PARTISIPASI UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO DALAM PEREKONOMIAN DI KAWASAN TELUK TOMINI.
Hingga saat ini, tingkat pertumbuhan ekonomi di wilayah teluk tomini terus mengalami perkembangan yang di dukung oleh berbagai sektor yaitu salah satunya pendidikan tinggi.
Universitas Negeri Gorontalo merupakan salah satu lembaga pendidikan yang berada di kawasan teluk tomini (heart of coral triangle). Sehingga Universitas Negeri Gorontalo merupakan aset dalam perkembangan perekonomian di kawasan Teluk tomini, mengingat dengan adanya perputaran uang yang datang dari biaya kuliah, biaya tempat tinggal, transportasi, dari para mahasiswa dapat memberikan manfaat serta menopang perekonomian di kawasan teluk tomini.
Universitas Negeri Gorontalo sendiri merupakan salah satu partisipan dalam mengembangkan potensi ekonomi di kawasan teluk tomini melalui program Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang diantaranya adalah industri berbasis pedesaan hal ini di programkan agar terciptanya komoditas yang unggul dengan memanfaatkan potensi di desa-desa itu sendiri.