bahasa pemograman

03 October 2013 16:41:43 Dibaca : 74
  • bahasa pemrograman (programming language). apa itu? bahasa pemrograman adalah suatu komando atau perintah yang dibuat manusia untuk membuat komputer menjadi memiliki fungsi tertentu. bahasa pemrograman ini adalah suatu susunan aturan penulisan (sintaks) yang membentuk kode kode yang kemudian akan diterjemahkan oleh program kompiler menjadi bahasa rakitan (assembly) dan terus diolah hingga dimengerti oleh mesin. Komputer hanya mengerti bahasa mesin. menurut tingkat kedekatannya bahasa pemrograman ( programming language) terdiri dari
  1. bahasa mesin. yaitu bahasa yang digunakan untuk memprogram komputer dengan menggunakan kode semacam kode biner misalnya.00100001010100100
  2. Bahasa Tingkat Rendah, atau dikenal dengan istilah bahasa rakitan (bah.Inggris Assembly), yaitu memberikan perintah kepada komputer dengan memakai kode-kode singkat (kode mnemonic), contohnya MOV, SUB, CMP, JMP, JGE, JL, LOOP, dsb
  3. Bahasa Tingkat Menengah, yaitu bahasa komputer yang memakai campuran instruksi dalam kata-kata bahasa manusia (lihat contoh Bahasa Tingkat Tinggi di bawah) dan instruksi yang bersifat simbolik, contohnya {, }, ?, <<, >>, &&, ||, dsb.

5. Bahasa Tingkat Tinggi, yaitu bahasa komputer yang memakai instruksi berasal dari unsur     kata-kata bahasa manusia, contohnya begin, end, if, for, while, and, or, dsb


sebagian besar bahasa pemrograman adalah bahasa tingkat tinggi. bahasa tingkat tinggi adalah bahasa pemrograman yang memiliki struktur dan kemiripan seperti bahasa menusia ya itu bahasa inggris. contoh bahasa pemrograman adalah PASCAL yang kita pelajari di situs pascal ini. sementara bahasa tingkat menengah misalnya bahasa C..

saat ini banyak bahasa pemrograman yang ada di dunia. masing masing punya kelebihan dalam kemudahan mempelajari dan merancangnya. diantara bahasa pemrograman yang populer antara lain

FORTAN

 FORTAN ( formula translation). pertama kali dikembangkan pada tahun 1956 oleh Jhon Backus di IBM. ditujukan untuk mempermudah pembuatann aplikasi matematika , ilmu pengetahuan dan teknik. FORTAN merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi yang pertama ada. keunggulan fortan terletak pada dukungan untuk menangani perhitungan , termasuk bilangan kompleks. Kelemahan bahasa ini adalah pada operasi masukan dan keluaran yang kaku. selain itu kode sumbernya juga sulit dipelajari



contoh struktur FORTAN

  • // JOB
  • // FOR
  • * ONE WORD INTEGERS
  • * IOCS(DISK,TYPEWRITER,KEYBOARD,PAPERTAPE)
  • ______DIMENSION IEMG(10,15),IEMG1(13)
  • ______DEFINE FILE 12(80,150,U,K)
  • ______WRITE(1,10)
  • ___10 FORMAT('PAPERTAPE'//'GIVE NUMBER EXPERIMENT (1-5 IN INT)')
  • ______READ(6,30) M
  • ___30 FORMAT(I1)
  • ______PAUSE 1
  • ______DO 25 N=1,16
  • ______DO 15 I=1,15
  • ______READ(4,20) IEMG1
  • ___20 FORMAT(13I4)
  • ______DO 15 J=4,13
  • ______J3=J-3
  • ___15 IEMG(J3,I)=IEMG1(J)
  • ______NE=N+(M-1)*16
  • ___25 WRITE(12'NE) IEMG
  • ______CALL EXIT
  • ______END
  • // DUP
  • *DELETE SJA1
  • *STORECI WS UA SJA1
  • *FILES(12,EMG)




 BAHASA COBOL


 COBOL (comon Businnes Oriented Language) dikembangkan pada tahun 1959 dan tergolong sebagai bahasa pemrograman tingkat tinggi. sesuai dengan kepanjangan namanya bahasa ini dikembangkan untuk keperluan bisnis. keunggulan COBOL antara lain :
- sintaksnya yang menggunakan kata bahasa inggris
- kemudahan terhadap penanganan file
- kemudahan input dan output

  • 000100 IDENTIFICATION DIVISION.
  • 000200 PROGRAM-ID.     HELLOWORLD.
  • 000300
  • 000400*
  • 000500 ENVIRONMENT DIVISION.
  • 000600 CONFIGURATION SECTION.
  • 000700 SOURCE-COMPUTER. RM-COBOL.
  • 000800 OBJECT-COMPUTER. RM-COBOL.
  • 000900
  • 001000 DATA DIVISION.
  • 001100 FILE SECTION.
  • 001200
  • 100000 PROCEDURE DIVISION.
  • 100100
  • 100200 MAIN-LOGIC SECTION.
  • 100300 BEGIN.
  • 100400     DISPLAY " " LINE 1 POSITION 1 ERASE EOS.
  • 100500     DISPLAY "Hello world!" LINE 15 POSITION 10.
  • 100600     STOP RUN.
  • 100700 MAIN-LOGIC-EXIT.
  • 100800     EXIT.




BAHASA PEMROGRAMAN BASIC

Dikembangkan tahun 1965 di Darmouth Collage. penciptanya John Kemeny (bukan john key ya!!!)

  • REM Program mencari rata-rata 3 buah bilangan
  • INPUT “Masukkan tiga buah bilangan : “, a, b, c
  • rata=(a+b+c)/3
  • PRINT “Rata-rata ketiga bilangan adalah : “; rata




BAHASA JAVA

Dikembangkan tahun 1955 oleh sun microsystem. kode java dikompilasi dalam ormat bytcode.java sangat populer saat ini. terutama bagi para online mania.

  • Public class SayHello {  Public static void main(String[] args {
  •     System.out.println(“Hello world!”);
  •   }
  • }



PASCAL

perkembangan pemrograman bahasa pascal dimulai pada tahun 1960, yaitu ketika bahasa pemrograman ALGOL 60 digunakan sebagai algorithmic language  yang digunakan untuk memecah masalah sehari hari dengan menggunakan komputer. Niklaus Wirt dari sekolah teknik tinggi zurich swiss menjadi terkenal sebagai pencipta bahasa pascal.keunggulan pascal adalah pada strukturnya yang mudah dan lengkap. pascal adalah bahasa paling banyak digunakan dalam dunia pendidikan.

  • PROGRAM CariMin;
  • {Mencari Bilangan terkecil dari dua buah bilangan}
  • VAR
  •   x,y,min:integer;
  • BEGIN
  •   WRITE(‘Bilangan pertama : ‘);READLN(x);
  •   WRITE(‘Bilangan kedua : ‘);READLN(y);
  •   IF x>y THEN
  •     Min:=y
  •   ELSE
  •     Min:=x;
  •   WRITE(‘Bilangan terkecil : ‘,min);
  • END.

 

sumber:http://fixhack.blogspot.com/2012/12/apa-itu-bahasa-pemrograman.html

klasifikasi system operasi

03 October 2013 16:37:53 Dibaca : 153
pada kesempatan kali ini saya akan menjelasakan tentang operating system (OS)
operating system adalah sebuah perangkat lunak, namun perangkat lunak ini sangat penting sekali untuk sebuah PC. kenapa demikian..? karena kita tidak dapat menjalankan aplikasi atau software apapun di PC kita tanpa adanya sebuah system operasi yang terinstall pada sebuah PC. system operasi sendiri berfungsi untuk mengontrol perangkat keras dan juga operasi-operasi dasar. system operasi terinstall paling pertama pada memory tentu bukan memory RAM melainkan tersimpan pada memory HardDisk. system operasi adalah aplikasi pertama yang di jalankan pada saat komputer kita dihidupkan tentunyaakan di lanjutkan dengan terbukanya software-software lainnya setelah system operasi ini terbuka pada PC kita.
 
bisa dibilang sebuah system operasi adalah sebagai jembatan antara hardware dan software. dan system operasi juga berguna untuk melakukan perintah penting dari komputer. system operasi bekerja mengatur system kerja software lain yang sedang di jalankan secara bersamaan sehingga tanpa hambatan. system operasi mengatur agar semua software yang ada di komputer bisa memakai memory. menjadi media akses pada input dan output untuk bisa dipergunakan. dan juga punya akses terhadap semua file.
 
system operasi juga dapat mengatur beberapa software yang sedang di jalankan untuk menjadwalkannya dalam waktu yang tepat dan mengatur agar software yang sedang di jalankan secara bersamaan tidak mengganggu antara perangkat yang satu dengan perangkat yang lainnya.
 
adapun beberapa contoh dari system operasi yang saya ketahui di antaranya adalah :
 
