921411087TUGAS 1

13 September 2012 18:22:52 Dibaca : 80 Kategori : 921411087TUGAS

Kita mempelajari tentang " Sistem Manajement Database " , sebelum mempelajari bagaimana Sistem Manajement Database dan cara mengaplikasikannya, terlebih dahulu kita mengetahui apa pengertian dari database atau basis data. Database atau basis data berasal dari kata basis dan data, adapun pengertian dari kedua data tersebut adalah :

  • Basis : dapat diartikan sebagai markas atau gudang, tempat bersarang atau berkumpul.
  • Data  : dapat diartikan sebagai fakta yang direkam atau dicatat.

Sedangkan kata database atau basis data dapat di definisikan sebagai sekumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat memperoleh informasi dari basis data tersebut.

Beberapa para ahli juga mengemukakan tentang pengertian database atau basis data, antara lain :

  1. Menurut C.J Date, basis data (datasbase) adalah koleksi "data operasional" yang tersimpan dan dipakai oleh sistem aplikasi dari suatu organisasi.
  2. Menurut Toni Fabbri, basis data (database) adalah sebuag sistem file - file yang terintegrasi yang mempunyai minimal primary key untuk pengulangan data.
  3. Menurut S. Attre, basis data (database) adalah koleksi data - data yang saling berhubungan mengenai suatu organisasi atau enterprise dengan macam - macam pemakaiannya.

Jika disimpulkan Database Management System (DBMS) yaitu berupa suatu sistem atau perangkat lunak yang dirancang untuk mengelola suatu basis data dan menjalankan operasi terhadap data yang diminta banyak pengguna. DBMS juga merupakan perangkat lunak yang dirancang untuk dapat melakukan utilisasi dan mengelola koleksi data dalam jumlah yang besar dan dirancang untuk dapat melakukan manipulasi data secara lebih mudah.