Karaoke Party, Situsnya Orang Yang Gemar Nyanyi

16 September 2013 15:15:28 Dibaca : 1334

Ingin karaoke tapi tidak punya teman hang out? Atau sedang malas keluar rumah? Cukup nikmati karaoke online melalui situs www.karaokeparty.com. Situs ini memanjakan Anda yang hobi bernanyi atau hanya membuang kebosanan. Apalagi jika harus pergi ke tempat karaoke harus merogoh kocek yang tidak murah.

Cukup mengandalkan koneksi internet Anda maka Anda bisa bernanyi sepuasnya. Di situs ini ada banyak fasilitas seperti koleksi lagu yang cukup komplit, mendapatkan skor kemampuan bernyanyi, bisa juga untuk latihan bernyanyi, bahkan Anda juga menjamu pengguna lain di seluruh dunia dengan permainan song battle di situs ini.

Bagaimana caranya?

- Kunjungi situs www.karaokeparty.com

- Jika belum memiliki akun, daftarlah terlebih dahulu dengan email Anda. Jika sudah punya akun tinggal log in dengan memasukkan alamat email Anda.

- Cari atau pilih lagu yang ingin Anda nyanyikan. Jika sudah menemukan lagu tersebut klik ikon “Sing It”

- Di situs ini Anda juga memilih instrument, tingkatan vokal sesuai kemampuan Anda. Mulailah bernanyi dengan meng-klik ikon “start singing”, tunggu sampai loading selesai dan Anda sudah bisa bernyanyi

- Tidak hanya itu, setelah bernyanyi Anda akan mendapatkan skor kemampuan bernyanyi dari situs tersebut. Skor tersebut bisa diakumulasikan menjadi poin lo. Selamat mencoba!