axmark, allan larsson, dan Michael “monthy widenius.

2. ORACLE

Pengertian Oracle

Oracle adalah relational database management system (RDBMS) untuk mengelola informasi secara terbuka, komprehensif dan terintegrasi.

3. FIREBIRD

Firebird adalah salah satu aplikasi RDBMS (Relational Database Management System) yang bersifat open source. Firebird (juga disebut firebirdsql) adalah sistem manajemen basis data relasional yang menawarkan fitur-fitur yang terdapat dalam standar ANSI SQL-99 dan SQL-2003. RDBMS ini berjalan baik di Linux, Windows maupun sejumlah platform Unix.

4. Microsoft SQL server 2000

Microsoft SQL Server 2000 adalah perangkat lunak relational database management system (RDBMS) yang didesain untuk melakukan proses manipulasi database berukuran besar dengan berbagai fasilitas. Microsoft SQL Server 2000 merupakan produk andalan Microsoft untuk database server.

5. Visual Foxpro 6.0

Model data yang digunakan Visual FoxPro yaitu model relasional. Model Relasional merupakan model yang paling sederhana sehingga mudah di pahami oleh pengguna, serta merupakan paling popular saat ini.

6. Database Desktop Paradox

Database desktop merupakan suatu program “Add-Ins”, yaitu program terpisah yang langsung terdapat pada Borland Delphi. Pada database desktop terdapat beberapa DBMS yang terintegrasi di dalamnya antara lain Paradox 7, Paradox 4, Visual dBase, Foxpro, Ms. SQL, Oracle, Ms. Acces, db2 dan interbase.

Pengertian Database

12 September 2012 09:37:48 Dibaca : 130

Database adalah kumpulan data sistematis yang disiapkan atau disediakan oleh komputer yang dapat digunakan oleh suatu program komputer untuk mengambil informasi dari database tersebut. Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola atau memanggil data (query) disebut dengan sistem manajemen basis data (database management system).