ARSIP BULANAN : February 2013

Kekerasan dalam Rumah Tangga

26 February 2013 12:45:43 Dibaca : 22

Kekerasan dalam rumah tangga ( KDRT ) karena disebabkan oleh beberapa f aktor salah satunya adalah faktor ekonomi. Mengapa demikian ? Karena faktor ekonomi ini yang menjadi pokok utama permasalahan dalam urusan rumah tangga.

Konteks kekerasan dalam rumah tangga terdiri atas,

Konteks secara fisik,contohnya: orang tua yang memukul anaknya.

Konteks secara fisikis, contohnya : orang tua yang membentak anaknya

Perlindungan dalam kekerasan rumah tangga harus di tindaki baik dalam musyawarah maupun kepihak yang berwajib.

Seni

26 February 2013 12:44:34 Dibaca : 14

Seni itu indah, dengan kata lain seni merupakan suatu ekspresi yang ada dalam diri seseorang yang disalurkan melalui bakat yang dilakukan didepan umum yang berhubungan dengan keindahan, jadi sesuatu yang indah yang timbul dalam diri kita termasuk seni. Adapun manfaat dari seni yaitu untuk menghibur orang banyak, menyembuhkan orang sakit dan lain-lain, sedangkan tujuan seni itu sendiri adalah untuk mempertunjukkan atau mempertontonkan bakat yang ada dalam diri kita.

Seni terdiri atas bebrapa macam yaitu :

Seni rupa, Seni lukis, Seni tari, Seni drama, Seni musik, Seni kriya

Seni memang memiliki nilai estetika, sehingga banyak orang yang ingin mempelajari seni itu sendiri. Seni sangat penting dalam kehidupan kita, karena dengan adanya seni kita dapat merasakan atau menikmati keindahan dari seni itu.

Hidup tanpa seni

Bagaikan...

Malam tanpa cahaya rembulan

SENYUM

23 February 2013 08:40:46 Dibaca : 25

Senyum adalah ibadah

Senyum itu indah

Dengan senyum dapat memperoleh banyak manfaatnya, diantaranya disenangi oleh banyak orang, wajah tampak awet mudah dan lain-lain. Dengan senyum juga bisa mendamaikan hati walau hati lagi galau, marah. Hanya dengan senyum semua bisa hilang seketika. Menjadi orang yang mudah senyum itu gampang semua tergantung pada kepribadian orang itu sendiri, jika tidak memiliki senyuman hidup ini bagaikan malam yang gelap tanpa cahaya rembulan.

Sebagian orang tak tahu apalah arti senyuman kadang mereka berfikir untuk apa tersenyum sedangkan mereka tak memberikan senyuman, sehingga dengan wajah cemberut tanpa senyum banyak dijauhi bahkan tak disenangi orang. Seprti apapun bentuk senyuman yang diberikan, itu akan membuat orang senang dan berkata indah dipandang cahaya nampak.

Soft skill (pengembangan karakter)

23 February 2013 08:24:07 Dibaca : 12

Pengembangan karakter terhadap soft skill terbagi atas dua hal yaitu yang berhubungan dengan kualitas diri dan keterampilan terhadap diri sendiri. Kualitas meliputi kesabaran, menejemen diri tanggung jawab dan lain-lain. Sedangkan keterampilan berupa karakter dari setiap masing-masing orang atau individu.

Untuk meraih sebuah kesuksesan diperlukan kesabaran karena kesabaran merupakan kunci dari sebuah keberhasilan. Pengembangan karakter sangat penting bagi setiap orang. Karakteristik yang baik yang kita miliki akan menjadikan kehidupan kita lebih mudah dalam meraih sebuah kesuksesan. Apapun yang ada dalam diri kita harus dapat kita kembangankan melalui soft skill tersebut.

Pada dasarnya menejemen diri ini merupakan suatu aturan atau motivasi yang menjadikan kita sebagai orang yang disiplin dalam mengatur waktu. Sadangkan tanggung jawab ialah suatu kewajiban yang harus dimiliki oleh setiap orang dalam melakukan apapun yang telah dikerjakan.

EMBUN

08 February 2013 14:28:49 Dibaca : 16

Embun di pagi hari yang begitu cerah terlihat nampak dibalik daun. Embun bagaikan air suci yang bersih yang dapat menyejukan hati. Embun seperti kasih sayang yang tidak bertahan lama, apabila mentari muncul, maka keringlah ia dengan kepanasan sang mentari.

Namun embun tidak bosan dan akan hadir lagi pada esok harinya, walau kasihnya tidak selamanya bertahan tapi ia tetap setia. Embun bagaikan air hujan yang turun yang dapat menyuburkan tanaman sehingga terlihat nampak indah dan sejuk di pandang. Embun yang cerah di pagi hari yang mencerahkan hati, sehingga hati yang gelap menjadi lebih terang.

Aku berharap embun akan selalu ada di setiap pagi, agar hati ini tidak akan pernah pudar. Embun itu bagaikan tempat dimana aku bisa mencurahkan hati yang sunyi, meskipun mentari mengeringkannya embun selalu saja setia muncul di pagi hari.

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong