Gocengan Ke Kampus ...
Kampus baru UNG yang berlokasi di Kabupaten Bone Bolango akan secara dipergunakan secara optimal pada tahun 2020 nanti, akan ada perpindahan besar-besaran dari 4 Fakultas ke kampus baru tersebut. Dengan mulai beraktifitasnya berbagai kegiatan akademik di Kampus baru Bone Bolango nantinya para mahasiswa juga mengikuti perkuliahan disana, dan akan membuat jarak tempuh menjadi jauh bagi mahasiswa diluar Kab. Bone Bolango. Tapi para mahasiswa tidak perlu khawatir, Pemerintah Provinsi Gorontalo menyediakan solusi bagi para mahasiswa UNG yang ingin pergi ke Kampus Bone Bolango. Saat ini Pemprov Gorontalo telah menyediakan layanan angkutan perintis Bus Rapid Transit (BRT), dengan mengoperasikan 5 unit Bus Trans NKRI yang akan melayani perjalanan dari Kampus Bone Bolang dan melewati Kampus Utama.
Nantinya Bus Trans NKRI akan melayani perjalanan Koridor 1.1 dari Kampus baru UNG dan melewati rute pusat Kota Gorontalo hingga Kampus Induk UNG, kemudian melanjutkan perjalanan hingga berakhir di Kompleks Perkantoran Provinsi Gorontalo. Dengan jarak tempuh rute koridor 1.1 dari Kampus baru UNG hingga Perkantoran Provinsi mencapai 30 KM, harga sekali jalan dengan Bus Trans NKRI cukup murah bagi masyakat umum dengan banderol Rp.5000,-. “Untuk pelajar apalagi mahasiswa UNG yang ingin pergi ke Kampus baru atau ke kampus utama diberikan harga khusus, dengan hanya membayar Rp.2000,- saja sekali jalan,” terangnya. Dijelaskan Karim pelayanan transportasi dengan Bus Trans NKRI bisa digunakan mulai pukul 6 pagi hingga pukul 8 malam, dengan setiap rute sekali jalan diprediksi menempuh waktu 90 menit.
"SIMBOL UNG"
Makna Simbol :
- Kurva segi lima sama sisi adalah ornamen khas daerah Gorontalo melambangkan lima sila dari dasar negara pancasila yang menjadi azas UNG, serta lima sendi peradaban Gorontalo yang disebut {Payu Limo to Talu, Lipu Pei Hulalu} - Kerangka bunga teratai yang telah mekar penuh mengandung harapan UNG akan menghasilkan SDM yang utuh dan berkualitas. - Lingkaran bola dunia melambangkan komitmen untuk mencapai visi, misi dan tujuan UNG, sedangkan warna biru melambangkan keamanan dan perdamaian. - Buku berwarna putih yang terbuka memiliki makna sikap terbuka dan semangat yang tinggi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, seni budaya. - Pena berbentuk ornamen lima mata melambangkan antara ilmu agama, ilmu pengetahuan, teknologi, seni dan budaya merupakan satu kesatuan yang utuh dalam dunia pendidikan. - Mahkota raja berwarna hitam dengan hiasan kuning emas melambangkan kebudayaan, keteguhan dan kejayaan suatu martabat. 23 butir emas melambangkan hari bersejarah masyarakat Gorontalo, di mana tanggal 23 Januari 1942 sebagai hari kemerdekaan masyarakat Gorontalo dan sekaligus tanggal 23 Juni 2004 hari peresmian UNG oleh Presiden RI. - Sayap burung Maleo berwarna jingga melambangkan semangat juang yang tinggi serta gerakan dinamis civitas akademika dalam mengembangkan UNG
Kampus Tengkorak Cerdas!!!
Jangan takut kalau kamu menemukan banyak simbol tengkorak yang tersebar di sudut-sudut kampus. Ini bukan kampus film horor, tapi tengkorak itu adalah tengkorak cerdas yang dimiliki oleh fakultas teknik. Mereka memasang logo itu karena mereka ingin tampil berbeda dari fakultas lain. Tapi meski tampilannya mengerikan, otaknya sekelas Einstein lho! Banyak lulusan dari fakultas tengkorak ini jadi tenaga professional di perusahaan-perusahaan besar. Bukan itu saja, kamu bakal ketemu orang-orang mengenakan logo tengkorak ini di forum-forum diskusi.
Mau mengenal mereka lebih dekat? Kamu bisa kok bergabung dengan kelompok tengkorak ceras ini. Cukup datang saja ke Kelompok Studi Linux Informatika. Mereka terkenal dengan karyanya yang banyak, bahkan mereka sudah menyumbangkan karya kamus digital berbahasa daerah Gorontalo.