SENI ADALAH KEHIDUPANKU
Berbicara tentang seni...Banyak orang berkata bahwa seni itu berhubungan dengan keindahan.Tapi menurut saya Seni itu adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan kehidupan, jiwa, nalar dan juga keindahan yang dilihat dan dirasakan. Seni juga dapat bermanfaat bagi setiap orang, Baik itu dari dalam diri maupun dari luar dirinya sendiri.
berikut manfaat dari seni :
- bagi diri sendiri yaitu dapat menghilangkan rasa sakit, misalanya jika kita merasakan pilu atau sakit hati maka dengan melakukan segala sesuatu yang berhubungan dengan seni yaitu mengaji, dengarin musik, bermain alat musik seperti gitar, menari dan lain sebagainya.
- bagi orang lain atau dari luar yaitu saat anda menyanyi dengan suara yang merdu,pasti orang lain akan merasa terhibur dan terbukalah peluang untuk anda, untuk bisa jadi seorang penyanyi terbaik. bukan itu saja,seni juga dapat mengajak anda untuk berkarya dan berinovasi untuk diri anda dan orang lain.
Seni juga mempunyai tujuan dimana seni bertujuan, agar dapat mengepresikan diri dan memperlihatkan cipta karya kita atau kecitraan yang ada dalam diri kita.
Segala sesuatu yang ada dalam kehidupan ini sangat berhubungan erat juga dengan Seni, Jurusan saya juga berhubungan dengan seni yaitu jurusan fisika. walaupun saya adalah mahasiswa fisika tapi tetap selalu dan senantiasa berbaur dengan seni. Dimana dalam menggunakan alat-alat dalam labolatorium seperti menghitung frekuensi pada pada gelombang bunyi. Pada saat mencari frekunsi gelombang bunyi tersebut saya menggunakan alat musik yaitu gitar dan seruling sebgai alat eksperiment.
Bukan hanya itu, para ilmuan yang berasal dari Fisika juga, mereka adalah orang-orang seniman atau bisa dikatakan sebagai musision. Alat-alat yang mereka temukan itu adalah alat-alat seni dan alat-alat tersebut yang telah membawa mereka jadi seorang ilmuan dunia dan dari siitulah mereka teori dan rumus mengenai penemuannya.
Jadi kesimpulannya seni itu adalah kehidupan yang berhubungan dengan keindahan yang berasal dari dalam diri seseorang yang yang mempunyai manfaat dan tujuan.
Perjalanan hidup dalam menggapai kesusksesan.
kesuksesan adalah suatu impian yang telah dicapai oleh setiap orang dan akan mencapai atau menggapainnya itu harus memerlukan semangat,keringan dan cucuran aiar mata. Tanpa hal itu kita tidak akan dapat merasakan impian itu adalah sebuah kesusksesan melaikan hanya sebuah keberhasilan saja’.
disini saya belajar dari salah seorang pejabat kampus dimana beliau sebagai direktur PKM
yang dahulunya merupakan salah seorang mahasiswa yang mempunyai kekurangan dalam hal Ekonomi tetapi dengan kegigihnnya ,sekarang bapak tersebut telah menjadimahasiswa yang sukses bukan pula di ddalam aktivitas akademik dan juga diluar kampus.
Saya begitu antusias saat mendengar kata-kata yang telah dilontarkan oleh bapak tersebut kemarin sewaktu di asrama putri berprestasi “RUSUNAWA”.
saat saya mendengar kata-kata yang telah di lontarakan oleh bapak diwaktu semalam itu, saya begitu terharu dan merasa termotivasi dengan kata-kata beliau. Dan semoga dengan perjalanan hidup yang telah di sampaikan oleh bapak saya akan bisa menjadi mahasiswa yang terbaik amin......................
Pentingnya udara bagi kehidupan
Teman-teman tahu tidak kegunaan udara dalam kehidupan?
udara sangat berperan penting bagi kehidupan, baik untuk manusia,hewan dan juga tumbuhan.
berikut ini kegunaan dari udara.
Kegunaan udara :
1. Materi utk bernapas bagi makhluk hidup (terutama kandungan oksigennya).
2. Salah satu materi utk menciptakan proses pembakaran (segitiga api : bahan bakar-nyala api-udara).
3. Sebagai media utk sarana transportasi (media bagi pesawat terbang, helikopter, dll).
4. Sebagai materi pengisi ban, balon, dll.
5. Udara yg bergerak dapat dimanfaatkan utk menggerakkan kincir angin & membangkitkan tenaga listrik.
6. Media bagi biji atau benih tanaman tertentu (terutama yg ringan) utk tersebar luas.
7. Sebagai media tempat perambatan gelombang suara, shg kita dpt berkomunikasi dgn suara.
8. Sebagai media perpindahan panas, melalui proses konveksi.
9. Sebagai media perpindahan massa, misal : air menguap ke udara, berkumpul jadi awan.
10. Udara yg bergerak membantu pergerakan perahu layar, utk tranportasi.
Bidikmisi yes.
Semangat yang berkobar dalam jiwaku .
Saya adalah salah seorang mahasiawa Universistas Negeri Gorontalo dan juga sebagai salah seorang mahasiswa yang mendapatkan beasiswa Bidikmisi angkatan 2012. Saya mahasiswa fakultas Mipa di jurusan fisika, prodi fisika. Bidikmisi, Jika berbicara soal bidikmisi memang semua orang bisa dan mampu untuk mendapatkannya tapi, harus memenuhi persyaratan yang telah di tentukan. Teman-teman pasti bertanya-tanya apa itu Bidikmisi dan apa manfaatnya?.... Pertanyaan seperti itu juga pernah melintas dibenak saya sewaktu saya duduk di bangku SMA kelas 3. Saya pun bertanya-tanya dan sekarang saya sudah berada di antara sekian banyak mahasiswa bidikmisi saya baru faham dan tahu apa sebenarnya dan bagimana Bidikmisi tesebut. Untuk mengetahui perjalan dan kisah saya bersama-sama teman-teman dibidikmisi. Bacalah tulisan dibawah ini.! ïŠ
Di pagi hari yangcerah dengan pancaran mentari yang terang benderang dan dengan kicauan burung yang merdu, saya bersama teman-teman mengikuti kegiatan rutinitas setiap hari jumat pagi, di lapangan basket Universitas Negeri Gorontalo. Agenda ini dilakukan khusus mahasiswa seperti saya yaitu Bidikmisi. Bidikmisi merupakan suatu program yang dibuat oleh kampus untuk membantu meringankan biaya kuliah bagi mahasiswa yang berprestasi. Bidikmisi ini juga akan memberikan biaya setiap bulannya dan berlaku selama 4 tahun, jadi saya dan teman-teman harus belajar sekuat dan semaksimal mungkin agar dapat mempertahankan beasiswa ini. karena jika kita hanya santai atau berfoya-foya di dalam kampus atau dengan kata lain IPK kita tidak mencapai syarat yang sudah ditentukan , maka beasiswa tersebut akan di alihkan kepada mahasiswa berprestasi lainnya. jadi mulai dari sekarang, hal yang kecil dan dari diri sendiri, kita harus tanamkan semangat dan motivasi belajar kita sebagai mahasiswa bidikmisi agar kita mampu bersaing bukan hanya di dalam tapi juga di luar negeri.
Dalam hati kecil saya sangat merasa bersyukur dan bangga dengan beasiswa ini, dimana saya bisa meringankan beban orang tua dan tidak menyusahkan orang tua lagi dalam hal biaya kuliah . Bukan hanya itu saja dengan beasiswa ini juga saya bisa lebih termotivasi lagi untuk lebih giat belajar dan lebih bersemangat dalam mencapai impian yang gemilang. Mahasiswa yang mendapatkan beasiswa angkatan saya yaitu kurang lebih sekitar 800 orang dan berasal dari berbagai macam Fakultas yang ada dikampus. Dari jurusan saya, yaitu jurusan fisika sekitar 11 orang, mungkin agak sulit untuk meraih beasiswa ini setelah melakukan banyak hal sewaktu di bangku SMA. Mulai dari nilai-nilai hasil ujian sampai hal-hal yang berhubungan dengan rumah semua harus diperlihatkan. Awalnya dalam hati kecil saya, saya agak sedikit malu untuk memperlihatkan rumah dan kondidsi keluarganya saya dengan kondisi seadanya. Alhmdullillah dengan adanya beasiswa ini beban orang tua saya sudah berkurang.
Insya Allah dengan adanya beasiswa ini semua mahasiswa yang ada di seluruh Indonesia Khususnya di Gorontalo, lebih giat lagi dalam hal belajar dan dapat menjadi regenerasi penerus bangsa yang bisa bersaing di dalam dan di luar negeri. Amin dan semoga semua mahasiswa bidikmisii dapat mengukir prestasi yang gemilang dan dapat membawa nama kampus sampai ke Internasional. Amin.....
Sobat..............
Tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini kalau kita berusaha sebaik dan sekuat mungkin
teruslah berprestasi demi membangun dan membawa bangsa lebih maju dan lebih baik lagi.
Semangat............. ïŠ ïŠ !!!!!!!!!!!!