ARSIP BULANAN : February 2013

Diskusi Sekedar Mencari / Mengejar Nilai Kuliah

14 February 2013 17:19:59 Dibaca : 2462

       Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

       Mungkin tulisan berikut akan di nilai sebagai kelancangan, karena seakan-akan meremehkan para mahasiswa/i, sebab dalam tulisan ini saya sengaja mengangkat sebuah permasalahan yang saya lihat ketika diskusi di kelas. Yakni "Diskusi Sekedar Mencari / Mengejar Nilai Kuliah", diskusi adalah hal yang mungkin kita anggap biasa, sebab dalam perkuliahan kegiatan diskusi di fungsikan sebagai alat untuk membahas tugas-tugas kuliah, serta di tuntut ke aktifan dalam kelas agar mendapat penilain khusus dari dosen, yakni nilai ke aktifan, dan partisipasi di kelas.

       Hal ini kalau kita lihat memang merupakan hal yang penting, sebab selain dapat melatih dan mengasah keterampilan berbicara serta rasa percaya diri, juga mendapatkan penilain tersendiri oleh Dosen. Tetapi apa yang salah?.....

    Seseorang mengeluarkan pendapat berdasarkan pengetahuannya, bertanya kepada kelompok penyaji materi, pada diskusi yang dilakukan. Merupakan hal yang biasa-biasa saja dalam diskusi, sebab kita pasti tahu diskusi pada intinya adalah pembicaraan timbal balik antara penyaji atau kelompok penyaji dan penyanggah dengan membahas suatu permasalahan tertentu, dalam hal ini misalnya saja yakni materi perkuliahan yang di berikan oleh Dosen.

      Oleh karena itu jika ada yang tidak di mengerti tentu saja kita seharusnya mempertanyakan hal tersebut kepada kelompok penyaji materi pada saat itu, guna mendapatkan penerangan atau kejelasan yang tepat, dan kalau tidak di temukan titik permasalahannya akan di selesaikan secara bersama-sama.

     Hal di atas adalah peristiwa-peristiwa yang biasanya terjadi dalam kegiatan diskusi. Namun ada sebuah permasalahan yang selalu kita lihat, yakni sering kali juga saat berdiskusi ada seseorang ataupun beberapa orang, ketika dalam memberikan pertanyaan, pertanyaan yang mereka lontarkan sebenarnya sudah di ketahui jawabannya. Masih mending kalau hanya sekedar bertanya kadangkala pertanyaan yang di lontarkan tersebut di gunakan untuk menguji penyaji materi pada saat diskusi tersebut. Tentu saja hal seperti ini adalah hal yang harus siap di hadapi oleh kelompok penyaji, tetapi bagaimana dengan kelompok penyaji apakah bisa menjawab pertanyaan tersebut?.

     Bersyukur sekali kalau dapat di jawab oleh kelompok penyaji saat itu, kalau tidak bagaimana? Tentu saja si penanya akan merasa hebat dan bangga akan pengetahuannya itu, biasanya hal seperti ini sengaja di lakukan agar medapat perhatian dan penilaian khusus oleh Dosen pada ke aktifannya saat diskusi dikelas.

      Sebenarnya apa gunanya berdiskusi? Kalau yang kita cari hanyalah nilai mata kuliah bukan pengetahuan, padahal telah kita ketahui diskusi adalah membicarakan suatu masalah oleh para peserta diskusi dengan tujuan untuk mendapatkan, ataupun menemukan pemecahan masalah dengan cara yang paling baik, yakni dengan mencari jawaban secara bersama-sama, ataupun dengan memberikan pendapat yang kemudian di saring untuk menemukan kesimpulan.

    Kalau dalam dunia perkuliahan atau belajar, diskusi di pergunakan sebagai sarana unjuk kebolehan yang hanya sekedar mencari ketenaran atau nilai kuliah misalnya, apakah akan menghadirkan manusia-manusia berbudi pekerti, pada hal yang kecil contohnya diskusi saja! sudah saling menjatuhkan, apalagi kalau menuju kepada arah yang lebih besar lagi. Tentu pendidikan yang ada ini akan naik turun ibarat gelombang, dan prestasi bangsa, negara Indonesia ini tentu saja di pertanyakan.

    Terima Kasih, tulisan di atas saya tulis hanya sekedar permenungan semata, permenungan tentang masalah-masalah yang saya lihat dalam diskusi di kelas, jika ada manfaat positifnya silahkan di ambil dan jika ada efek negatifnya, kritik dan saran anda saya harapkan.

Walaikum Salam Warahmatullahi Wabarakatuh………..!!

