ARSIP BULANAN : September 2017

RANGKUMAN TUGAS MICROSOF EXCEL

28 September 2017 18:11:06 Dibaca : 30

AHMAD RIFAI
PENDIDIKAN BIOLOGI
KELAS C

Rangkuman
Sejarah Microsoft Excel
Pada tahun 1982, Microsoft membuat sebuah program spreadsheet yang menjadi cikal bakal lahirnya Excel. Program ini dinamai Multiplan, yang merupakan program sangat populer dalam sistem operasi CP/M (kecuali sistem MS/DOS yang memiliki Lotus 1-2-3). Mengingat ada saingan, Microsoft tidak tinggal diam. Mereka mulai mengembangkan program spreadsheet baru yang disebut dengan Excel. Pada tahun 1985, versi pertama Excel dirilis untuk Macintosh sedangkan pada November 1987 versi kedua Excel muncul untuk sistem Windows. Karena Lotus 1-2-3 terlambat terjun ke pasar program spreadsheet Windows, pada akhirnya Excel menggeser posisi Lotus dalam pasar program spreadsheet(1988). Hal inilah yang kemudian menjadikan Microsoft sebagai salah satu perusahaan pengembang software komputer pribadi yang handal dan professional.
Microsoft lambat laun terus mengembangkan program pengolah angka ini dengan mengupdate versi dari tahun ke tahun. Versi terbaru dari Excel untuk Windows saat ini yaitu Excel 2013 (versi 15), sedangkan untuk Mac OS adalah Excel for Mac. Pada awal peluncurannya, nama excel menjadi perdebatan antara Microsoft dengan perusahaan lain yang juga memiliki program dengan nama Excel. Dan pada akhirnya Microsoft mengakhiri tuntutan tersebut dengan mengubah nama menjadi Microsoft Excel dalam rilis pers dan dokumen Microsoft. Namun pada kenyataannya, hal ini diabaikan oleh Microsoft. Microsoft bahkan membeli Excel dari perusahaan yang menuntut sebelumnya. Karena itulah penggunaan nama Excel tidak menjadi masalah lagi. Sebagai singkatan program Excel, microsoft sering menggunakan huruf XL. Excel juga menyediakan keunggulan antarmuka dibanding program spreadsheet pendahulunya namun esensinya masih sama dengan VisiCalc (software spreadsheet yang terkenal pertama kali). Sejak tahun 1993, Excel sudah memiliki bahasa pemrograman Visual Basic for Application yang menambah kemampuan Excel dalam menambah fungsi yang didefinisikan oleh pengguna untuk dipergunakan dalam worksheet. Di versi berikutnya, Excel menambah IDE (Integrated Development Environment) untuk bahasa VBA Excel. IDE ini akan memudahkan kalangan programmer untuk membuat sebuah program. Hingga saat ini, versi terbaru adalah Microsoft Excel 2013 yang termasuk dalam bagian Microsoft Office System.

Pengertian Microsoft excel
Microsoft excel adalah salah satu aplikasi yang dikeluarkan oleh Microsoft yang tergabung dalam Microsoft office yang digunakan dalam pengolahan angka. Microsoft excel sangat pouler dikalangan pelajar/mahasiswa dan para pekerja untuk membantu dalam menyelesaikan tugas dan permasalahan yang mudah sampai yang rumit dalam bidang administrasi khususnya. Microsoft excel dikenal dengan penggunaan rumus-rumus atau formula yang ada dalam lembar kerjanya. Penggunaan rumus dan formula yang efektif akan mempermuda dalam pembuatan laporan yang berhubungan dengan angka.
Kelebihan Microsoft Excel
1. Mempunyai kemampuan menampung data yang cukup besar dengan kapasitas dalam satu sheet terdiri dari 1 juta baris, dan 16.000 kolom.
2. Microsoft excel mempunyai format yang paling popular dan flexible.
3. Microsoft excel mempunyai program penggunaan rumus yang sangat lengkap sehingga mempermudah dalam pengolahan
Manfaat Microsoft Excel
1. Mempermudah dalam menganalisa data dalam bentuk table dan juga grafik
2. Ketersediaan formula banyak sehingga mempermudah untuk membuat suatu rumus yang sulit dan variatif
3. Mempermudah menganalisa kesalahan rumus ditiap tahap perhitungan pada rumus yang panjang dengan fasilitas trace error
4. Mempermudah untuk memilih milih data dengan fasilitas yang ada di program Microsoft Excel seperti Auto Filter

