Cara Mengatasi Plugged In, not Charging di Windows

29 October 2013 09:10:44 Dibaca : 7910 Kategori : TEKNOLOGI KOMPUTER

Cara Mengatasi Plugged In, not Charging di Windows 7

Pasti anda semua pernah mengalami hal seperti di samping. Ketika menancapkan kabel charge baterai anda, akan muncul pemberitahuan di pojok kanan bawah, bahwa baterai laptop anda tidak terisi (Plugged in, not charging). Nah, sedikit ane nemuin caranya meskipun memang nantinya akan ada yang tidak berhasil, setidaknya bisa sedikit membantu. Berikut caranya :

1. Disconnect AC (Lepaskan kabel charger)

2. Shutdown laptop anda

3. Lepaskan baterai laptop anda

4. Pasang AC / Charger

5. Nyalakan laptop

6. Di Device Manager Categories klik Batteries, klik kanan di semua daftar Microsoft ACPI Compliant Control Method Battery, dan pilih Uninstall (Kalau cuma ada satu tidak apa-apa)
7. Shutdown

8. Lepaskan AC / Charger

9. Pasang baterai laptop anda

10. Pasang AC / Charger anda

11. Nyalakan laptop anda

Semoga berhasil. Saya mencoba cara tersebut ternyata bisa, bila memang tidak bisa maka nanti akan saya usahakan mencari cara lain.

Sumber

http://jeffreypalermo.com/

 

Jika cara di atas tidak berhasil, anda bisa coba trik saya.
trik ini berhasil 100% di laptop saya.



Caranya :

1. cabut baterai anda.
2. pasang pengisi daya (chars setelah baterai di cabut).

3. diamkan laptop anda selama kurang lebih 2 menit, dalam keadaan di pasang pengisi daya.

4. setelah itu kagetkan laptop anda dengan cara memasang baterai saat pengisi daya terpasang.

Diamkan selama 5 menit, jika 5 menit lampu led charging anda tidak mati berarti anda berhasil membuat baterai anda mengisi.

Lakukan hal ini setiap kali anda mau mengisi baterai.
5 - 10 kali laptop anda akan kembali normal.

Semoga berhasil..
sumber : Danial Gani.