Tugas 3
TIPE DATA DAN MACAM TIPE DATA PADA
A. TIPE DATA SEDERHANA (SIMPLE – DATA TYPE)
Adalah tipe data yang sudah ada dan dijadikan standar dalam bahasa pemrograman tertentu.
Isi dari tipe data sederhana ini adalah data-data tunggal.
STANDARD DATA TYPE
INTEGER (TIPE BILANGAN BULAT)
REAL
TIPE BILANGAN REAL
Data yang termasuk bilangan real adalah data angka yang mengandung pecahan. Data yang seperti ini akan memiliki keterangan jangkauan, jumlah digit penting (berarti) dan ukuran. Digit berarti ini penting diperhatikan karena ini berhubungan dengan tingkat ketelitian data yang disajikan.
CHAR dan STRING
TIPE DATA KARAKTER DAN STRING
BOOLEAN
Adalah tipe data yang hanya bernilai benar (true) atau salah (false).
Jangkauan (nilai yang mungkin) hanya 2 yaitu true atau false.
USER-DEFINED DATA TYPE
Tipe sub jangkauan merupakan tipe data yang jangkauannya merupakan sebagian dari tipe data yang lain.
Misalnya untuk tipe byte memiliki jangkauan dari 0..255, sementara kita hanya memerlukan angka 1..12 untuk menampung data bulan. Maka bisa diciptakan satu tipe baru yang merupakan sub jangkauan tersebut.
Contoh
Type
Bulan : 1 .. 12 ;
ENUMERATED OR SCALAR TYPE
SUBRANGE TYPE
TIPE DATA TERSTRUKTUR (STRUCTURED – DATA TYPE)
-ARRAY (LARIK)
Larik adalah tipe data yang berisi beberapa data yang ditampung dalam satu variabel yang memiliki tipe data yang sama.
Masing masing data yang tertampung dalam sebuah larik akan ditandai sebagai elemen pertama sampai ke – n.
larik dapat dibuat beberapa dimensi, misalnya untuk menggambarkan matrix kita perlu menggunakan larik 2 dimensi.
-RECORD (REKAMAN)
Tipe data rekaman di gunakan untuk menampung data yang terdiri dari beberapa tipe yang berbeda.
Record dapat diakses (diisi) dan dibaca per elemen record dengan menyebut nama elemennya.
-SET (HIMPUNAN)
Tipe data himpunan merupakan sebuah tipe data yang didalamnya memuat sejumlah elemen (anggota) dimana anggotanya memiliki tipe data dasar yang sama.
C. TIPE POINTER
~ Pointer secara harfiah dapat diartikan sebagai penunjuk.
~ Tipe data pointer ini merupakan tipe data yang berisikan alamat memori dimana data disimpan
struktur data adalah cara penyimpanan, penyusunan dan pengaturan data di dalam media penyimpanan komputer sehingga data tersebut dapat digunakan secara efisien.
Dalam teknik pemrograman, struktur data berarti tata letak data yang berisi kolom-kolom data, baik itu kolom yang tampak oleh pengguna (user) atau pun kolom yang hanya digunakan untuk keperluan pemrograman yang tidak tampak oleh pengguna. Setiap baris dari kumpulan kolom-kolom tersebut dinamakan catatan (record). Lebar kolom untuk data dapat berubah dan bervariasi. Ada kolom yang lebarnya berubah secara dinamis sesuai masukan dari pengguna, dan juga ada kolom yang lebarnya tetap. Dengan sifatnya ini, sebuah struktur data dapat diterapkan untuk pengolahan database (misalnya untuk keperluan data keuangan) atau untuk pengolah kata (word processor) yang kolomnya berubah secara dinamis. Contoh struktur data dapat dilihat pada berkas-berkas lembar-sebar (spreadsheet), pangkal-data (database), pengolahan kata, citra yang dipampat (dikompres), juga pemampatan berkas dengan teknik tertentu yang memanfaatkan struktur data.
Struktur data adalah cara menyimpan atau merepresentasikan data didalam komputer agar bisa dipakai secara efisien. Sedangkan data adalah representasi dari fakta dunia nyata. Fakta atau keterangan tentang kenyataan yang disimpan, direkam atau direpresentasikan dalam bentuk tulisan, suara, gambar, sinyal atau simbol.
Secara garis besar type data dapat dikategorikan menjadi:
Type data sederhana.
~ Type data sederhana tunggal, misalnya Integer, real, boolean dan karakter.
~ Type data sederhana majemuk, misalnyaString
Struktur Data, meliputi:
~ Struktur data sederhana, misalnya array dan record.
~ Struktur data majemuk, yang terdiri dari:
Linier : Stack, Queue, serta List dan Multilist.
Non Linier : Pohon Biner dan Graph
Pemakaian struktur data yang tepat di dalam proses pemrograman akan menghasilkan algoritma yang lebih jelas dan tepat, sehingga menjadikan program secara keseluruhan lebih efisien dan sederhana. Struktur data yang standar yang biasanya digunakan di bidang informatika adalah :
* List linier (Linked List) dan variasinya.
* Multilist.
* Stack (Tumpukan).
* Queue (Antrian).
* Tree ( Pohon).
* Graph ( Graf ).
REVIEW
RECORD (REKAMAN).
Disusun oleh satu atau lebih field. Tiap field menyimpan data dari tipe dasar tertentu atau dari tipe bentukan lain yang sudah didefinisikan sebelumnya. Nama rekaman ditentukan oleh pemrogram. Rekaman disebut juga tipe terstruktur.
Tugas_2
PERINTAH-PERINTAH DALAM SQL,DDL,DML, dan DCL
1. Data Definition Language (DDL)
Data Definition Language (DDL) merupakan sub bahasa SQL yang digunakan untuk membangun kerangka database. Ada tiga perintah yang termasuk dalam DDL,
CREATE : Perintah ini digunakan untuk membuat, termasuk di antaranya membuat database baru, tabel baru, view baru, dan kolom.
ALTER : Perintah ini digunakan untuk mengubah struktur tabel yang telah dibuat. Pekerjaannya mencakup mengganti nama tabel, menambah kolom, mengubah kolom, menghapus kolom, maupun memberikan atribut pada kolom.
DROP : Perintah ini digunakan untuk menghapus database dan tabel.
2. Data Manipulation Language (DML)
Data Manipulation Language (DML) merupakan sub bahasa SQL yang digunakan untuk memanipulasi data dalam database yang telah terbuat. Perintah yang digunakan, di antaranya:
INSERT : Perintah ini digunakan untuk menyisipkan atau memasukkan data baru ke dalam tabel. Penggunaannya setelah database dan tabel selesai dibuat.
SELECT : Perintah ini digunakan untuk mengambil data atau menampilkan data dari satu tabel atau beberapa tabel dalam relasi. Data yang diambil dapat kita tampilkan dalam layar prompt MySQL secara langsung maupun ditampilkan pada tampilan aplikasi.
UPDATE : Perintah ini digunakan untuk memperbarui data lama menjadi data terkini. Jika Anda memiliki data yang salah atau kurang up to date dengan kondisi sekarang, maka dapat diubah isi datanya menggunakan perintah UPDATE.
DELETE : Perintah ini digunakan untuk menghapus data dari tabel. Biasanya data yang dihapus merupakan data yang sudah tidak diperlukan lagi. Pada saat menghapus data, perintah yang telah dijalankan tidak dapat digagalkan, sehingga data yang telah hilang tidak dapat dikembalikan lagi.
3. Data Control Language (DCL)
Data Control Language (DCL) merupakan sub bahasa SQL yang digunakan untuk melakukan pengontrolan data dan server databasenya. Perintah DCL, di antaranya:
GRAND : Perintah ini digunakan untuk memberikan hak/ijin akses oleh administrator (pemilik utama) server kepada user (pengguna biasa). Hak akses tersebut berupa hak membuat (CREATE), mengambil (SELECT), menghapus (DELETE), mengubah (UPDATE), dan hak khusus berkenaan dengan sistem databasenya.
REVOKE : Perintah ini memiliki kegunaan terbalik dengan GRAND, yaitu untuk menghilangkan atau mencabut hak akses yang telah diberikan kepada user oleh administrator.
Tugas 1
PENGERTIAN DBMS (Database Manegement System)
1. Menutut C.J. Date : DBMS adalah merupakan software yang menghandel seluruh akses pada database untuk melayani kebutuhan user.
2. Menurut S, Attre : DBMS adalah software, hardware, firmware dan procedure-procedure yang memanage database. Firmware adalah software yang telah menjadi modul yang tertanam pada hardware (ROM).
3. Menurut Gordon C. Everest : DBMS adalah manajemen yang efektif untuk mengorganisasi sumber daya data.
Jadi DBMS : Semua peralatan komputer (Hardware+Software+Firmware). DBMS dilengkapi dengan bahasa yang berorientasi pada data (High level data langauage) yang sering disebut juga sebagai bahasa generasi ke 4 (fourth generation language).
Fungsi DBMS : – Definisi data dan hubungannya
– Memanipulasi data
– Keamanan dan integritas data
– Security dan integritas data
– Recovery/perbaikan dan concurency data
– Data dictionary
– Unjuk kerja / performance
Peralatan untuk menetapkan/menentukan pendekatan database disebut DBMS
DBMS merupakan software (dan hardware) yang kusus didesain untuk melindungi dan memanage database.
Dengan menggunakan DBMS, maka dapat :
• Mendefinisikan data dan hubungannya.
• Mendokumentasikan struktur dan definisi data
• Menggambarkan, mengorganisasikan dan menyimpan data untuk akses yang selektif/dipilih dan efisien.
• Hubungan yang sesuai antara user dengan sumber daya data.
• Perlindungan terhadap sumber daya data akan terjamin, dapat diandalkan, konsisten dan benar.
Beberapa software atau perangkat lunak DBMS yang sering
digunakan dalam aplikasi program antara lain :
1. MySQL
Kelebihan MySQL antara lain :
1. stabil dan tangguh
2. fleksibel dengan berbagai pemrograman
3. Security yang baik
4. dukungan dari banyak komunitas
5. kemudahan management database
6. mendukung transaksi
7. perkembangan software yang cukup cepat.
2. ORACLE
Oracle adalah relational database management system (RDBMS) untuk mengelola informasi secara terbuka, komprehensif dan terintegrasi. Oracle Server menyediakan solusi yang efisien dan efektif karena kemampuannya dalam hal sebagai berikut:
- Dapat bekerja di lingkungan client/server (pemrosesan tersebar)
- Menangani manajemen space dan basis data yang besar
- Mendukung akses data secara simultan
- Performansi pemrosesan transaksi yang tinggi
- Menjamin ketersediaan yang terkontrol
- Lingkungan yang terreplikasi
3. FIREBIRH
Beberapa kemampuan dari open source DBMS ini antara lain:
4. Microsoft SQL server
Microsoft SQL Server mendukung beberapa tipe data yang berbeda, termasuk untuk karakter, angga, tanggal (datetime) dan uang (money), SQL Server digunakan untuk menggambarkan model dan implementasi pada database. Keuntungan menggunakan SQL Server dapat didefinisikan menjadi dua bagian yaitu satu bagian untuk menjalankan pada server dan bagian lain untuk client.
Keuntungan Client
- Mudah digunakan.
- Mendukung berbagai perangka keras.
- Mendukung berbagai aplikasi perangkat lunak.
- Biasa untuk digunakan
- Keuntungan Server
- Dapat diandalkan (Reliable)
- Toleransi kesalahan (Fault Tolerant)
- Konkurensi (Concurrent)
- Performa tingggi dalam perangkat keras (High-performance Hardware)
- Pengendalian terpusat (Centralized Control)
- Penguncian yang canggih (Sophisticated Locking).
5. Foxpro 6.0 atau FoxBase
6. DB2
Mengapa DB2 banyak digunakan :
- Memenuhi kebutuhan bisnis untuk aplikasi-aplikasi baru
- Scalable across
- Menawarkan Open hardware dan system integration
- Integrated Tools dan Usability enhancements
7. Database Desktop Paradox
PENGERTIAN DATABASE
1. Data adalah keterangan mengenai sesuatu hal yang sudah seringterjadi dan berupa himpunan fakta, angka, grafik, tabel, gambar, lambang, kata, huruf-huruf yang menyatakan sesuatu pemikiran, objek, serta kondisi dan situasi. (Nuzulla Agustina)
2. Base adalah sebuah program yang bekerja pada lingkungan basisdata pada Office. Dengan fasilitas-fasilitas yang disediakan kita dapat dengan cepat dan mudah bekerja lingkungan basis data, selain itu kita juga dapat menggunakan Base untuk membuat file mendefinisikan field, mengisi record, serta untuk membuat file basis data dan menyimpan file basis data.
3. Database adalah susunan record data operasional lengkap darisuatu organisasi atau perusahaan, yang diorganisir dan disimpan secara terintegrasi dengan menggunakan metode tertentu sehingga mampu memenuhi informasi yang optimal yang dibutuhkan pengguna.
APLIKASI BERBASIS FILE
Aplikasi ini merupakan aplikasi untuk mengolah data menggunakan data base mysql, dan memanfaatkan php my admin.
Langkah awal adalah menciptakan database menggunakan php my admin.
Pada tahap ini perlu adanya sebuah database dengan table yang akan digunakan untuk menyimpan data mahasiwa, dimana tabel ini memiliki 3 field. yaitu NIM (varchar(12)) sebagai primary key, Nama (varchar(40)) dan Alamat (varchar(100)).
Setelah tabel sudah ada, sekarang yang diperlukan diperhatikan adalah kode php untuk koneksi ke database. Berikut ini kode koneksinya :
// Memanggil database $connect = mysql_connect("localhost", "root", "");
$db = mysql_select_db("didietz", $connect);
if(!$db){";
}
// Konstanta nama tabel define('MHS', 'mahasiswa');