ARSIP BULANAN : April 2013

Bersihkan Bola Mata Jadi Tradisi Unik di China

19 April 2013 11:01:37 Dibaca : 2130

Foto: Oddity CentralDua bersaudara asal Provinsi Sichuan, China menjadi pembersih bola mata. Mereka membersihkan bola mata pelanggannya dengan menggunakan pisau yang tajam.
Menurut pepatah Sichuan kuno mengatakan bahwa membersihkan bola mata dapat membuat keindahan hidup lebih terlihat.

Pepatah kuno ini dilestarikan oleh dua orang bersaudara Zhou Chengfu dan Zhou Chengyin, yang mengikuti jejak ayahnya sebagai pembersih bola mata di Sichuan, China.

Chengfu dan Chengyin mahir menggores bola mata dan kelopak mata seseorang dengan peralatan yang tajam. Biaya yang harus dikeluarkan untuk membersihkan mata ini sebesar 5 yuan atau sekira Rp7 ribu (Rp1.573 per yuan).

Tradisi kuno ini hampir punah. Namun, ada beberapa tukang cukur yang masih mau membersihkan bola mata pelanggannya.

Seperti tukang cukur lainnya bernama Liu Deyuan telah berhasil menjalankan bisnis membersihkan bola mata ini sejak tujuh tahun silam dan telah memiliki pelanggan tetap yang datang setiap bulannya.

“Meski ini tradisi yang sudah kuno, tapi bisnis ini masih sangat baik di Sichuan,” kata Liu. Demikian seperti dikutip dari Oddity Central, Kamis (18/4/2013).

Liu sangat terampil memainkan jemari tangannya untuk membersihkan bola mata pelanggannya. Ia membuka mata mereka dengan tangan kirinya dan tangan kanannya mulai cekatan menggunakan pisau untuk membersihkan kelopak mata bahkan sampai ke bola mata. Proses membersihkan bola mata itu memakan waktu selama lima menit.

Meski proses membersihkan mata ini terlihat sangat menyeramkan, tapi banyak pelanggan yang puas atas hasilnya. Seperti pengakuan salah satu pelanggannya yang sudah berusia 55 tahun ini yang mengatakan bahwa awalnya merasa takut sampai tidak bisa bergerak namun, akhirnya sangat puas atas hasilnya.

Yamaha Sulit Finis 1-2 Lagi

19 April 2013 10:59:02 Dibaca : 1566

Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. (Foto: Reuters)Yamaha secara mengejutkan mampu finis di peringkat pertama dan kedua dalam balapan di Qatar. Namun, manajer Wilco Zeelenberg mengatakan Yamaha akan sulit mengulangi prestasi yang sama di Amerika.

Jorge Lorenzo tampil mendominasi dan berhasil keluar sebagai pemenang dalam balapan di Sirkuit Losail. Setelah itu, giliran Valentino Rossi yang beraksi. Rossi yang memulai balapan dari posisi ketujuh, berhasil finis di urutan kedua.

Hasil yang sama mungkin akan sulit terjadi di COTA. Pasalnya, dalam tes yang berlangsung pada tempat yang sama, Yamaha tidak mampu membendung keperkasaan Marc Marquez yang tampil begitu spektakuler.

“Kami mengalami kesulitan dalam tes di Austin dan balapan selanjutnya akan berlangsung di sana. Akan sangat mengejutkan jika kami mampu mengulangi performa MotoGP Qatar di sana. Kendati kami mengalami kesulitan di sana, kami tidak membawa paket penuh saat tes dengan hanya membawa satu motor,” kata Zeelenberg.

“Targetnya saat itu untuk mempelajari trek. Itu sangat penting bisa pergi ke sana karena lintasannya sangat sulit, meski kami lebih lambat dari motor lain, itu sangat membantu sekali. Tapi lintasan demi lintasan setiap tim memiliki masalah dan Anda harus bisa mengatasinya,” sambungnya.

“Anda tidak bisa marah dan melakukan hal gila. Kami memiliki paket lebih baik di Qatar, tapi Marquez dan Pedrosa masih bisa finis di posisi ketiga dan keempat serta masih bertahan di atas motor,” lanjut pria asal Belanda, dikutip dari MCN, Rabu (17/4/2013).

Pedrosa Sudah Tahu Masalahnya

19 April 2013 10:53:42 Dibaca : 1470

Dani Pedrosa. (Foto: Reuters)Dani Pedrosa ingin melupakan hasil mengecewakan dalam balapan pembuka di Qatar. Pedrosa mencoba untuk bangkit saat balapan berlanjut di MotoGP Amerika, pekan ini.

Pedrosa memang sempat mengawali lomba di Sirkuit Losail dengan berada di urutan kedua. Sayang, performa motor tidak mampu membantunya untuk membendung keperkasaan Jorge Lorenzo dalam meraih kemenangan di Qatar.

Tidak lama kemudian, posisi Pedrosa kembali merosot setelah dilewati oleh Valentino Rossi dan Marc Marquez. Pembalap Repsol Honda itu akhirnya gagal naik podium dan finis di posisi keempat.

“Hasil di Qatar memang bukan sebuah awal dari yang kami harapkan, tapi kami tahu apa masalahnya saat itu, jadi saya berharap masalah itu sudah selesai dalam balapan selanjutnya,” kata Pedrosa.

Kini, Pedrosa mau melupakan kegagalan itu dengan meraih hasil lebih baik di Amerika. Diketahui, pembalap asal Spanyol itu juga harus mengakui keunggulan rekan setimnya dalam tes selama tiga hari di Austin, bulan Maret lalu.

“Kami melakukan tes di Austin satu bulan yang lalu dan saya yakin tes ini akan berguna mengingat kami sudah memiliki setting dasar. Trek ini banyak tikungan ke kanan dan kecepatan sering berubah dari seksi ke seksi,” jelasnya.

“Namun, trek akan berbeda dengan banyak motor yang akan melintas. Jadi, saya berharap kinerja motor masih akan bekerja dengan baik,” tandasnya, dilansir dari Crash, Rabu (17/4/2013).

jadwal motoGp

19 April 2013 10:51:41 Dibaca : 1159

Qatar Sirkuit Losail 07/04/2013


Amerika Austin 21/04/2013


Spanyol Jerez 05/05/2013


Prancis Le Mans 19/05/2013


Spanyol Katalunya 16/06/2013


Britania Raya Silverstone 01/09/2013


Belanda Assen 29/06/2013


Jerman Sachsenring 14/07/2013


Italia Mugello 15/07/2012


Amerika Serikat Laguna Seca 21/07/2013


Amerika Serikat Indianapolis 18/08/2013


Ceska Brno 25/08/2013


San Marino Misano 15/09/2013


Aragon Aragon 29/09/2013


Jepang Motegi 27/10/2013


Malaysia Sepang 13/10/2013


Australia Phillip Island 20/10/2013


Valencia Comunitat Valenciana 10/11/2013

SPORTS » MOTOGP » Klasemen

19 April 2013 10:48:42 Dibaca : 1329

1 Jorge Lorenzo Yamaha Spanyol 25
2 Valentino Rossi Yamaha Italia 20
3 Marc Marquez Honda Spanyol 16
4 Dani Pedrosa Honda Spanyol 13
5 Cal Crutchlow Tech 3 Amerika Serikat 11
6 Alvaro Bautista Go & Fun Spanyol 10
7 Andrea Dovizioso Italia 9
8 Nicky Hayden Ducati Amerika Serikat 8
9 Hector Barbera Spanyol 8
10 Ben Spies Amerika Serikat 6
11 Aleix Espargaro Spanyol 5
12 Randy de Puniet Prancis 4
13 Hiroshi Aoyama Avintia Blusens Jepang 1
14 Mattia Pasini Italia 0
15 David Salom FTR-Kawasaki Spanyol 0
16 Steve Rapp APR Amerika Serikat 0
17 Jonathan Rea Honda Irlandia Utara 0
18 Toni Elias Ducati Spanyol 0
19 Marc Marquez Honda Spanyol 0
20 Danilo Petrucci Italia 0
21 Stefan Bradl Jerman 0
22 Michele Pirro Italia 0
23 James Ellison Britania 0
24 Ivan Silva Spanyol 0
25 Jorge Lorenzo Yamaha Spanyol 0
26 Yonny Hernandez Kolombia 0
27 Karel Abraham Republik Ceska 0