ARSIP BULANAN : September 2012

kegiatan pelatihan internet

04 September 2012 12:34:23 Dibaca : 916

I. Latar Belakang 
Guru adalah pendidik profesional pada jenjang pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan formal. Kehadiran guru profesional sangat diharapkan di belahan dunia manapun dalam upaya mencerdaskan anak bangsa yang sekaligus mengantarkan anak bangsanya agar lebih berkualitas dan beradab. Kedudukan guru sebagai tenaga profesional berfungsi untuk meningkatkan harkat, martabat dan peran guru sebagai agen pembelajaran. Sebagai tenaga profesional guru wajib memiliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional.
Hal tersebut di atas dapat tercapai manakala para guru dapat menunjukkan empat kompetensi yang harus dimilikinya. Guru sebagai agen pembelajaran sudah seharusnya untuk selalu adaptif dengan “era”nya, termasuk era globalisasi seperti sekarang ini. Untuk dapat menyesuaikan diri, guru harus selalu melakukan perubahan pola pikir, yakni selalu membekali dirinya dengan berbagai keahlian dan keterampilan, hubungannya dengan kompetensi pedagogik dan kompetensi professional. Salah satu indikator dari dua kompetensi tersebut adalah mampu mengoperasikan komputer serta dapat mengakses dan mengorganisasikan informasi melalui internet.
Banyaknya keluhan para Kepala Sekolah ( SD/ MI ) tentang pengerjaan administrasi, tertundanya laporan- laporan dari sekolah ke tingkat atasnya, serta lamanya pengolahan nilai hasil pembelajaran siswa karena masih tradisional, menunjukkan bahwa kemampuan para guru di Purbalingga dalam penguasaan teknologi ( computer dan internet ) prosentasinya masih cukup rendah.
PGRI sebagai organisasi profesi guru berfungsi untuk memajukan profesi, meningkatkan kompetensi, karier, wawasan kependidikan, perlindungan profesi, kesejahteraan dan pengabdian kepada masyarakat. Sebagai sebuah organisasi profesi guru, PGRI memiliki kewajiban untuk melakukan pembinaan dan pengembangan profesi guru. Untuk itu pengurus PGRI Kabupaten Purbalingga bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Purbalingga bermaksud menjembatani dan memberikan bekal kepada para guru melalui Pelatihan Komputer, Internet dan Sosialisasi Open Source Sofware (OSS).

Kategori

Blogroll