  1. Microsoft windows
  2. linux
  3. android
  4. Mac OS X
  5. iOS
  6. windows XP
  7. windows CE
  8. DOS
  9. palm OS
  10. windows millenium
  11. windows 2000
  12. windows 95
  13. windows 85
  14. windows NT
  15. windows 3.x
anda perlu tau klo system operasi juga memiliki kategori-kategori tersendiri, nah ini dia yang saya sebutkan tadi beberapa kategori dari system operasi.
  1. single user - single tasking
  2. single user - multi tasking
  3. multi user  - single tasking
  4. multi user  - multi tasking
nah dari beberapa kategori di atas saya juga akan menjelankan tentang pamaparannya.
SINGLE USER - SINGLE TASKING
system operasi ini bekerja dengan satu user dan satu pekerjaan yang sedang di jalankan atau di proses. misalnya nih si user atau manusia sedang menjalankan satu program dalam komputer nah si user itu nggak dapat menjalankan program lain karena system operasi ini hanya bisa memproses satu pekerjaan saja maka si user harus mengeluarkan terlebih dalu prograng yang sedang berjalan baru bisa menjalankan program yang lain. sekarang sudah ada gambaran kan tentang system operasi ini saya juga ingin memberikan contoh dari system operasi ini, memang cukup ketinggalan jaman dan sih bisa di bilang sytem operasi yang jadul, sytem operasinya yaitu MS.DOS.
SINGLE USER - MULTI TASKING
sangat berbeda dengan system operasi di atas karena system operasi ini bekerja dengan satu user dan dapat mengerjakan banyak pekerjaan atau proses. kalau kita menggunakan system operasi ini di jamin puas deh karena nggak usah repot close program,buka progman,close program,buka program. karena system operasi ini memang di desain untuk memudahkan si user menjalankan banyak program dalam waktu yang bersamaan misalnya saat kita menjalankan program pemutar musik, nah di saat yang bersaamaan kita ingin membuka program baru itu nggak masalah karena kita bisa menjalankannya sekaligus. system operasi ini adalah system operasi yang berkembang pada jaman sekarang dan salah satu system operasinya adalah windows.
MULTI USER - SINGLE TASKING
system operasi ini adalah system operasi yang membutuhkan banyak user untuk mengerjakan satu pekerjaan. misalnya adalah saat kita akan membuat sebuah film ataupun cartoon maka perlu banyak user untuk mengerjakannya karena pembuatan film atau cartoon menbutuhkan waktu yang sangat panjang.
contoh system operasi tersebut adalah Mac OS. 
MULTI USER - MULTI TASKING
nah system operasi ini sama-sama membutuhkan banyak user dan banyak pekerjaan atau proses misalnya saat kita berada di lab komputer dengan banyak user dan banyak komputer disitu kita akan menjalankan program yang berbeda-beda dari tiap-tiap user nah ini yang dimaksud dari system operasi multi user - multi tasking.
 
ada pula yang harus saya jelaskan lagi tentang system opersi denga fungsi internalnya.
system operasi dapat memanageman proses, memanageman memory, memanageman file ataupun informasi, memanageman system I/O /device manager.
begitu pentingnya sebuah system operasi yang bisa digunakan oleh pengguna atau user untuk berkomunikasi dengan komputer karena system operasi menyediakan tampilan pengguna / user interface dan ada dua macam dari interface ini yaitu :
  1. command line interface (CLT) dapat diguakan oleh user untuk berinteraksi dengan komputer tentunya menggunakan perintah yang diketikan oleh user secara spsifik. dan menggunakan inputan utama berupa keyboard.
  2. Graphical User Interface (GUI) dapat digunakan untuk berinteraksi dengan komputer menggunakan grafik, misalkan menu, kotak dialog dan sebagainya. dan interface ini biasanya si user menggunakan mouse sebagai inputan utamannya.
setelah interface kita mesti mengetahui apa sih tujuan dari system operasi ini di instal diPC kita.
dari awal sudah di jelaskan betapapentingnya system operasi, system operasi bertujuan untuk memudahkan user atau pengguna dalam menjalankan komputer, mampu menjalankan program yang diperintahkan user, dapat mengoptimalkan alokasi penyimpanan data dalam memory yang terbatas.
 
nah penjelasan selanjutnya adalah system operasi bukanlah golongan dari software karena system operasi ini tidak tergantung pada software yang lain meskipun sama-sama di install. dengan kata lain system operasi secara langsung dapat berinteraksi dengan hardware tentunya berbeda kan dengan software yang harus ada system operasi dulu baru software itu bisa di install di PC kita.
system operasi di ibaratkan sebagai jembatan antara software dan harddisk atau bisa diibaratkan sebagai mobil dan software sebagai barang yang di angkut nah dengan mobil ini kita bisa mengankut barang ke tempat tujuan yaitu harddisk.
 
sekarng anda mau pilih system operasi mana yang akan di install di PC anda. tentunya harus dipertimbangkan terlebih dahulu aspek finansial sangat berpengaruh terhadap keputusan anda dalam memilih system operasi. saran saya sih pilihlah system operasi yang tepat dengan isi saku anda, karena bila anda salah pilih maka akan menyesal karena dalam memilih system operasi kita sama dengan berinvestasi.
mengapa dikatakan investasi karena ada beberapa contoh yang berhubungan dengan investasi dalam pemilihan system operasi yang akan di gunakan misalnya.
 
  • mempertimbangkan estimasi harga dari system operasi. karena ada dua jenis biaya yang harus kita keluarkan pertama system operasi berbayar dan tidak berbayar (open course) nah disini kita di tuntut untuk lebih jeli lagi dalam memilih
  • mempertimbangkan biaya pelatihan dalam menggunakan system operasi. pertimbangkanlah berapa biaya yang akan anda keluarkan untuk belajar menggunakan system operasi.
  • biaya saat anda akan menginstalasi system operasi. kalau saat anda membeli PC sudah terinstalasi system operasi maka secara logis kedua biaya di atas tak perlu anda keluarkan.
  • biaya maintenance support
  • biaya untuk upgrade di masa yang akan datang
  • stabilitas dari system operasi 
  • dukungan terhadap hardware
  • dukungan aplikasi juga harus di pertimbangkan. apakah lengkap atau tidak. karena ini mempengaruhi dari nilai investasi anda.
  • dan satu lagi fitur yang dimiliki oleh system operasi.
 
 
nah sekarang saya ingin menjelaskan juga bagaimana sih cara kita menginstalasi system operasi pada PC kita.
sebagai contoh saya akan menginstall windows 7 pada sebuah PC dan langsung saja kita ke TKP.
 
  • langkah pertama kita harus mempunyai  DVD yang didalamnya terdapat system operasi bisa yang asli atau yang palsu lebih baik sih yang asli karena banyak orang mengatakan bahwa system operasi bajakan itu sedikit haram hehehe.. atau anda bisa memilih system operasi yang open course (gratis) misalnya adalah system operasi linux.
  • langkah kedua pastikan BIOS atau booting PC yang akan di install system operasi di setting untuk DVD.
  • langkah ketiga masukan DVD yang berisi system opersi Windows 7
  • langkah keempat tekan kursor secara sembarang saat muncul boot from CD or DVD
  • langkah kelima maka akan muncul tampilan awal starting windows
  • langkah keenam pilih indonesia pada pilihan language,time,currency dan location lalu tekan tombol next
  • langkah ketujuh kita tinggal menekan tombol install
 
tunggu beberapa saat, maka akan muncul tampilan berikutnya. Setelah tempilan berikutnya muncul kiata menuju proses selanjutnya yaitu :
 
  • langkah kedelapan kiya harus mencentang I ACCEPT THE LICENSE TERMS sebagai persetujuan bahwa kita akan menggunakan system operasi windows 7 setelah tercentang kita tekan tombol next.
  • langkah kesembilan kita harus memilih di drive mana kita akan windows 7 ini akan di install. pilih saja custom (advanced).
  • langkah kesepuluh yaitu kita harus mengatur drive sekaligus partisi pada langkah ini. minimalnya hardisk dibagi menjadi 2 drive yaitu drive untuk windows 7 (C) dan drive utuk data (D) cara membaginya adalah dengan memeilih drive option. sebenarnya sih bisa saja langsung di next dengan asumsi kita akan membaginya setal windows7 terinstall di PC kita. lalu tekan tombol next.
  • langkah kesebelas tunggu lah beberapa saat selama proses  di jalankan. setelah proses selesai makan PC akan otomatis restar.
  • langkah kedua belas tunggu proses setting up the service lalu instalasi akan dilanjutkan secara otomatis.
  • langkah ketiga belas kita harus mengisi nama User dan nama komputer sesuka kamu lalu klik next.
  • langkah keempat belas nah jika ingin menggunakan password tinggal isi saja kolom pasword 2 kali namun jika tidak ingin menggunakan password maka kosongkan saja. klik next.
  • langkah kelima belas kita harus memasukan product key serial number windows 7-nya.
  • langkah keenam belas kita pilih level keamanan dari microsoft.
  • langkah terakhir aturlah zona waktunya untuk indonesia pilih +7 dari GMT.
  • dan selamat windows 7 yang anda install sekarang sudah bisa digunakan.
nah setelah anda selesai menginstal tentunya anda pasti di tuntut untuk bisa menggunakan system operasi tersebut. karena kalau kita nggak bisa ngegunainnya ya percuma saja kan kita capek-capek nginstal.
selain itu kita juga harus bisa merawat system operasi yang kita gunakan misalnya mematikan komputer sesuai dengan prosedur yaitu dengan menekan tombol shutdown bukan tombol power pada CPU anda karena kalu gitu caranya sama aja kita ingin merusak system operasi. rajin-rajin lah membersihkan debu pada komputer kita karena debu di dalam komputer akan membuat chip semakin panas saat komputer di jalankan. lakukan lan manajemen file dan folder untuk menyelamatkan file dan folder saat kita kehilangan file karena terhapus secara tidak sengaja.
system operasi tidak lepas dari yang namanya virus komputer bahkan virus ini sangat berbahaya untuk system operasi kita karena virus dapat menyerang system operasi dan memperlambat kerja komputer kita bahkan system operasi akan rusak karena si virus telah meraja rela pada system operasi kita. maka rutin lah menscann komputer anda untuk mencegah penyebaran virus dan rusaknya system operasi.
 
sumber:http://11154-if-unsikarahman.blogspot.com/2011/12/klasifikasi-system-operasi-operating.html

pengertian system operasi

03 October 2013 16:35:53 Dibaca : 113

Untuk memahami sistem operasi (operating system), terlebih dahulu akan diulas mengenai sistem komputer. Pada dasarnya agar komputer dapat digunakan haruslah terdiri dari suatu kesatuan sistem yang terdiri dari 3 komponen utama, yaitu hardware (perangkat keras), software (perangkat lunak) dan brainware (user/pengguna).

Hardware adalah perangkat fisik komputer yang menjadi inti dari sumber daya sebuah komputer.Perangkat fisik dari sebuah komputer adalah bagian yang dapat dilihat dan disentuh. Contoh dari hardware adalah monitor, keyboard, processor dan lain sebagainya.Hardware dapat digolongkan sesuai dengan fungsinya menjadi 4 macam golongan:

  1. Input Device (perangkat keras masukan), berfungsi sebagai masukandata pengguna untuk diolah oleh komputer misalnya: keyboard (masukan data berupa angka/text/karakter), mouse (masukan data berupa arah/pointer), microphone (masukan data berupa suara), camera (masukan data berupa gambar), scanner dsb.
  2. Processing Device (Perangkat keras pemrosesan), berfungsi untuk mengolah atau memproses data yang diinputkan agar dapat disajikan/dioutputkan ke pengguna. Contoh: processor, RAM/main memory, VGA card, sound card, network interface card/LAN card dsb.
  3. Output Device (Perangkat keras keluaran), berfungsi untuk menampilkan hasil pengolahan komputer bagi pengguna, misalnya: monitor & proyektor (keluaran berupa gambar), speaker & earphone (keluaran berupa suara), printer & plotter (keluaran berupa hasil cetakan pada kertas) dsb.
  4. Storage Device (Perangkat keras penyimpanan), berfungsi untuk menyimpan hasil pengolahan komputer. Contoh: harddisk, flashdisk, disket, CD/DVD/Blueray disk dsb.

Software merupakan program berupa kode-kode dan perhitungan matematis yang dapat dimengerti oleh perangkat keras komputer (hardware) yang disesuaikan dengan tujuan dan fungsinya agar komputer tersebut dapat dioperasikan oleh brainware. Apabila dimisalkan seorang manusia, hardware merupakan raga atau fisiknya dan software merupakan jiwa atau ruhnya sedangkan brainware merupakan akal pikiran yang mengendalikannya. Software secara umum dibagi menjadi “program aplikasi” dan “sistem operasi”. Program aplikasi adalah program yang digunakan oleh pengguna untuk menyelesaikan suatu tugas tertentu misalnya untuk hiburan, menyetel video, pengolah grafis, pengolah kata, pengolah angka dll. Contoh perangkat lunak aplikasi yang sering digunakan adalah MS Word, MS Word digunakan sebagai perangkat pengolah kata yaitu membuat surat, makalah dan lain sebagainya.

Brainware biasa juga disebut dengan user atau pengguna, merupakan manusia atau program yang menggunakan dan mengoperasikan komputer. Pada umumnya brainware adalah seorang manusia yang mengoperasikan komputer. Namun sebenarnya brainware bukan hanya manusia, software semisal program aplikasi juga dapat bertindak sebagai brainware.

Ketiga komponen sistem komputer tersebut dibutuhkan dalam sebuah kesatuan yang utuh untuk menjalankan komputer agar dapat berfungsi. Tanpa adanya salah satu komponen, mustahil komputer  dapat digunakan. Hardware tanpa software hanya seonggok rangkaian semikonduktor tak berarti, software tidak akan dapat digunakan tanpa adanya hardware. Dan tanpa adanya brainware, hardware dan software tidak akan dapat menjalankan fungsi sesuai tujuannya untuk menyelesaikan pekerjaan manusia sebagaimana mestinya.

Sistem operasi bisa dikatakan merupakanprogram yang menghubungkan semua komponen sistem komputer tersebut. Sistem operasi dapat diibaratkan sebuah jembatan yang menghubungkan antara brainware, software aplikasi dan hardware agar dapat saling berkomunikasi.Sebuah sistem operasilah yang mengatur hardware komputer, dengan menyediakan landasan untuk aplikasi yang berada di atasnya, serta bertindak sebagai penghubung antara brainware dengan hardware. Sistem operasi bertugas untuk mengendalikan (kontrol) serta mengkoordinasikan pengunaan hardware untuk berbagai program aplikasi yang digunakan brainware.

Sistem operasi merupakan software pada lapisan pertama yang diletakan didalam memori utama pada saat komputer pertama kali dinyalakan. Sedangkan software lainnya baru diaktifkan setelah sistem operasi berjalan, sistem operasi akan menyediakan layanan inti umum bagi software-software itu. Layanan inti tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, scheduling task, dan memberikan antar muka bagi user. Software-software lainnya tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilakukan dan dilayani oleh sistem operasi. Bagian kode (source code) yang melakukan tugas-tugas inti umum dan berjalan setiap saat disebut dengan “kernel” dalam sistem operasi.

 

TUJUAN DAN FUNGSI SISTEM OPERASI

Dari sudut pandang pengguna, Sistem operasi merupakan alat yang bertujuan untuk mempermudah penggunaan komputer. Dari sudut pandang sistem komputer, sistem operasi dapat dianggap sebagai alat yang bertujuan menempatkan sumber daya secara efisien (Resource Allocator). Sistem operasi ialah manager bagi sumber daya, yang menangani konflik permintaan sumber daya secara efisien. Sistem operasi juga mengatur eksekusi aplikasi dan operasi dari hardware I/O (Input/Output). Fungsi ini dikenal juga sebagai program pengendali (Control Program).

Jadi dari sudut pandang tujuan sistem operasi itu sendiri, sistem operasi dapat dipandang sebagai alat yang membuat komputer lebih nyaman digunakan (convenient) untuk menjalankan program aplikasi dan menyelesaikan masalah pengguna. Tujuan lain sistem operasiialah membuat penggunaan sumber daya komputer menjadi efisien.

Sistem operasi yang baik adalah yang mampu memberikan keadaan aman dan tetap konsisten pada saat hardware dan software aplikasi berkomunikasi, juga tetap memberikan antar muka yang mudah, nyaman dan menarik bagi pengguna. Berikut ini adalah 8 fungsi  sistem operasi :

  1. Resource Manager : Mengalokasikan sumber daya, maksud sumber daya disini adalah hardware seperti memori, CPU, Printer, disk drive dan perangkat lainnya.
  2. Coordinator : menyediakan fasilitas sehingga aktivitas yang kompleks dapat diatur untuk dikerjakan dalam urutan yang telah disusun sebelumnya.
  3. Interface: sebagai perantara antara pengguna (user) dengan hardware untuk menyediakan lingkungan yang bersahabat atau mudah digunakan (User Friendly). Pengguna tidak akan dikhawatirkan dan dirumitkan oleh bahasa mesin atau perangkat level bawah.
  4. Guardian: menyediakan kontrol akses yang melindungi file dan memberi pengawasan pada pembacaan/penulisan/eksekusi data dan program.
  5. Gatekeeper: mengendalikan siapa saja yang berhak masuk (log) kedalam sistem dan mengawasi tindakan apa saja yang dapat mereka kerjakan ketika telah log dalam sistem.
  6. Optimizer: menjadwal pemasukan (input) oleh pengguna, pengaksesan basis data, proses komunikasi, dan pengeluaran (output) untuk meningkatkan kegunaan.
  7. Accountant: mengatur waktu CPU (CPU time), penggunaan memori, pemanggilan perangkat I/O (masukan/keluaran), disk storage dan waktu koneksi terminal.
  8. Server: untuk menyediakan layanan yang sering dibutuhkan pengguna, baik secara eksplisit maupun implisit, seperti mekanisme akses file.

Dapat disimpulkan, bahwa Sistem operasi merupakan komponen penting dari setiap sistem komputer. Konsep sistem operasi dapat lebih mudah dipahami, jika juga memahami jenis hardware yang digunakan. Demikian pula sebaliknya. Dari sejarah diketahui bahwa sistem operasi dan hardware saling mempengaruhi dan saling melengkapi. Struktur dari sebuah sistem operasi sangat tergantung pada hardware yang pertama kali digunakan untuk mengembangkannya. Sedangkan perkembangan hardware sangat dipengaruhi dari hal-hal yang diperlukan oleh sebuah sistem operasi.


sumber:http://netsains.net/2013/06/sejarah-dan-perkembangan-sistem-operasi-komputer/

sejarah system operasi

03 October 2013 16:34:27 Dibaca : 709

SEJARAH PERKEMBANGAN SISTEM OPERASI

Arsitektur hardware komputer tradisional terdiri dari empat komponen utama yaitu “Prosesor”, “Memori Penyimpanan”, “Masukan” (Input), dan “Keluaran” (Output). Model tradisional tersebut sering dikenal dengan nama arsitektur von-Neumann. Pada saat awal, komputer berukuran sangat besar sehingga komponen-komponennya dapat memenuhi sebuah ruangan yang sangat besar. Sang pengguna menjadi programer yang sekaligus merangkap menjadi menjadi operator komputer dan bekerja masih di dalam ruang komputer tersebut.