 

TUGAS RINGKASAN

22 September 2017 17:53:54 Dibaca : 18

LITERASI TEKNOLOGI INFORMASI dan KOMUNIKASI
A. Pengertian
Literasi TIK sangat berkaitan dengan ragam iastilah “ literacy” lainnya yang berarti kemampuan untuk membaca dan menulis, atau dapat disimpulkan bahwa ICT literacy pada dasarnya penggunaan teknologi informasi sebagai alat untuk komunikasi dan temu keembali informasi.
Dari kesimpulan tersebut terdapat 5 aspek terkait yang merupakan Integrasi dan Aplikasi kemampuan kognitif dan teknis yaitu:
a. Akses
b. Mengelola
c. Mengintgrasikan
d. Mengevaluasi
e. Menciptakan
B. Literasi Informasi
1. Elemen Literasi Informasi
a) Visual Literasi, sebagai kemampuan untuk memahami dan menggunakan gambar sebagai sumber literasi
b) Media Literasi, kemampuan warga negara untuk mengakses, menganalisa, dan memproduksi informasi untuk hasil yang spesifik.
c) Komputer literasi, alat yang memfasilitasi dan memperluas kemampuan manusia dalam mempelajari dan memproses informasi.
d) Digital Literasi, keahlian yang berkaitan dengan penguasaan sumberdan perangkat digital.
e) Network Literasi, satu istilah yang masih terus berkembang.
C. Karakteristik Orang Melek Jaringan (Eisenberg,2004)
1. Memiliki kesadaran akan luasnya penggunaan jasa dan sumber informasi berjejaring.
2. Memiliki pemahaman bagaimana sistem informasi berjejaring diciptakan dan dikelola.
3. Dapat melakukan temu balik tertentu dari jaringan dengan menggunakan serangkaian alat temu balik informasi.
4. Daapat memanipulasi informasi berjejaring dengan memadukan dengan sumber lain dan meningkatkan nilai informasinya untuk kepentingan tertentu.
D. Model Pencarian Informasi
1. Starting (mulai)
2. Chaining Menghubungkan)
3. Browsing Menjelajah)
4. Monitoring (Memantau)
5. Extracting (Mengambil Sari)
E. Literasi Computer
Literasi Komputer adalah pengetahuan dan kemampuan untuk menggunakan komputer dan teknologi efisien. Seorang Profesional di bidang komputer yang berpengalaman dapat mempertimbangkan kemampuan dirinya untuk dapat mengajar.
F. Literasi Digital
Literasi Digital adalah kemampuan untuk memahami, menggunakan, menganalisis, mengatur, mengevaluasi, dan menyebarluaskan informasi dengan menggunakan teknologi digital.
1. Manfaat Literasi Digital
a) Menghemat waktu
b) Belajar lebih cepat
c) Menghemat Uang
d) Membuat lebih aman
e) Selalu memperoleh informasi terkini
f) Selalu terhubung
g) Membuat keputusan lebih baik
h) Dapat membuat anda bekerja
i) Membuat lebih bahagia
j) Mempengaruhi Dunia
2. Elemen penting Literasi Digital
a) Social Networking
b) Transliteracy
c) Maintaining privacy
d) Managing Digital Identity
e) Creating Conten
f) Organising and sharing Conten
g) Reusing/repurposing Conten
h) Filtering and selecting Conten
i) Self Broadcasting
G. Literasi Internet
Menyangkut kemampuan untuk menggunakan pengetahuan teoritis dan praktis tentang internet yang berkaitan dengan literasi informasi, literasi komputer, dan literasi digital. Indrajit (2005) menjelaskan bahwa ketika berkembang secara pesat, istilah “internet literacy” pun lahir dengan sendirinya, yaitu kemampuan untuk menggunakan pengetahuan internet sebagai media komunikasi dan temu kembali informasi secara teori dan praktis.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong