Pentingnya Budaya Sopan Santun Dilingkungan Mahasiswa
04 August 2021 09:27:55
Dibaca : 146
- Budaya yang melekat di Indonesia dari berbagai daerah adalah dari sopan santunnya. Pentingnya bersosialisasi perlu didukung dengan norma sopan santun, dimana hal tersebut harus dimiliki oleh seseorang terutama seorang mahasiswa. Seiring berkembangnya jaman norma sopan santun di kalangan masyarakat terutama kalangan muda semakin berkurang, hal tersebut disebabkan oleh banyak hal seperti perkembangan teknologi, terkikisnya aspek budaya, dan buruknya pergaulan kalangan muda di masa sekarang. Para remaja diharapkan dapat memiliki kompetensi sosial, perkembangan sosial, bersikap adaptif, dan memiliki ketepatan dalam menyesuaikan diri. Menurut Azizah (2018) remaja seharusnya dapat memiliki perilaku adaptif dan perlu memiliki nilai sopan santun, karena generasi muda perlu melestarikan nilai-nilai budaya yang telah melekat pada diri Indonesia. Nilai budaya sopan santun sudah luntur dikalangan masyarakat.
- Norma kesopanan pada mahasiswa perlu dimiliki, karena mahasiswa selayaknya adalah agen perubahan (agent of change) yang akan membawa perubahan positif baik di lingkungan sekitarnya, lingkungan kampus, dan juga masyarakat sekitar. Nilai dari perubahan tersebut perlu didukung dengan adanya sikap sopan santun, karena dengan sikap sopan santun tersebut dapat membawa dampak yang positif baik bagi dirinya sendiri maupun lingkungan sekitarnya yang dalam hal ini terfokus pada lingkungan kampus.
- Bagaimana mahasiswa bersikap kepada dosen, kakak tingkat, dan juga teman sebayanya itu dapat terbentuk seiring berjalannya waktu, tetapi banyak dari mahasiswa belum bisa menerapkan norma kesopanan tersebut tanpa dia sadari. Perlu adanya dukungan dari didikan orang tua terhadap anak sedini mungkin dalam hal bersikap sopan santun kepada orang yang lebih tua, sebaya, dan yang lebih muda.
- Ada beberapa hal yang perlu mahasiswa ketahui dalam bersikap sopan santun di dalam tempat menimba ilmu yaitu kampus antara lain:
- 1) Menjaga tingkah laku kepada dosen dengan cara menyapa dan memberi salam ketika bertemu,
- 2) Ketika mengirim pesan baik lewat surel atau Whatsapp menggunakan bahasa yang sopan dan jelas,
- 3) Menjaga kebersihan lingkungan kampus dengan cara membuang sampah pada tempatnya, )
- 4)Bersikap sopan namun tetap bersahabat kepada kakak tingkat, karena kakak tingkatlah yang lebih dulu mengenalkan kehidupan kampus kepada mahasiswa baru dan cara menyikapinya,
- 5) Menjaga keakraban dan sopan santun kepada teman sebaya,
- 6) Bersikap sopan santun dan rendah hati kepada masyarakat sekitar.
- Hal-hal tersebut menjadi komponen dasar bagi mahasiswa yang akan memulai kehidupan kampus, dan hal tersebutlah yang akan mahasiswa bawa kepada lingkungam sekitar sebagai seorang agen perubahan (agent of change). Supaya mahasiswa dapat menerapkan hal-hal diatas maka perlu adanya pengalaman, dimana hal tersebut perlu dicerna oleh masing-masing mahasiwa karena setiap pribadi mahasiswa memiliki penerapannya tersendiri, dan ketika sudah menjadi mahasiswa selayaknya, kebiasaan yang kurang pantas pada masa Sekolah Menengah Atas (SMA) sebaiknya di hilangkan, karena lingkungan kuliah jauh berbeda dengan bangku SMA.
Abd. Rahman Saidi
(04-08-2021)