Walaupun berukuran besar, sistem tersebut dikategorikan sebagai “komputer pribadi” (PC). Siapa saja yang ingin melakukan komputasi harus memesan untuk antri mendapatkan alokasi waktu (rata-rata 30-120 menit). Jika ingin melakukan kompilasi program Fortran, maka pengguna pertama kali akan me-load kompilator Fortran, yang diikuti dengan “load” program dan data. Hasil yang diperoleh, biasanya berbentuk cetakan (print-out).

Dari cara penggunaan seperti itu, timbul beberapa masalah pada sistem PC tersebut.Alokasi pesanan apa saja yang akan dilakukan harus dilakukan diawal. Jika pekerjaan selesai sebelum rencana awal, maka sistem komputer menjadi “idle” (tidak tergunakan). Sebaliknya, jika perkerjaan selesai lebih lama dari rencana semula, para calon pengguna berikutnya harus menunggu hingga pekerjaan selesai. Selain itu, seorang pengguna kompilator Fortran akan beruntung jika pengguna sebelumnya juga menggunakan Fortran. Namun, jika pengguna sebelumnya menggunakan Cobol, maka pengguna Fortran harus me-”load” kembali dari awal (Set-Up). Masalah ini ditanggulangi dengan menggabungkan para pengguna kompilator sejenis ke dalam satu kelompok (batch) yang sama. Untuk mengurangi waktu set-up tersebut, digunakan jasa operator komputer dan menggabungkan tugas-tugas yang sama (sistem batch).

Selanjutnya terjadi pemisahan tugas antara programer dan operator. Para operator biasanya secara eksklusif menjadi penghuni “ruang kaca” seberang ruang komputer. Para programer yang merupakan pengguna (users), mengakses komputer secara tidak langsung melalui bantuan para operator. Para pengguna mempersiapkan sebuah job yang terdiri dari program aplikasi, data masukan, serta beberapa perintah pengendali program. Medium yang lazim digunakan ialah kartu berlubang (punch card). Setiap kartu dapat menampung informasi satu baris hingga 80 karakter. Set kartujob lengkap kemudian diserahkan kepada para operator.

Perkembangan Sistem operasi dimulai dari sini. Dengan memanfaatkan sistembatch para operator mengumpulkan job-job yang mirip yang kemudian dijalankan secara berkelompok. Misalnya, job yang memerlukan kompilator Fortran akan dikumpulkan ke dalam sebuah batch bersama denganjob-job lainnya yang juga memerlukan kompilator Fortran. Setelah sebuah kelompok job selesai, maka kelompok job berikutnya akan dijalankan secara otomatis.

Sistem batch mengizinkan pengurutan tugas secara otomatis dengan menggunakan Sistem operasi yang terintegrasi dan memberikan peningkatan yang cukup besar dalam utilisasi komputer. Komputer tidak perlu lagi menunggu operasi oleh pengguna. Tapi utilisasi CPU tetap saja rendah. Hal ini dikarenakan lambatnya kecepatan alat-alat untuk I/O secara relatif terhadap kecepatan CPU. Operasi off-line dari alat-alat yang lambat bertujuan untuk menggunakan beberapa sistem reader-to-tape dan tape-to-printer untuk satu CPU. Untuk meningkatkan keseluruhan kemampuan dari sistem komputer, para developer memperkenalkan konsep multiprogramming.

Pada perkembangan berikutnya, diperkenalkan konsep Multiprogrammed System. Dengan sistem ini job-job disimpan di memori utama di waktu yang sama dan CPU dipergunakan bergantian. Hal ini membutuhkan beberapa kemampuan tambahan yaitu: penyediaan I/O yang rutin oleh sistem, pengaturan memori untuk mengalokasikan memori pada beberapa Job, penjadwalan CPU untuk memilih job mana yang akan dijalankan, serta pengalokasian hardware lain.

Peningkatan lanjut dikenal sistem “bagi waktu” (Time Sharing System),”tugas ganda” (Multitasking), dan “komputasi interaktif” (Interactive Computing). Sistem ini, secara simultan dapat diakses lebih dari satu pengguna. CPUdigunakan bergantian oleh job-job di memori dan di disk. CPU dialokasikan hanya pada job di memori dan job dipindahkan dari dan ke disk. Interaksi langsung antara pengguna dan komputer ini melahirkan konsep baru, yaitu response time (waktu respon) yang diupayakan wajar agar tidak terlalu lama menunggu.

Hingga akhir tahun 1980-an, sistem komputer dengan kemampuan yang “normal”, lazim dikenal dengan istilah main frame. Sistem komputer dengan kemampuan jauh lebih rendah (dan lebih murah) disebut “komputer mini”. Sebaliknya, komputer dengan kemampuan jauh lebih canggih disebut komputer super (super computer). Namun prinsip kerja dari Sistem operasi dari semua komputer tersebut lebih kurang sama saja.

Menurut Tanenbaum, sistem operasi mengalami perkembangan yang sangat pesat, yang dapat dibagi kedalam empat generasi:

1.      Generasi Pertama (1945-1955)
Generasi pertama merupakan awal perkembangan sistem komputasi elektronik sebagai pengganti sistem komputasi mekanik, hal itu disebabkan kecepatan manusia untuk menghitung terbatas dan manusia sangat mudah untuk membuat kecerobohan, kekeliruan bahkan kesalahan. Pada generasi ini belum ada sistem operasi, maka sistem komputer diberi instruksi yang harus dikerjakan secara langsung.

2.      Generasi Kedua (1955-1965)
Generasi kedua memperkenalkan Batch Processing System, yaitu Job yang dikerjakan dalam satu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan. Pada generasi ini sistem komputer belum dilengkapi sistem operasi, tetapi beberapa fungsi sistem operasi telah ada, contohnya fungsi sistem operasi ialah FMS dan IBSYS.

3.      Generasi Ketiga (1965-1980)
Pada generasi ini perkembangan sistem operasi dikembangkan untuk melayani banyak pemakai sekaligus, dimana para pemakai interaktif berkomunikasi lewat terminal secara on-line ke komputer, maka sistem operasi menjadi multi-user(di gunakan banyak pengguna sekaligus) dan multi-programming (melayani banyak program sekaligus).

4.      Generasi Keempat (Pasca 1980-an)
Dewasa ini, sistem operasi dipergunakan untuk jaringan komputer dimana pemakai menyadari keberadaan komputer-komputer yang saling terhubung satu sama lainnya. Pada masa ini para pengguna juga telah dinyamankan dengan Graphical User Interface yaitu antar-muka komputer yang berbasis grafis yang sangat nyaman, pada masa ini juga dimulai era komputasi tersebar dimana komputasi-komputasi tidak lagi berpusat di satu titik, tetapi dipecah dibanyak komputer sehingga tercapai kinerja yang lebih baik.

 

KELUARGA SISTEM OPERASI

Perkembangan sistem operasi modern (sudah mendukung multitasking dan multiuser) diawali oleh UNIX yang dibangun pada tahun 1969 oleh AT&T Bell Labs, termasuk didalamnya Ken Thompson, Dennis Ritchie, Brian Kernighan, Douglas McIlroy, dan Joe Ossana. Saat ini UNIX sudah jauh berkembang sehingga terdiri dari bermacam variasi berkat AT&T, berbagai vendor komersial, lembaga non-profit  dan universitas.

Diera tahun 70-an sampai 80-an, Personal Computer (PC) sudah memiliki sistem operasi dengan level abstraksi yang tinggi yang disimpan di memori sekunder seperti harddisk drive dan floppy disk drive. Sistem operasi semacam ini disebut dengan Disk Operating System (DOS). Contoh sistem operasi yang terkenal adalah OS/2 yang di buat oleh perusahaan IBM dan Microsoft. Antar muka sistem operasi di era ini masih berupa text sehingga relatif sulit untuk dioperasikan pengguna awam.

Mac OS atau Macintosh Operating System merupakan sistem operasi pertama yang sukses dengan antar muka grafis (GUI), sistem operasi tersebut diperkenalkan oleh Apple Computer pada tahun 1984. Sistem operasi modern untuk PC saat ini didominasi oleh Microsoft Windows yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1985. Popularitas Windows saat ini mendapat perlawanan dari Linux dengan sifat open sourcenya dan dukungan pengembangan berbagai distro. Linux merupakan keluarga sistem operasi mirip UNIX, Kernel Linux disusun pertama kali oleh Linus Torvalds pada tahun 1991.

Era tahun 2000-an merupakan awal tren Mobile Computing, yang saat ini sistem operasi perangkatnya didominasi oleh Android, iOS, Blackberry OS, Windows Phone dan Symbian.

Berikut ini adalah beberapa daftar keluarga sistem operasi yang marak digunakan.

1. Keluarga Windows :

1)      Berbasis MS-DOS: MS-DOS, Windows 1.0 , Windows 2.0, Windows 2.1x, Windows 3.0, Windows 3.1x
2)      Windows 9x: Windows 95, Windows 98, Windows Me
3)      Berbasis Windows NT: Windows NT 3.1, Windows NT 3.5, Windows NT 3.51, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP (edisi), Windows Server 2003, Fundamentals for Legacy PCs, Windows Vista (edisi), Windows Home Server, Windows Server 2008, Windows 7, Windows Server 2008 R2, Windows 8
4)      Keluarga Windows CE: CE 1.0, CE 2.0, CE 3.0, CE 4.0, CE 5.0, CE 6.0, Mobile
2. Keluarga UNIX :

1)      AIX
2)      AmigaOS
3)      BSD
4)      DragonFly BSD
5)      Free BSD
6)      GNU
7)      HP-UX
8)      IRIX
9)      Linux
10)  LynxOS
11)  MINIX
12)  NetBSD
13)  OpenBSD
14)  OS X
15)  Plan 9
16)  QNX
17)  Research UNIX
18)  SCO OpenServer
19)  Solaris
20)  UNIX System V
21)  Tru64 UNIX
22)  UnixWare
23)  VxWork
24)  Xenix

3. Keluarga Mac OS:

1)      PC : Public Beta (Kodiak), Mac OS X 10.0 (Cheetah), Mac OS X 10.1 (Puma), Mac OS X 10.2 (Jaguar), Mac OS X 10.3 (Panther), Mac OS X 10.4 (Tiger), Mac OS X 10.5 (Leopard), Mac OS X 10.6 (Snow Leopard), Mac OS X 10.7 (Lion), Mac OS X 10.8 (Mountain Lion).
2)      Server : OpenStep, Raphsody, Mac OS X Server 1.0
3)      Mobile: iOS

 

DAFTAR ISTILAH

  • Kompilator: Kompilator (Inggris:compiler) adalah sebuah program komputer yang berguna untuk menerjemahkan program komputer yang ditulis dalam bahasa pemrograman tertentu menjadi program yang ditulis dalam bahasa pemrograman lain.
  • Fortran            : Fortran (atau FORTRAN) adalah sebuah bahasa pemrograman. Pertama kali dikembangkan pada tahun 1950 dan digunakan dalam bidang sains selama 50 tahun kemudian. Pertama kali bernama FORTRAN yang merupakan singkatan dariFormula Translator/Translation, tetapi penggunaan huruf besar kemudian ditiadakan sejak versi Fortran 90. Pertama kali dikembangkan merupakan bahasa pemrograman prosedural, akan tetapi versi-versi terbaru dari Fortran kemudian dikembangkan dengan memasukkan kemampuanobject-oriented programming.
  • Cobol: COBOL(singkatan dariCommonBusinessOrientedLanguage) adalah sebuah bahasa pemrogramangenerasi ketiga. Sesuai dengan namanya, maka bahasa COBOL mempunyai fungsi menyelesaikan masalah-masalah yang berhubungan dengan perdagangan, seperti sistem pengelolaan keuangan, laporan pengeluaran sebuah perusahaan dan lain-lain.
  • Time Sharing System  :Time sharing system adalah suatu teknik penggunaan online system oleh beberapa pemakai secara bergantian menurut waktu yang diperlukan pemakai. Disebabkan waktu perkembangan proses CPU semakin cepat, sedangkan alat Input/Output tidak dapat mengimbangi kecepatan dari CPU, maka kecepatan dari CPU dapat digunakan secara efisien dengan melayani beberapa alat I/O secara bergantian.
  • Multitasking: sebuah metode dimana banyak pekerjaan atau dikenal juga sebagai prosesdiolah dengan menggunakan sumberdayaCPUyang sama. Dalam kasus sebuah komputer dengan prosesor tunggal, hanya satu instruksi yang dapat bekerja dalam satu waktu, berarti bahwa CPU tersebut secara aktif mengolah instruksi untuk satu pekerjaan tersebut. Multitasking memecahkan masalah ini dengan memjadwalkan pekerjaan mana yang dapat berjalan dalam satu waktu, dan kapan pekerjaan yang lain menunggu untuk diolah dapat dikerjakan.
  • Multiprogramming : salah satu teknik penjadwalan dimana tugas (task) yang sedang berjalan tetap berjalan sampai ia melakukan operasi yang membutuhkan waktu untuk menunggu respon dari luar (external event), misalnya membaca data dari disket/CD/dsb, atau sampai komputer memaksa untuk menukar tugas yang sedang berjalan dengan tugas lainnya. Sistem operasi yang yang menggunakan multi-program sebagai scheduler-nya bertujuan untuk memaksimalkan penggunaanCPU.
  • Interactive Computing : software yang mampu menerima input/masukan dari manusia seperti input data dan perintah.
  • Kartu berlubang (Punched card): Kertas yang mengandung informasi digital dalam bentuk lubang-lubang.

 

KATA KUNCI

Pengertian Sistem operasi, Fungsi Sistem operasi, Tujuan Sistem operasi, Cara Kerja Sistem operasi, Sejarah Perkembangan Sistem operasi, Keluarga Sistem operasi.

 

REFERENSI

  • ___, COBOL. http://id.wikipedia.org/wiki/COBOL. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Disk Operating System. http://en.wikipedia.org/wiki/Disk_Operating_System. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Fortran. id.wikipedia.org/wiki/Fortran. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Interactive computing. http://en.wikipedia.org/wiki/Interactive_computing. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Kompilator. http://id.wikipedia.org/wiki/Kompilator. diakses 21 Mei 2012
  • ___, List of operating system. http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_operating_system. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Mac  OS. http://en.wikipedia.org/wiki/Mac _OS. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Mac OS X. http://en.wikipedia.org/wiki/Mac_OS_X. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Microsoft Windows. http://en.wikipedia.org/wiki/Microsoft_Windows. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Mobile operating system. http://en.wikipedia.org/wiki/Mobile_operating_system. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Multi program. http://id.wikipedia.org/wiki/Multi-program. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Operating system timeline. http://en.wikipedia.org/wiki/Operating_system_timeline. diakses 18 Mei 2012
  • ___, OS/2. http://en.wikipedia.org/wiki/OS/2. diakses 18 Mei 2012
  • ___, Punched card. http://en.wikipedia.org/wiki/Punched_card. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Tugas ganda. http://id.wikipedia.org/wiki/Tugas_ganda. diakses 21 Mei 2012
  • ___, Unix. http://en.wikipedia.org/wiki/Unix. diakses 18 Mei 2012
  • Gabungan Kelompok Kerja 21–28 IKI-20230 Semester Genap 2002/ 2003. Sistem Operasi: Bahan Kuliah IKI-20230.
  • Jogiyanto Hartono (2004). PENGENALAN KOMPUTER: Dasar Ilmu Komputer, Pemrograman, Sistem Informasi dan Intelegensi Buatan. Yogyakarta: ANDI.
  • Masyarakat Digital Gotong Royong (MDGR) (2006). Pengantar Sistem Operasi Komputer: Plus Ilustrasi Kernel Linux
  • Prayoga Dwi Yunata (2010), Time Sharing system. http://blog.ub.ac.id/prayogadwiyunata/2010/12/12/time-sharing-system/. diakses 21 Mei 2012
  • Rudi Hidayat, Nana Juhana & Deden Suryana (2004). Teknologi Informasi dan Komunikasi Jilid 1 untuk SMA Kelas X. Jakarta: Erlangga.

RUJUKAN

  • [Deitel1990] H M Deitek, 1990,Operating Systems, Massachusetts, Addison-Wesley, 2nd ed.
  • [Hariyanto1997] B Hariyanto, 1997,Sistem operasi, Informatika, Bandung.
  • [Silberschatz2000] Avi Silberschatz, Peter Galvin, dan Grag Gagne, 2000, Applied Operating Systems: First Edition, Edisi Pertama, John Wiley & Sons.
  • [Stallings2001] William Stallings, 2001, Operating Systems, Fourth Edition, Prentice Hall.
  • [Tanenbaum1992] Andrew S Tanenbaum, 1992,Modern Operating Systems, Englewood Cliffs, New Jersey.

 

sumber:http://netsains.net/2013/06/sejarah-dan-perkembangan-sistem-operasi-komputer/

SEJARAH KOMPUTER dan jaringan internet

21 September 2013 15:25:42 Dibaca : 699

SEJARAH KOMPUTER DARI GENERASI PERTAMA HINGGA SEKARANG

 

Komputer Generasi I (1940-1959)

ENIAC

Electronic Numerical Integrator and Calculator (ENIAC) merupakan generasi pertama komputer digital elektronik yang digunakan untuk kebutuhan umum. Pgamroposal ENIAC dirancang oada tahun 1942, dan mulai dibuat pada tahun 1943 oleh Dr. John W. Mauchly dan John Presper Eckert di Moore School of Electrical Engineering (University of Pennsylvania) dan baru selesai pada tahun 1946.

ENIAC berukuran sangat besar, untuk penempatannya membutuhkan ruang 500m2. ENIAC menggunakan 18.000 tabung hampa udara, 75.000 relay dan saklar, 10.000 kapasitor, dan 70.000 resistor. Ketika dioperasikan, ENIAC membutuhkan daya listrik sebesar 140 kilowatt dengan berat lebih dari 30 ton, dan menempati ruangan 167 m2.

Mesin Von Neumann

Mesin ini dikembangkan oleh seorang ahli matamatika yaitu John Von Neumann yang juga merupakan kosultan proyek ENIAC. Mesin ini dikembangkan mulai tahun 1945 yang memberikan gagasan sebagai stored-program concept, yaitu sebuah konsep untuk mempermudah proses program agar dapat direpresentasikan dalam bentuk yang cocok untuk penyimpanan dalam memori untuk semua data. Gagasan ini juga dibuat hampir pada waktu yang bersamaan dengan Turing. Selanjutnya Von Neumann mempublikasikannya dengan nama baru yaitu: Electronic Discrete Variable Computer (EDVAC).

Semua input dan output dilakukan melalui kartu plong. Dalam waktu satu detik, ENIAC mampu melakukan 5.000 perhitungan dengan 10 digit angka yang bila dilakukan secara manual oleh manusia akan memakan waktu 300 hari, dan ini merupakan operasi tercepat saat itu dibanding semua komputer mekanis lainnya. ENIAC dioperasikan sampai tahun 1955. Teknologi yang digunakan ENIAC adalah menggunakan tabung vakum yang dipakai oleh Laboratorium Riset Peluru Kendali Angkatan Darat (Army’s Ballistics Research Laboratory-LBR) Amerika Serikat.

Selanjutnya mesin ini dikembangkan kembali dengan perbaikan-perbaikan pada tahun 1947, yang disebut sebagai generasi pertama komputer elektronik terprogram modern yang disediakan secara komersial dengan nama EDVAC, EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Calculator), dan UNIVAC1 dan 2 (Universal Automatic Computer) yang dikembangkan oleh Eckert dan Mauchly. Untuk pertama kalinya komputer tersebut menggunakan Random Access Memory (RAM) untuk menyimpan bagian-bagian dari data yang diperlukan secara cepat.

Dengan konsep itulah John Von Neumann dijuluki sebagai bapak komputer modern pertama di dunia yang konsepnya masih digunakan sampai sekarang. John Von Neumann lahir di Budapest, Hongaria 28 Desember 1903 dan meninggal pada tanggal 8 Februari 1957 di Washington DC, AS. Von Neumann sangat cerdas dalam matematika dan angka-angka. Pada usia eman tahun dia sudah dapat menghitung pembagian angka dengan delapan digit tanpa menggunakan kertas atau alat bantu lainnya. Pendidikannya dimulai di University of Budapest pada tahun 1921 di jurusan kimia. Tapi kemudian dia kembali kepada kesukaannya, matematika, dan menyelesaikan doktoralnya di bidang matematika di tahun 1928. di tahun 1930 dia mendapatakan kesempatan pergi ke Princeton University (AS). Pada tahun 1933, Institute of Advanced Studies dibentuk dan dia menjadi salah satu dari enam professor matematika di sana. Von Neumann kemudian menjadi warga negara Amerika.

Von Neumann juga merupakan orang pertama yang mencetuskan istilah “Game Theory” yang kemudian berkembang menjadi ilmu tersendiri. Game theory bermanfaat untuk mensimulasikan permainan, seperti catur, bridge, dan sejenisnya. Dia juga bermanfaat untuk mensimulasikan perang.

Komputer Komersial Pertama

Pada pertengahan tahun 1950 UNIVAC mengalami kemajuan dalam beberapa aspek pemrograman tingkat lanjut, sehingga merupakan komputer general purpose pertama yang didesain untuk menggunakan angka dan huruf dan menggunakan pita magnetik sebagai media input dan output-nya. Inilah yang dikatakan sebagai kelahiran industri komputer yang didominasi oleh perusahaan IBM dan Sperry. Komputer UNIVAC pertama kali digunakan untuk keperluan kalkulasi sensus di AS pada tahun 1951, dan dioperasikan sampai tahun 1963.
Komputer-Komputer IBM

IBM memproduksi IBM 605 dan IBM 701 pada tahun 1953 yang berorientasi pada aplikasi bisnis dan merupakan komputer paling populer sampai tahun 1959. IBM 705 dikeluarkan untuk menggantikan IBM 701 yang kemudian memantapkan IBM dalam industri pengolahan data.
Komputer Generasi II (1959-1964)

Komputer generasi kedua ditandai dengan ciri-ciri sebagai berikut:

* Menggunakan teknologi sirkuit berupa transistor dan diode untuk menggantikan tabung vakum.
* Sudah menggunakan operasi bahasa pemrograman tingkat tinggi seperti FORTRAN dan COBOL.
* Kapasitas memori utama dikembangkan dari Magnetic Core Storage.
* Menggunakan simpanan luar berupa Magnetic Tape dan Magnetic Disk.
* Kemampuan melakukan proses real time dan real-sharing.
* Ukuran fisiknya sudah lebih kecil dibanding komputer generasi pertama.
* Proses operasi sudah lebih cepat, yaitu jutaan operasi perdetik.
* Kebutuhan daya listrik lebih kecil.
* Orientasi program tidah hanya tertuju pada aplikasi bisnis, tetapi juga aplikasi teknik.

UNIVAC III

Dibanding denga tabung, teknologi transistor jauh lebih efisien sebagai switch dan dapat diperkecil ke skala mikroskopik. Pada tahun 2001 peniliti Intel telah memperkenalkan silikon paling kecil dan paling cepat di dunia, dengan ukuran 20 nanometer ata sebanding dengan sepermiliar meter, yang akan digunakan pada prosesor dengan kecepatan 20 GHz (Giga Hertz). Era ini juga menandakan permulaan munculnya minikomputer yang merupakan terbesar kedua dalam keluarga komputer. Harganya lebih murah dibanding dengan generasi pertama. Komputer DEC PDP-8 adalah minikomputer pertama yang dibuat tahun 1964 untuk pengolahan data komersial.

Jenis-jenis komputer lain yang muncul pada generasi ini diantaranta UNIVAC III, UNIVAC SS80, SS90, dan 1107, IBM 7070, 7080, 1400, dan 1600.

Komputer Generasi III (1964-1970)

Pada generasi ketiga inilah teknologi Integrated Circuit (IC) menjadi ciri utama karena mulai digunakan pada sebuah perangkat komputer hingga generasi sekarang. Komponen IC berbentuk hybrid atau solid (SLT) dan monolithyc (MST). SLT adalah transistor dan diode diletakkan terpisah dalam satu tempat sedangkan MST adalah elemen transistor, diode, dan resistor diletakkan bersama dalam satu chip. MST lebih kesil tetapi mempunyai kemmapuan lebih besar dibanding SLT.

IC dibuat pertama kali oleh Texas Istruments dan Fairchild Semiconductor pada tahun 1959 yang hanya berisi enam transistor. Bisa kita bandingkan bahwa prosesor saat ini yang kita gunakan telah memiliki jutaan, puluhan, ratusan juta transistor, bahkan telah didesain prosesor dengan miliaran transistor. Sebuah perkembangan yang luar biasa dalam masa kurang dari setengah abad.

Ciri-ciri komputer generasi ketiga adalah:

* Karena menggunakan IC maka kinerja komputer menjadi lebih cepat dan tepat. Kecepatannya hampir 10.000 kali lebih cepat dari komputer generasi pertama.
* Peningkatan dari sisi software.
* Kapasitas memori lebih besar, dan dapat menyimpan ratusan ribu karakter (sebelumnya hanya puluhan ribu).
* Menggunakan media penyimpanan luar disket magnetik (external disk) yang sifat pengaksesan datanya secara acak (random access) dengan kapasitas besar (jutaan karakter).
* Penggunaan listrik lebih hemat.
* Kemampuan melakukan multiprocessing dan multitasking.
* Telah menggunakan terminal visual display dan dapat mengeluarkan suara.
* Harganya semakin murah.
* Kemampuan melakukan komunikasi dengan komputer lain.

IBM S/360, UNIVAC 1108, UNIVAC 9000, Burroughts 5700, 6700, 7700, NCR Century, GE 600, CDC 3000, 6000, dan 7000, PDP-8, dan PDP-11 (pabrik pembuatnya adalah Digital Equipment Corporation) merupakan contoh-contoh komputer generasi ketiga.

Komputer Generasi IV (1970-1980-an)

Komputer generasi keempat merupakan kelanjutan dari generasi III. Bedanya bahwa IC pada generasi IV lebih kompleks dan terintegrasi. Sejak tahun 1970 ada dua perkembangan yang dianggap sebagai komputer generasi IV. Pertama, penggunaan Large Scale Integration (LSI) yang disebut juga dengan nama Bipolar Large Large Scale Integration. LSI merupakan pemadatan beribu-ribu IC yang dijadikan satu dalam sebuah keping IC yang disebut chip. Istilah chip digunakan untuk menunjukkan suatu lempengan persegi empat yang memuat rangkaian terpadu IC. LSI kemudian dikembangkan menjadi Very Large Scale Integration (VLSI) yang dapat menampung puluhan ribu hingga ratusan ribu IC. Selanjutnya dikembangkannya komputer mikro yang menggunakan mikroprosesor dan semikonduktor yang berbentuk chip untuk memori komputer internal sementara generasi sebelumnya menggunakan magnetic core storage.
Komputer Generasi IV: Apple II

Komputer Generasi IV: Apple II

Perusahaan Intel pada tahun 1971 memperkenalkan mikrokomputer 4 bit yang menggunakan chip prosesor dengan nama 4004 yang berisi 230 transistor dan berjalan pada 108 KHz (Kilo-Hertz) dan dapat mengeksekusi 60.000 operasi per detik. Dilanjutkan pada tahun 1972, Intel memperkenalkan mikrokomputer 8008 yang memproses 8 bit informasi pada satu waktu. Selanjutnya mikroprosesor 8080 dibuat pada tahun 1974, dan merupakan prosesor untuk tujuan umum pertama. Sebelumnya prosesor 4004 dan 8008 dirancang untuk kebutuhan aplikasi tertentu, dan prosesor 8080 memiliki kemampuan lebih cepat dan memilki set instruksi yang lebih kaya, serta memiliki kemampuan pengalamatan yang lebih besar. Pada generasi keempat ini tampilan monitor masih satu warna (green color).

Komputer Generasi IV: PDP 11

Komputer-komputer generasi keempat diantaranya adalah IBM 370, Apple I dan Apple II, PDP-11, VisiCalc, dan Altair yang menggunakan prosesor Intel 8080, dengan sistem operasi CP/M (Control Program for Microprocessor), dengan bahasa pemrograman Microsoft Basic (Beginners Allpurpose Symbolic Instruction Code). Sebagai catatan bahwa pada komputer-komputer generasi keempat ini tidak satupun yang PC-Compatible atau Macintosh-Compatible. Sehingga pada generasi ini belum ditentukan standar sebuah komputer terutama personal computer (PC).

Komputer Generasi V (1980-an-sekarang)

Akhir tahun 1980, IBM memutuskan untuk membangun sebuah komputer personal (PC) secara massal, yang pada tanggal 12 Agustus 1981 menjadi sebuah standar komputer PC, dan pada akhirnya hingga saat ini PC dikenal dengan nama standar IBM-PC. Prosesor yang digunakan adalah 8088/8086 yang menjadi standar komputer saat ini, menggunakan basis proses 16 bit persatuan waktu. Dengan lahirnya komputer generasi kelima ini, IBM bekerja sama dengan Microsoft untuk mengembangkan software di dalamnya. Hingga saat ini Microsoft mendominasi kebutuhan software di dunia PC.

Pada perkembangan selanjutnya perubahan besar terjadi bahwa sejak IBM-PC diperkenalkan dan bukan menjadi satu-satunya manufaktur PC-compatible, maka standar baru dalam dunia industri PC lebih dikembangkan oleh perusahaan lain seperti Intel dan Microsoft yang dipelopori oleh W. Bill Gates yang menjadi pionir standar hardware dan software dunia.

Pada generasi kelima ini, telah dilakukan pengembangan dengan apa yang dinamakan Josephson Junction, teknologi yang akan menggantikan chip yang mempunyai kemampuan memproses trilyunan operasi perdetik sementara teknologi chip hanya mampu memproses miliaran operasi perdetik. Komputer pada generasi ini akan dapat menerjemahkan bahasa manusia, manusia dapat langsung bercakap-cakap dengan komputer serta adanya penghematan energi komputer. Sifat luar biasa ini disebut sebagai “Artificial Intelligence”, selain itu juga berbasis Graphic User Interface (GUI), multimedia, dan multikomunikasi.

Contoh-contoh komputer yang lahir pada generasi kelima berbasis x86, seperti chip 286 yang diperkenalkan pada tahun 1982 dengan 134.000 transistor, kemudian chip 386 pada tahun 1983 dengan 275.000 transistor, sedangkan chip 486 diperkenalkan tahun 1989 yang memiliki 1,2 juta transistor. Selanjutnya pada tahun 1993 Intel memperkenalkan keluarga prosesor 586 yang disebut Pentium 1 dengan jumlah transistor 3,1 juta untuk melakkan 90 MIPS (Million Instruction Per Second). Kemudian dilanjutkan pada generasi berikutnya yaitu Pentium 2, 3, dan 4.

Pada akhir tahun 2000 Intel memperkenalkan Pentium 4, yang merupakan prosesor terakhir dalam keluarga Intel dengan arsitektur 32 bit (IA-32). Tahun 2001 Intel mengumumkan prosesor Itanium yang merupakan prosesor dengan basis arsitektur 64 bit (IA-64) pertama. Itanium merupakan prosesor pertama milik Intel dengan instruksi-instruksi 64 bit dan akan menelurkan satu generasi baru dari sistem operasi dan aplikasi, sementara masih mempertahankan backward compatibility dengan software 32 bit. Perlu diketahui bahwa sejak dikeluarkannya prosesor 386, komputer beroperasi pada 32 bit per satuan waktu dalam mengeksekusi informasi hingga Pentium 4. Hingga sekarang komputer yang digunakan kebanyakan masih yang berbasis 32 bit.

Pada generasi pentium, selain ciri khas pada peningkatan kecepatan akses datanya juga tampilan gambar sudah beresolusi (kualitas gambar) bagus dan berwarna serta multimedia, dan yang lebih penting adalah fungsi komputer menjadi lebih cerdas. Meskipun komputer pada generasi ini ukuran fisiknya menjadi lebih kecil dan sederhana namun memiliki kemampuan yang semakin canggih.

Komputer Generasi VI: Masa Depan

Dengan teknologi komputer yang ada saat ini, agak sulit untuk dapat membayangkan bagaimana komputer masa depan. Dengan teknologi yang ada saat ini saja kita seakan sudah dapat “menggenggam dunia”. Dari sisi teknologi beberapa ilmuan komputer meyakini suatu saat tercipta apa yang disebut dengan biochip yang dibuat dari bahan protein sitetis. Robot yang dibuat dengan bahan ini kelak akan menjadi manusia tiruan. Sedangkan teknologi yang sedang dalam tahap penelitian sekarang ini yaitu mikrooptik serta input-output audio yang mungkin digunakan oleh komputer yang akan datang. Ahli-ahli sains komputer sekarang juga sedang mencoba merancang komputer yang tidak memerlukan penulisan dan pembuatan program oleh pengguna. Komputer tanpa program (programless computer) ini mungkin membentuk ciri utama generasi komputer yang akan datang.

Kemungkinan Komputer Masa Depan

Secara prinsip ciri-ciri komputer masa mendatang adalah lebih canggih dan lebih murah dan memiliki kemampuan diantaranya melihat, mendengar, berbicara, dan berpikir serta mampu membuat kesimpulan seperti manusia. Ini berarti komputer memiliki kecerdasan buatan yang mendekati kemampuan dan prilaku manusia. Kelebihan lainnya lagi, kecerdasan untuk memprediksi sebuah kejadian yang akan terjadi, bisa berkomunikasi langsung dengan manusia, dan bentuknya semakin kecil. Yang jelas komputer masa depan akan lebih menakjubkan.

Sumber referensi; fauzanmaverick.wordpress.com

Sejarah Internet

Posted on .

Sejarah internet dimulai pada Agustus 1962 dan penciptaan internet pertama kali dikemukakan oleh J.C.R Licklider dari MIT Massachutts Institute of Technology. Konsep awal dinamakan “Galactic Network”. ia mengemukakan tentang jaringan global yang memungkinkan orang dapat mengakses data dan program dari mana saja. Oktober 1962 beliau mengepalai program penelitian komputer di ARPA yang merupakan bagian dari Departmenet Pertahanan Amerika Serikat.

Pada 1965 peneliti dari MIT bernama Lawrence G. Roberts sering juga disebut Larry Roberts dan Thomas Merill melakukan koneksi komputer TX-2 di MIT dengan komputer Q-32 di California menggunakan jalur telpon berkecepatan rendah untuk menciptakan jaringan berskala luas untuk pertama kalinya.

Pada tahun 1966 Larry Roberts mengembangkan konsep jaringan komputer/ Kemudian beliau merencanakan jaringa yang disebut ARPANET yang dipublikasikan pada tahun 1967. Pada tahun 1969 ARPANET telah melibatkan empat buah komputer yang terkoneksi. Komputer pertama berada di university of California Los Angelos, komputer ke dua berada di Stanford Research Institute, komputer ketiga berada di University of California Barbara dan koputer ke emat berada di University Utah.

Pada tahun 1971 jumlah komputer yang terhubung ke ARPANET mencapai 14 buah. Pada tahun ini pulalah protokol Telnet dan FTP berhasil dibangun. Pada tahun 1972 larry Roberts dan Bob Kahn mengenalkan ARPANET pada konferensi ICCC yang diselenggarakan di Washignton.

Pada tahun 1972 Ray Tomliinson menulis program yang memungkinkan surat elektronik dikirimkan ke jaringan ARPNET. Beliaulah yang merancang konversi “user@host.” Pada tahun ini pula ARPANET menggunakan NCP untuk menstransfer data. Pada tahun yang sama ARPA beruah nama menjadi DARPA. Tambahan huruf D berasal dari kata Defense. Pada tahun ini ARPANET melakukan koneksi international yang pertama dengan University College of London dan Royal Establishment di Norwegia.

Pada tahun 1978 Unix to Copy Protocol ditemukan di Labolatorium Bell. Program ini berguna untuk melakukan file transfer.

Pada tahun 1979 news group yang diberi nama USENET beroperasi dengan dasar UUCP. Penciptanya adalah Tom Truscott dan Jim Ellis (kedua mahasiswa di Duke University) dan Steven Bellovin (dari Universitas North Carolina). Pemakai dari seluruh dunia bergabung ke grup diskusi ini membicarakan masalah jaringan, politik, agama dan berbagai topik lainnya,

Pada tahun 1982 DCA atau Defense Communication Agency dan DARPA membentuk protokol yang disebut TCP/IP untuk ARPANET. Selanjutnya, Departemen Pertahanan Amerika Serikat menyatakan TCP/IP sebagai sebuah sntadar. Saat itulah internet didefinisikan sebagai sekumpulan jaringan yang terhubung yang menggunakan TCP/IP sebagai protokol.

Pada tahun 1983 John Postel dan Paul Mockapetris dan Craig Partidge mengembangkan Domain Name System (DNS) dan mengusulka sistem pengamatan berbentuk user@host.cdomain. Pada tahun 1984 DNS diperkenalkan di internet dengan menyebutkan nama-nama jenis domain seperti . gov, .mil,.org, .net dan .com.

Pada tahun 1986 TCP/IP mulai tersedia pada workstaiton dan PC. Tahun ini pula National Science Foundation mendanai NSFNET sebagai tulang punggung internet berkapasitas 56 kbps dan mengatur internet hanya ditujukan untuk kepentingan riset dan pemerintah yang bersifat tidak komersial.

Pada tahun 1988 Internet Relay Chat disingkat IRC dibuat oleh Jarkko Oikarinen yang berguna untuk malakukan chatting secara online melalui komputer

Pada tahun 1989 Australia, Jerman, Israel, Italia, Jepang, Mexico, Belanda, Selandia Baru dan Inggris bergabung ke internet. Jaringan bernama JUNET di Jepang mulai berhubungan dengan NSFnet.

Pada tahun 1989, TIM Berners_lee periset dari inggris yang bekerja di CERN, Swiss, mengajukan konsep yang disebut sistem hypertext. Sistem ini mungkinkan melihat dikument secara melompat-lompat dan bisa berjalan dalam sistem operasi yang berbeda-beda. Konsep inilah yang disebut World Wide Web atau dikenal dengan nama Web.

Pada tahun 1990 Departemen Pertahanan Amerika membubarkan ARPANET. Saat itu jaringan tersebut berkembang dari 4 buah host menjadi 300.000 host. Saat itu Singapura membangun jaringan TECHNET dan ikut bergabung di internet. Pada tahun ini pula beberapa perangkat lunak seperti Archie, Gopher dan WAIS mulai dipakai.

Pada tahun 1990 World Wide Web (WWW) diluncurkan oleh CERN di Jenewa, Swis. Tim Berner Lee menciptakan Hypertext Markup Laungage atau disingkat html yang menggunakan URL untuk pengalamatan Web. HTML adalah suatu bahasa yang digunakan untuk menyusun tampialn WEB.

Pada tahun 1991 tulang punggung NSFNET diperbaharui dengan kecepatan 44Mbps. Koneksi mencakup 100 negara dan melibatkan lebih dari 600.000 host dan kira-kira 5.000 jaringan. Namun, pada tahun ini NSF sebagai pendananya mencabut larangan komersial untuk internet sehingga membuka peluang perdagangan elektronis.

Pada tahun 1992 jumlah jaringan sudah melampaui 7.500 buah dan jumlah komputer yang terkoneksi sebanyak 1.000.000. Saat itu, audio dan video mulai ada di internet.Pada tahun itu pula, Veronica, sebuah oerangkat pencarian teks, dikeluarkan di Universitas Nevada dan Mozaic lahir. Mozaic adalah browser yang pertama diciptakan. Software ini memadukan texts dan gambar. Penciptanya Marc Andresen dan Eric Bina. Salin itu, tercatat bahwa perusahaan Delphi di Amerika Serikat mulai membuka layanan internet kepada para pelanggannya.

Pada Tahun 1994 Yahoo! yang kepanjangannya adalah Yet Another Hierarchical Officious Oracle didirikan oleh dua orang mahasiswa Universitas Stanford yaitu Jerry Yanf dan David Filo. Yahoo! terkenal sebagai portal yang menyediakan email gratis dan mesin pencari informasi.Pada tahun ini pula Amazon.com didirikan oleh Jeff Bezos.

Pada tahun 1996 perusahaan komputer Dell mulai menjual komputer melalui internet. pembeli bisa memilih komputer dan perangkat keras yang sesuai dengan keinginan mereka sendiri.

Mesin pencari terkenal yang lain adalah Google. Mesin pencari ini diluncurkan pada tahun 1998 oleh Larry Page dan Sergey Brin. Saat itu mereka berdua adalah mahasiswa Universitas Stanford.

Random Posts

Memainkan Lagu dan Video di Komputer
Lagu maupun video sangat mudah diputar atau dimainkan di komputer. Pada Windows misalnya, terdapat WIndows Media Player. COnthoh yang bersifat "open source" atau bisa digunakan gratis atanra lain Medi...Alat – Alat Teknologi Informasi Komunikasi (TIK)
Dalam dunia Teknologi, Informasi dan Komunikasi diperlukan alat untuk menggakses dan mengunakan dan memanfaatkannya. Tanpa Alat TIK ini akan susah bagi kita untuk berinteraksi satu sama lainnya atau m...Arti World Wide Web (www) di Internet
Pasti Anda sudah tidak asing dengan tiga huruf ini"www" pada saat akan browshing di internet. Artikel TIK akan membahas apa sih www itu dan bagai mana sejarah www dimulai. Sistem pengakses informas...Mengerti tentang Telpon Seluler
Telpon Seluler atau disebut juga HP (Hand Phone) telh berkembang dengan sangat pesat. Jika ditelah ke masa lalu, sesunggunya penggnaan telpon seluler atau HP ini telah diusulkan oleh dua insinyur dari...

Kata Kunci: penemu internet, pengertian DNS, pengertian TCP IP, sejarah internet, tahun ditemukan internet

Kata Kunci Terkait:

sejarah internet, artikel sejarah internet, makalah tik tentang internet, artikel internet, artikel tentang internet, makalah tik, artikel tik tentang internet, makalah sejarah internet, artikel tentang sejarah internet, GAMBAR SEJARAH INTERNET

sumber referensi; www.artikeltik.com

Pengertian Hypertext Transfer Protocol (HTTP) :

adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan dokumen hiperteks

Pengertian URL :

(Uniform Resource Locator) adalah rangkaian karakter menurut suatu format standar tertentu, yang digunakan untuk menunjukkan alamat suatu sumber seperti dokumen dan gambar di Internet

Pengertian Domain menurut wikipedia :

Nama domain (domain name) adalah nama unik yang diberikan untuk mengidentifikasi nama server komputer seperti web server atau email server di jaringan komputer ataupun internet. Nama domain berfungsi untuk mempermudah pengguna di internet pada saat melakukan akses ke server, selain juga dipakai untuk mengingat nama server yang dikunjungi tanpa harus mengenal deretan angka yang rumit yang dikenal sebagai IP address. Nama domain ini juga dikenal sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web seperti contohnya “wikipedia.org”. Nama domain kadang-kadang disebut pula dengan istilah URL, atau alamat website.

Pada awalnya nama domain hanya dapat dituliskan dengan ke-26 abjad Latin, namun saat ini telah dimungkinkan untuk menggunakan abjad asing dengan Internasionalisasi nama domain.

Sistem nama domain (DNS) adalah aturan yang dipakai dalam sistem penamaan dari nama domain ini.

Sumber referensi; pwtpurwosari.wordpress.com

TCP/IP (singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol) adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Data tersebut diimplementasikan dalam bentuk perangkat lunak (software) di sistem operasi. Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah TCP/IP stack

Protokol TCP/IP dikembangkan pada akhir dekade 1970-an hingga awal 1980-an sebagai sebuah protokol standar untuk menghubungkan komputer-komputer dan jaringan untuk membentuk sebuah jaringan yang luas (WAN). TCP/IP merupakan sebuah standar jaringan terbuka yang bersifat independen terhadap mekanisme transport jaringan fisik yang digunakan, sehingga dapat digunakan di mana saja. Protokol ini menggunakan skema pengalamatan yang sederhana yang disebut sebagai alamat IP (IP Address) yang mengizinkan hingga beberapa ratus juta komputer untuk dapat saling berhubungan satu sama lainnya di Internet. Protokol ini juga bersifat routable yang berarti protokol ini cocok untuk menghubungkan sistem-sistem berbeda (seperti Microsoft Windows dan keluarga UNIX) untuk membentuk jaringan yang heterogen.

Protokol TCP/IP selalu berevolusi seiring dengan waktu, mengingat semakin banyaknya kebutuhan terhadap jaringan komputer dan Internet. Pengembangan ini dilakukan oleh beberapa badan, seperti halnya Internet Society (ISOC), Internet Architecture Board (IAB), dan Internet Engineering Task Force (IETF). Macam-macam protokol yang berjalan di atas TCP/IP, skema pengalamatan, dan konsep TCP/IP didefinisikan dalam dokumen yang disebut sebagai Request for Comments (RFC) yang dikeluarkan oleh IETF.

TCP/IP pun mempunyai beberapa layer, layer-layer itu adalah :

IP (internet protocol) yang berperan dalam pentransmisian paket data dari node ke node. IP mendahului setiap paket data berdasarkan 4 byte (untuk versi IPv4) alamat tujuan (nomor IP). Internet authorities menciptakan range angka untuk organisasi yang berbeda. Organisasi menciptakan grup dengan nomornya untuk departemen. IP bekerja pada mesin gateaway yang memindahkan data dari departemen ke organisasi kemudian ke region dan kemudian ke seluruh dunia.TCP (transmission transfer protocol) berperan didalam memperbaiki pengiriman data yang benar dari suatu klien ke server. Data dapat hilang di tengah-tengah jaringan. TCP dapat mendeteksi error atau data yang hilang dan kemudian melakukan transmisi ulang sampai data diterima dengan benar dan lengkap.Sockets yaitu merupakan nama yang diberikan kepada subrutin paket yang menyediakan akses ke TCP/IP pada kebanyakan sistem.

Sumber referensi; http://0ch4.wordpress.com/pengertian-tcpip/

 

Kategori

  • Masih Kosong

Blogroll

  • Masih Kosong