 

Apa yang Anda Cari di Internet

14 February 2013 13:44:53 Dibaca : 1093

       Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarkatuh, Internet adalah media informasi yang perkembangan dan kemajuannya sangat pesat, sehingga informasi apapun yang ada di seluruh belahan dunia dalam hitungan menit akan di terima oleh pembaca di semua belahan dunia pula, dan tentu saja hal itu kepada mereka yang selalu aktif dan sering berselancar riang di dunia maya mencari informasi terkini. Terkait dengan hal di atas, maka disini penulis ingin menanyakan apakah yang anda cari di internet?. Berkecamuk dalam social media seperti facebook atau yang lainnya ataukah mencari informasi penting?. Dari beberapa pertanyaan sederhana di atas saya yakin masih banyak pertanyaan-pertanyaan yang harus di tanyakan yang berhubungan dengan internet, namun disini saya hanya akan mengemukakan apa yang seharusnya kita cari di internet.

         Banyak orang, menggunakan internet hanyalah sebagai media dalam menghibur diri, atau menyenangkan hati semata, bahkan adapula yang menggunakan internet untuk memuaskan nafsu dunianya yang tidak akan pernah puas. Masalah-masalah di atas dapat kita lihat pada penggunaan social media seperti facebook di kalangan pelajar ataupun mahasiswa, dan umum baik melalui telepon seluler dan laptop ataupun komputer. Sebagai manusia yang berakal dan mempuyai rasa ingin tahu sebaiknya internet kita gunakan sebagai media pembelajaran, dan media informasi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, bukan sebagai media untuk membagi informasi yang berupa status-status facebook, bolehlah menggunakan social media seperti itu asal saja kita harus bisa membatasinya.

      Sebagai mahasiswa ataupun pelajar, internet sebagai media pembelajaran bukan berarti sebagi media yang kita gunakan untuk mencari tugas-tugas kuliah, sekolah atau yang lainnya, tetapi dapat kita manfaatkan sebagai sarana pembelajaran untuk belajar. Kalau kita lihat ketersediaan materi untuk tugas-tugas kuliah dan sekolah di internet, hal ini merupakan manfaat besar serta bukti bahwa informasi apapun yang kita cari sebenarnya sudah tersedia dengan ribuan di internet. Hanya saja bagaimana kita memanfaatkannya. Selain itu dengan internet kita dapat mengetahui banyak informasi-informasi di nusantara dan mancanegara, seperti info terkini, berita olahraga, kesehatan, dan masih banyak lagi.

    Salah satu cara agar dalam penggunaan internet sebagai media pembelajaran untuk memperkaya informasi dalam pengembangan ilmu pengetahuan adalah dengan mengetahui apa yang harus kita cari yaitu sesuatu yang tidak kita ketahui dan dengan catatan tidak berbau negative. Sebagai sebuah contoh cobalah anda simak ilustrasi di bawah ini.

     "Hari ini, ani di suruh ayahnya agar siang nanti dia membuatkan telur dadar untuk ayahnya serta harus memasak nasi dan nanti di titip sama kakaknya anton untuk nanti di bawakan ke sawah. Ani yang sebelumnya tidak tahu bagaimana membuat telur dadar akhirnya mencoba membuat telur dadar untuk ayahnya. Alhasil telur dadar yang di buat untuk ayahnya lumayan enak dan bahkan tidak hangus. Setelah di tanyakan darimana kau belajar membuat telur dadar oleh kakaknya Anton, ternyata cara membuat telur dadar serta resepnya ia peroleh dari internet".

    Ilustrasi di atas merupakan contoh kecil yang dapat kita petik dari manfaat internet. Ani yang tadinya tidak tahu membuat telur dadar akhirnya bisa karena memperoleh panduan serta resepnya melalui internet. Mengapa Ani bisa memperoleh resep panduan membuat telur dadar dari internet? Hal itu disebabkan keingintahuan Ani dalam membuat telur dadar dan menggunakan media informasi internet untuk mencari informasi yang di perlukannya. Oleh karena itu mari kita gunakan internet sebagai media pembelajaran untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dengan mencari informasi-informasi yang kita perlukan, dan kita inginkan, dan dengan catatan bukan kepada hal-hal yang tidak baik.

    Cobalah dengan cara sederhana, mencari sesuatu yang anda anggap mustahil, misalnya mencari informasi mengenai monyet terkecil dunia, setelah anda search dan akhirnya anda temukan juga. Maka apa yang akan anda katakan, Penilaian apa yang akan anda berikan tentang ketersediaan informasi di internet yang begitu banyak. Lalu mengapa anda membuang waktu sia-sia tentang hal-hal yang tidak berguna, padahal kalau anda gunakan internet sebagai media pembelajaran, tentu saja anda akan merasa berbeda, berbeda dari diri anda yang kemarin dan hari ini. Apakah yang berbeda atau berubah? Rasakan saja pada diri Anda.

    Sekian, semoga informasi di atas bermanfaat untuk anda, dan terimakasih telah berkunjung, komentar anda adalah ilmu yang mahal yang sangat penulis harapkan, sebagai pembelajaran buat penulis. Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Salam : apakah anda pernah bertanya kepada seseorang dan diri anda tentang manfaat internet?, mengapa tidak anda tanyakan saja pada tempatnya, yah di internet pula kawan. (Darwin Kamarudin)