KATEGORI : Tips-tips

Cara Mengembalikan File yang telah Terhapus dari Komputer

21 October 2012 05:13:20 Dibaca : 1087

Terkadang kita ingin mengembalikan sebuah file yang telah terhapus (delete) secara permanen. Untuk itu saya memberikan sedikit pengetahuan tentang cara mengembalikan file yang telah terhapus dari komputer dengan menggunakan aplikasi TUNE-UP Utilities.

TUNE-UP Utilities merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk mengatasi problem-problem pada komputer. Di samping itu, TUNE-UP Utilities juga bisa digunakan sebagai tool UNDELETE.
Pada postingan kali ini saya akan menjelaskan cara mengembalikan file yang telah terhapus dari komputer dengan menggunakan aplikasi TUNE-UP Utilities 2012.

Berikut langkah-langkah mengembalikan file yang telah terhapus dari komputer dengan menggunakan aplikasi TUNE-UP Utilities 2012 :

1. Buka aplikasi TUNE-UP Utilities 2012

2. Klik "Fix Problem"

3. Klik "Restore Deleted File"

4. Pilih Local Drive yang sebelumnya menyimpan file tersebut.

5. Centangkan kotak "Show only in good condition"

6. Pilih Next dan TUNE-UP Utilities 2012 akan menampilkan file-file yang sebelumnya telah kita hapus

7. Pilih file yang terhapus yang ingin anda kembalikan

8. Klik kanan pada file tersebut lalu pilih "Restore To"

9. Pilih Drive yang akan menyimpan file tersebut lalu klik "OK"

10. Tunggu beberapa saat file anda akan dikembalikan

Sekian & terima kasih

Semoga bermanfaat.

Please leave a comment

Cara Menjaga Handphone Agar Tidak Cepat Rusak

21 October 2012 02:15:29 Dibaca : 924

Handphone adalah alat telekomunikasi yang bisa dibuat untuk menelfon, SMSan dan internet.
Handphone sekarang mulai beragam dari handphone Non-Touch Screen sampai Touch Screen dan dari yang murah sampai mahal.

Tapi apabila kita beli handphone mahal tapi hanya sebulan sudah rusak, kerusakan itu bukan karena handphone tidak berkualitas tetapi cara penggunaannya yang salah dan penaruhannya yang salah dan dalam kesempatan kali ini saya akan memberi tips cara menjaga handphone yang benar agar hp anda tidak cepat rusak.

1. Jangan dekatkan handphone anda dari benda-benda yang mempunyai daya magnet misal: Tv , Radio, dsb

2. Jangan taruh handphone di sembarang tempat misal: di bawah sinar matahari bukan karena handphone bisa di curi oleh orang akan tetapi panas yang disebabkan radiasi oleh matahari dapat merusak handphone terutama layar dan juga debu yang dapat masuk ke speker yang menyebabkan kerusakan pada speker

3. Berikan istirahat pada hp dengan cara melepaskan baterai seminggu sekali, nonaktifkan handphone sesekali, bersihkan dari debu dsb

4. Jagalah handphone dari air, tarjatuh dan terbentur

5.Bila mau mengecas handphone lihat dulu apakah baterai benar benar kosong apakah belum, dan kalau handphone dibiarkan kosong terlalu lama akan menyebabkan handphone tidak berfungsi dengan baik

6. Usahakan tidak terlalu banyak menyimpan file di memori telepon min. 20% dari memori telepon karena kalau kita menggunakan aplikasi dan memori telpon tidak mencukupi maka hp akan eror atau mati sendiri

7. Bila handphone anda touchscreen maka pakailah ScreenGuard atau pelindung layar dan gunakanlah pena khusus/stylus yang telah disediakan dan jangan menggunakan jari atau kuku

Sekian dan Terima Kasih.. Semoga bermanfaat..

Sumber : http://netzone.heck.in/category/tips-trik-and-apps/4.xhtml

Pertolongan Pertama Apabila Handphone Kemasukan Air

21 October 2012 02:06:24 Dibaca : 1598

- Jika ponsel terendam air, segeralah keluarkan ponsel dari air secepatnya untuk mencegah komponen bagian dalam terkontaminasi air

- Segera keluarkan baterai dari handphone

- Memutuskan aliran sumber daya memanglah penting untuk meminimalisir kemungkinan kerusakan ponsel, dan beberapa komponen elektronik masih bisa bertahan di air asalkan sumber daya terputus

- Copot kartu SIM dari handphone untuk mencegah kemungkinan kehilangan data, Seperti PhoneBook dan SMS

- Keringkan ponsel sampai benar benar kering

- Keringkan Handphone dengan kain yang bisa menyerap air misal: Handuk atau keringkan handphone dengan Hair Dryer atau pengering rambut

- Uji Coba Handphone yang sudah benar benar kering

- Apabila Setelah di cek Handphone anda ngadat, Periksalah Apakah Handphone atau Baterai yang rusak dan apabila baterai yang rusak harus beli yang baru dan Handphone yang rusak DI LEM BIRU (Dilempar Terus Beli Yang Baru) atau Perbaiki Handphone anda ke teknisi ponsel yang anda percaya. :D

Sumber : http://netzone.heck.in/pertolongan-pertama-apabila-handphone-ke.xhtml