Pentingnya komitmen tinggi dalam berwirausaha

11 February 2013 10:19:30 Dibaca : 5203

Berwirausaha perlu mendapat dukungan dari seluruh pihak yang terkait dari keluarga, mitra bisnis, karyawan, konsumen, teman dan anggota lainnya. Tanpa dukungan dari pihak-pihak tersebut usaha yang akan dijalankan tidak akan berhasil, salah satu faktor keberhasilan seorang wirausaha yaitu memiliki komitmen yang tinggi dalam berwirausaha. komitmen yang tinggi di perlukan untuk menunjang kesuksesan dalam melakukan suatu usaha. Untuk memiliki komitmen yang tinggi, seorang wirausaha harus mempunyai kekuatan pribadi sebagai modal utama dalam berwirausaha yaitu harus bekerja keras,memiliki kemauan keras, sehingga usaha yang dijalankan akan terus berkembang dan maju. Selain itu seorang wirausaha yang berkomitmen tinggi, akan memiliki kemerdekaan batin. Kemerdekaan batin ini ditandai dengan adanya keselarasan antara keinginan dan pandangan dalam diri sendiri. Pentingnya komitmen tinggi akan memiliki kemauan dalam memecahkan berbagai permasalahan usaha untuk menuju ke arah keberhasilan.

Seorang wirausaha yang memiliki komitmen yang tinggi didalam usahanya, diharapkan pantang menyerah dalam keadaan dan situasi apapun,memiliki semangat dan tahan terhadap setiap tantangan yang dihadapi baik lahir maupun batin dan pastinya memiliki kesabaran dan ketabahan didalam berwirausaha. Selain itu seorang wirausaha setidaknya harus memiliki tujuan dan kekuatan yang dapat membangun kepribadian.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong