Fakta menarik kampus UNG

19 September 2020 01:42:02 Dibaca : 2

   Universitas Negeri Gorontalo termasuk 10 Universitas Terbaik di Indonesia Timur. Di tingkat nasional, UNG juga tidak kalah bersaing dan masuk dalam kategori 100 universitas terbaik. Berdasarkan data 4 International Colleges and Universities, tahun 2016 UNG menempati ranking 72 dari 411 universitas yang terdaftar resmi di Indonesia.

   Universitas Negeri Gorontalo di Mata Dunia. Kampus UNG telah menempati ranking 1558 di dunia. Hal tersebut tentunya menjadi kebanggaan, karena universitas lain di wilayah Indonesia Timur seperti Universitas Tadulako, Universitas Hassanudin dan Universitas Sam Ratulangi berada pada peringkat 2000-an di tingkat dunia.

Fasilitas Kampus UNG

19 September 2020 01:03:42 Dibaca : 2

 Universitas Negeri Gorontalo menjadi salah satu Universitas yang menyediakan sarana tidak biasa. Universitas ini memiliki hotel bintang empat serta fasilitas seru lainnya, sebagai berikut.

  1. Hoatel Damhil
  2. Asrama Mahasiswa
  3. Asrama Bidikmisi
  4. Radio Kampus
  5. Perpustakaan

  Ke lima fasilitas tersebut mempunyai fungsi dan manfaat yang tentunya sangat mendukung setiap kegiatan di kampus. Selain fasilitas-fasilitas tersebut, Universitas Negeri Gorontalo juga memiliki Laboratorium Bahasa, Laboratorium Multimedia, serta Balai Bahasa dan Persiapan Studi Luar Negeri. Keberadaan sarana tersebut untuk menunjang mahasiswa yang berencana melanjutkan kuliahnya di luar Indonesia. 

 

Sejarah Singkat Universitas Negeri Gorontalo

19 September 2020 00:52:50 Dibaca : 3

  Pada awalnya, Universitas Negeri Gorontalo (UNG) merupakan universitas yang di kembangkan atas dasar perluasan mandat (Wider Mandate) dari IKIP Negeri Gorontalo. Keberadaan Universitas Negeri Gorontalo di mulai dari Junior College FKIP Universitas Sulawesi Utara-Tengah (UNSULUTTENG) Manado di Gorontalo berdasarkan surat keputusan pejabat Rektor UNSULUTTENG nomor 1313/II/E/63 tanggal 22 Juni 1963.

  Selama lebih dari 50 tahun, universitas ini telah mengalami enam kali perubahan nama dan tujuh kali pergantian pimpinan. Mulai dari berstatus sebagai cabang FKIP IKIP Yogyakarta cabang Manado sampai di resmikan Universitas Negeri Gorontalo, oleh Presiden Megawati pada tahun 2004.

  Dan sekarang tepat pada tahun 2020, Senat UNG kembali telah resmi memutuskan nama kampus UNG berubah menjadi Universitas Bacharudin Jusuf Habibie (Univ.BJ Habibie).

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong