Mahasiswa Tipe Apakah Kamu?

05 August 2021 16:33:16 Dibaca : 13

Halo sobat mahasiswa! Kalian tahu tidak sih, jika ditilik dan diamati ternyata ada banyak jenis mahasiwa yang bisa kamu temui entah itu di Universitas Negeri Gorontalo atau di kampus lainnya. Nah, dilansir dari https://blog.cicil.co.id/ penulis kali ini akan menjabarkan beberapa jenis mahasiswa jika dilihat dari kegiatannya di dalam kampus. Check this out..

1. Mahasiswa Kupu-Kupu

Mahasiswa Kupu-Kupu atau biasa dikenal dengan mahasiswa Kuliah-Pulang Kuliah-Pulang adalah mahasiswa yang biasanya kalau urusannya di kampus selesai atau jadwalnya di hari itu telah usai ya sudah, dia langsung pulang. Biasanya mahasiswa ini jarang ikut kegiatan-kegiatan organisasi atau lainnya. Namun, bukan berarti mahasiswa jenis ini tidak mempunyai kesibukan lainnya loh ya! Bisa saja ternyata memang mereka memiliki kesibukan lainnya di rumah kalian jangan langsung men-judge yang tidak-tidak!

2. Mahasiswa Kura-Kura

Yang kedua ada mahasiswa Kura-Kura atau Kuliah-Rapat Kuliah-Rapat. Jenis mahasiswa ini biasanya mengikuti dua, tiga, atau lebih organisasi, orang yang super duper sibuk dengan rapat-rapatnya. 

3. Mahasiswa Kunang-Kunang

Kali ini ada mahasiswa Kunang-Kunang atau Kuliah-Nangkring Kuliah-Nangkring. Hayo... Ngaku kalian pasti jenis mahasiwa ini kan? Hahaha. Mahasiswa jenis ini kebalikan dari mahasiswa Kupu-Kupu, setelah kegiatan dan jadwal perkuliahannya usai, biasanya dia langsung cuss pergi ke kantin atau cafe-cafe dekat kampus, kumpul-kumpul nongkrong bercanda bersama teman-teman, asik ya. Tapi sekarang sudah tidak bisa, ada PPKM. 

4. Mahasiswa Kuman-Kuman

Setelah tiga jenis mahasiswa tadi, kita lanjut ke yang berikutnya, ya! Kuman-Kuman atau Kuliah-Main Kuliah-Main. Mahasiswa jenis ini tidak berbeda jauh dengan mahasiswa Kunang-Kunang. Sedikit perbedaanya ialah jarak ia bermain, biasanya untuk cari hiburan sih dikala sedang bosan-bosannya dengan jadwal perkuliahan. Tapi jangan keseringan ya, nanti jadwalmu bisa berantakan lho...

5. Mahasiswa Kuda-Kuda

Di urutan kelima ada mahasiswa Kuda-Kuda yakni, Kuliah-Dagang Kuliah-Dagang. Mahasiswa jenis ini biasanya bakal kamu temui berkeliling membawa barang jualannya di kampus saat jam istirahat mulai atau pada saat jam kosong, salah satu jenis mahasiswa yang penulis kagumi, mereka termasuk tipe pekerja keras dan pintar berbisnis serta membagi waktu. Manfaatnya juga banyak, kamu bisa dapat uang tambahan jika ada keperluan mendadak. 

6. Mahasiswa Kue-Kue

Dan yang terakhir nih, mahasiswa Kue-Kue atau Kuliah-Gawe Kuliah-Gawe ( kerja ). Jenis mahasiswa ini biasanya jago membagi waktu sama dengan mahasiswa Kuda-Kuda, setelah selesai kuliah kamu lanjut kerja, kalau kamu tidak bisa membagi waktu, jadwal perkuliahanmu bisa keteteran. Keunggulan dari menjadi mahasiswa Kue-Kue adalah, kamu sudah mempunyai pengalaman tersendiri dalam dunia KERJA, hasil jerih payah kamu ini nanti bisa dimasukkan ke dalam portofoliomu. Kebanyakan mahasiswa nyambi kerja sebagai freelancer, tiktokers, blogger, atau youtuber. 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong