FUNGSI KULIT

14 February 2013 08:38:50 Dibaca : 79

Kulit merupakan lapisan yang menutupi dan melindungi seluruh bagian tubuh.Kulit berfungsi untuk menutupi seluruh bagian tubuh dan berfungsi sebagai alat ekskresi atau alat pengeluaran.Zat-zatyang di keluarkan tubuh melalui kulit yakni air dan garam-garaman.

Di dalam kulit terdapat lapisan-lapisan yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari sengatan matahari.Jika tidak ada kulit yang melindungi tubuh kita maka, tubuh kita akan terasa seperti terbakar,karena tidak ada kulit yang melindungi dari sinar matahari.Di dalam kulit juga terdapat lemak,yang berfugsi sebagai cadangan makanan.

Kulit sebagai alat ekskresi berhubungan dengan Ginjal.Contohnya jika udara terasa panas,kulit akan mengeluarkan banyak keringat tetapi hanya menghasilkan urin yang sedikit ,sedangkan jika udara terasa dingin kulit hanya mengeluarkan sedikt keringat,tetapi banyak mengeluarkan urin.

Selain berfungsi sebagai alat pengeluaran,kulit masih mempunyai fungsi-fungsi lain yakni sebagi pelindung tubuhdari kerusakan misalnya di sebabkan oleh zat kimia,berungsi sebagai alat peraba,berfungsi sebagai penyimpan lemak,berfungsi sebagai tempat pembuatan vitamin D dari provitamin D dengan bantuan sinar matahari da berfungsi sebagai pengtur fungsi tubuh.

Jadi kita perlu merawat kulit kita agar tetap sehat sehingga bisa melindungi tubuh dari kerusakan-kerusakan yang kita tidak inginkan.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong