Cara Mengatasi Miskonsepsi

11 November 2012 19:13:30 Dibaca : 7275

Secara umum cara mengatasi miskonsepsi yaitu:

Ø  Mencari atau mengungkap miskonsepsi yang dilakukan siswa;

Ø  Mencoba menemukan penyebab miskonsepsi tersebut

Ø  Mencari perlakuan yang sesuai untuk mengatasi

Jika ditinjau dari penggunaan pendekatan dan metode pembelajaran, maka cara mengatasi miskonsepsi yaitu:

1.      Menggunakan metode demonstrasi untuk mengatasi miskonsepsi karena persepsi yang tidak tepat tentang “semua benda padat akan tenggelam dalam air”

Cara mengatasinya:

Ø  Siswa perlu dihadapkan pada pengalaman baru yang berbeda;

Ø  Guru dapat menyiapkan beberapa batu apung, kayu yang semuanya padat tetapi tidak tenggelam dalam air;

Ø  Siswa disuruh mengamati dan mencoba/demonstrasi sendiri memasukkan benda padat itu ke dalam air dan melihat apa yang terjadi;

Ø  Kesimpulan: beberapa benda padat tenggelam dan beberapa benda padat terapung. Jadi, tidak semua benda padat akan tenggelam dalam air.

2.      Mengatasi miskonsepsi karena bahasa sehari-hari berbeda, Misalnya penggunaan istilah berat dan massa dalam kehidupan sehari-hari. Dilakukan dengan cara penjelasan yang tepat.

Cara mengatasinya:

Ø  Perlu dijelaskan bahwa berat dalam fisika adalah gaya dengan ukuran Newton, sedangkan massa bukan gaya dan ukurannya Kg;

Ø  Dapat dijelaskan juga berat benda di bumi dan di bulan berbeda tetapi massanya sama;

Ø  Menjelaskan definisi dengan jelas dan tidak kabur sangat penting.

3.      Jika miskonsepsi penyebab utamanya guru, misalnya tidak menguasai bahan. Maka cara mengatasinya yaitu belajar lagi.

4.      Jika miskonsepsi penyebab utamanya buku teks, misalnya penjelasan yang keliru. Maka cara mengatasinya dijelaskan dan dibenarkan.

5.      Jika miskonsepsi penyebab utamanya cara mengajar, misalnya konsep matematika. Maka cara mengatasinya harus dimulai dengan gejala nyata lalu rumus-rumus.

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong