Komputasi dan Pemograman (KDP): Visualisasi Grafik
Pada blog kali ini kita akan membuat grafik dengan menggunakan library matplotlib yang tentunya seperti biasanya kita akan menggunakanan bahasa pemograman Python
baik langsung saja kita masuk pada langkah-langkah membuat program grafik fungsi yang pertama
l. 3x3 - 2x2 + 4x - 5
1) Mengimport Library
numpy
digunakan untuk manipulasi data numerik, khususnya operasi pada array dan perhitungan matematika. dialiaskan dengannp
matplotlib.pyplot
digunakan untuk membuat grafik.mp
adalah alias untuk mempersingkat pemanggilanmatplotlib.pyplot
.
2) Mendefinisikan Fungsi
- Fungsi
f(x)
didefinisikan sebagai fungsi 3x3 - 2x2 + 4x - 5 - Ketika fungsi ini dipanggil dengan suatu nilai x, fungsi akan mengembalikan hasil perhitungan dari persamaan tersebut.
3) Mendefinisikan Interval untuk Variabel
np.linspace(-5, 5, 255)
menghasilkan array nilai x dari -5 hingga 5 dengan total 255 nilai yang diambil secara merata.y = f(x)
menghitung nilaif(x)
untuk setiap elemen dalam array x, sehingga menghasilkan array y yang berisi nilaif(x)
pada setiap x.
4) Menggambarkan Grafik
mp.plot()
digunakan untuk menggambarkan grafik dari x terhadap y.color="green"
menentukan warna grafik menjadi hijau.linewidth=2
menentukan ketebalan garis grafik.label=r"$f(x) = 3x^3 - 2x^2 + 4x - 5$"
memberi label pada grafik dengan format LaTeX, sehingga lebih rapi dalam menampilkan persamaan matematika pada grafik.
5. Menambahkan Judul dan Label Sumbu
mp.title()
menambahkan judul grafik dengan format LaTeX untuk menampilkan fungsi secara matematis.mp.xlabel()
memberi label sumbu-x, yaitu "x".mp.ylabel()
memberi label sumbu-y, yaitu "f(x)".
6. Mengaktifkan Grid dan Menampilkan Legenda
mp.grid(True)
menampilkan grid pada grafik, yang membantu dalam membaca titik-titik pada grafik.mp.legend()
menampilkan legenda grafik berdasarkan label yang sudah ditentukan sebelumnya.
7. Menampilkan Grafik
mp.show()
digunakan untuk menampilkan grafik di layar.
Keseluruhan Fungsi Kode:
Kode ini berfungsi untuk menggambarkan grafik dari fungsi pada rentang nilai x dari -5 hingga 5. Grafik ini dilengkapi dengan warna, grid, label pada sumbu, serta judul untuk mempermudah interpretasi.
Dengan kode ini, Anda bisa melihat bentuk grafik dari fungsi yang sudah ditentukan.
Output Grafik:
ll. 2x2 - 7x + 3
Pada contoh ini kita akan membuat program dengan fungsi kuadrat 2x2 - 7x + 3, namun mengganti fungsi plot dengan mengguanakan scatter. Kita hanya perlu mengubah pada langkah ke-4 pada program sebelumya dengan langkah berikut.
- Membuat Scatter Plot
mp.figure(figsize=(10, 7))
menetapkan ukuran gambar agar lebih besar dan mudah dibaca.mp.scatter(x, y, color="blue", label=r"$f(x) = 2x^2 - 7x + 3$")
membuat scatter plot dengan titik-titik berwarna biru yang menunjukkan pasangan nilai
Keseluruhan Fungsi Code:
Dengan kode ini, Anda akan melihat grafik dari fungsi kuadrat 2x2 - 7x + 3 dalam bentuk titik-titik biru, dengan grid yang membantu visualisasi, serta legenda yang menjelaskan fungsi yang diplot. Scatter plot ini menunjukkan bagaimana nilai f(x) berubah seiring perubahan x dalam interval yang ditentukan.
Output Grafik:
Kategori
- Masih Kosong
Blogroll
- Masih Kosong