tugas 3 : MY SQL

30 September 2012 19:55:10 Dibaca : 701 Kategori : database921411195

  1. DDL ( Data Definition Language )

 

DDL merupakan kelompok perintah yang berfungsi untuk mendefinisikan atribut-atribut database, table, atribut (kolom), batasan-batasan terhadap suatu atribut serta hubungan antar table. Yang termasuk kelompok DDL ini adalah :

 

CREATE untuk menciptakan table ataupun indeks

 

ALTER untuk mengubah struktur table

 

DROP untuk menghapus table ataupun indeks

 

  1. DML( Data Manipulation Language )

 

Adalah kelompok perintah yang berfungsi untuk memanipulasi data, misalnya untuk pengambilan, penyisipan pengubahan dan penghapusan data. Yang termasuk DML adalah :

 

SELECT memilih data

 

INSERT menambah data

 

DELETE menghapus data

 

UPDATE mengubah data

 

CONTOH PENGGUNAAN BAHASA DDL DAN DML PADA BAHASA SQL

 

Semua perintah SQL dibagi dalam 2 kategori besar sesuai fungsinya, yaitu :

  • DDL - Data Definition Language
    merupakan kumpulan perintah SQL yang digunakan untuk membuat, mengubah dan menghapus struktur dan definisimetadata dari objek-objek database.
  • DML - Data Manipulation Language
    merupakan kumpulan perintah SQL yang digunakan untuk proses pengolahan isi data di dalam table seperti memasukkan, merubah dan menghapus isi data - dan tidak terkait dengan perubahan struktur dan definisi tipe data dari objek database.

 

Mari kita lihat dari definisi dan contoh lebih lanjut pada bagian berikut di bawah ini.

DDL - Data Definition Language

Seperti definisi yang telah dijelaskan di atas, DDL adalah kumpulan perintah SQL yang digunakan untuk membuat (create), mengubah (alter) dan menghapus (drop) struktur dan definisi tipe data dari objek-objek database.

 

Objek-objek database pada yang dimaksud - pada MySQL - adalah sebagai berikut :

  • Database
  • Table
  • View
  • Index
  • Procedure (Stored Procedure)
  • Function
  • Trigger

Contoh :

-- Perintah berikut akan membuat table pada database kita dengan nama "ms_karyawan"
CREATE TABLE ms_karyawan (
  kode_cabang varchar(10) default NULL,
  kode_karyawan varchar(10) NOT NULL,
  nama_depan varchar(8) default NULL,
  nama_belakang varchar(9) default NULL,
  jenis_kelamin varchar(1) default NULL,
  PRIMARY KEY  (kode_karyawan)

Daftar Perintah DDL 

Berikut adalah contoh perintah DDL yang digunakan pada MySQL. Klik pada link untuk melihat rincian penggunaan dari perintah tersebut.

  • Pembuatan (CREATE)
  • Perubahan (ALTER & RENAME)
    • ALTER DATABASE
    • ALTER FUNCTION
    • ALTER PROCEDURE
    • ALTER TABLE
    • ALTER VIEW
    • RENAME TABLE
  • Penghapusan (DROP)
    • DROP DATABASE
    • DROP FUNCTION
    • DROP INDEX
    • DROP PROCEDURE
    • DROP TABLE
    • DROP TRIGGER
    • DROP VIEW

 

 

 

ALASAN ORANG MENGGUNAKAN MY SQL

 

speed

 

Sebuah studi dari eWeek di February 2002 yang membandingkan performa kecepatan MySQL dengan RDBMS lainnya, seperti Microsoft SQL Server 2000, IBM DB2, Oracle 9i dan Sybase :

 

Reliability

 

Biasanya sesuatu yang gratis susah diandalkan, bahkan banyak bug dan sering hang. Tidak demikian dengan MySQL, karena sifatnya yang open source, setiap orang dapat berkontribusi memeriksa bug dan melakukan test case untuk berbagai skenario yang memerlukan sistem 24 jam online, multi-user dan data ratusan GB. Hasilnya, MySQL merupakan RDBMS yang reliabel namun memiliki performa diatas rata-rata.

 

Skalability

 

MySQL dapat memproses data yang sangat besar dan kompleks, tanpa ada penurunan performa yang berarti, juga mendukung sistem multi-prosesor. MySQL juga dipakai oleh perusahaan-perusahaan besar di dunia, seperti Epson, New York Times, Wikipedia, Google, Facebook, bahkan NASA.

 

User Friendly

 

Instalasi dan mempelajari MySQL cukup mudah dan tidak dipusingkan dengan banyak settingan. Cukup download aplikasi MySQL dan install, kita dapat menggunakan MySQL dalam waktu kurang dari 5 menit (dengan asumsi tidak mati lampu).

 

 MySQL cheatsheet dirancang untuk bertindak sebagai pengingat dan lembar referensi, daftar informasi yang berguna tentang MySQL. Ini termasuk daftar fungsi yang tersedia di MySQL, serta jenis data. Ini juga mencakup daftar fungsi MySQL tersedia di PHP, dan daftar pertanyaan sampel yang berguna untuk memilih data dari database. Penjelasan tentang apa yang ada di lembar contekan berikut, atau jika Anda tidak sabar, Anda bisa pergi langsung ke lembar MySQL ukuran penuh curang.