SMK pertama di Gorontalo yang memiliki Jurusan Broadcasting

05 August 2021 17:30:25 Dibaca : 195

Hai Semua Kembali lagi nih bersama Rahayu, kali ini kita akan bahas tentang sekolah saya yakni SMKN 1 Gorontalo. Emang ada apa sih di SMKN 1 Gorontalo?

Tahu nggak sih, Kalau SMKN 1 Gorontalo merupakan sekolah kejuaraan pertama yang memiliki Jurusan Broadcasting di Provinsi Gorontalo dan satu-satunya sampai sekarang ini. Bukan hanya itu di SMKN 1 Gorontalo juga telah memiliki lembaga sertifikasi bagi setiap siswanya dan berlaku bagi seluruh jurusan yang ad serta telah di akui pemerintah pusat dan daerah. SMK Negeri 1 Gorontalo juga di jadikan tempat rujukan untuk mendapatkan pengakuan atau sertifikasi bagi seluruh siswa SMK yang ada di Provinsi Gorontalo.

Nah pada kesempatan ini saya akan berbagi informasi tentang Jurusan Broadcasting di SMKN 1 Gorontalo. 

Sekarang Jurusan broadcast di SMKN 1 Gorontalo lebih dikenal dengan nama PSPR atau Produksi dan Siaran Program Radio. Dimana sebelum berganti nama menjadi PSPR pada awalnya bernama TP3R atau Teknik Produksi dan Penyiaran Program Radio. Dari TP3R kemudian berubah menjadi TB atau Teknik Broadcasting dan pada akhirnya berubah menjadi PSPR.

Tujuan dari Jurusan PSPR adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten di bidang penyiaran. Adapun beberapa hal yang diajarkan dalam Jurusan ini, antara lain :

  • Menulis narasi
  • Menulis laporan berita
  • Menulis script
  • Mengedit script
  • Menulis isi teks
  • Menetapkan spesifikasi sound system
  • Merencanakan dan menyiapkan program
  • Menjalankan wawancara
  • Menjalan siaran langsung
  • Menjalankan siaran radio on air

Hal paling menyenangkan menjadi bagian dari Jurusan PSPR adalah saat siswanya turun PKL dimana kami akan di tempatkan di instansi penyiaran yang ada di Provinsi Gorontalo bahkan kami pun bisa memilih instansi penyiran yang ada di liar provinsi Gorontalo. Disaat itu kita dapat melihat dan juga melakukan penyiran secara langsung dan berasa seperti pekerjaan sungguhan. Dimasa PKL juga kami mendapatkan banyak ilmu bermanfaat dan banyak pengalaman luar biasa.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong