BERIKUT INI BEASISWA YANG BISA ANDA DAPATKAN DI UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
Setiap mahasiswa pastinya mau kuliah gratis dengan mendapatkan beasiswa. Bagi Quipperian yang masih ragu-ragu kuliah karena keterbatasan dana, beberapa beasiswa ini bisa kalian peroleh saat kuliah di Universitas Negeri Gorontalo.
1. Beasiswa Bidikmisi
Bidikmisi adalah bantuan biaya hidup dan biaya pendidikan untuk calon mahasiswa dari keluarga kurang mampu yang berpotensi akademik unggul. Seleksi Bidikmisi terdiri atas beberapa jalur, antara lain SNMPT, UMPN dan Jalur Mandiri. Untuk mendapatkannya, Quipperian harus terlebih dahulu dinyatakan lulus ujian jalur tersebut.
2. Beasiswa PPA (Peningkatan Prestasi Akademik)
Beasiswa PPA (Peningkatan Prestasi Akademik) ditujukan bagi mahasiswa yang berprestasi, baik akademik atau non akademik, dengan IPK minimal 3,00. Penerima beasiswa akan mendapat bantuan biaya pendidikan selama satu semester.
3. Beasiswa Lippo
Universitas Negeri Gorontalo termasuk ke dalam 10 Perguruan Tinggi Negeri yang menerima Beasiswa Lippo Group nih Quipperian. Pihak kampus akan menyeleksi mahasiswa yang dinilai berhak mendapat beasiswa.
4. Beasiswa Bank Indonesia
Beasiswa Bank Indonesia hanya dibuka untuk Quipperian yang menempuh studi di Fakultas Ekonomi, Hukum, Komunikasi, Kesehatan Masyarakat, dan Pertanian. Persyaratan lain yang harus kamu penuhi yaitu IPK minimal 3,00 dan telah duduk di semester IV. Kalau kamu termasuk di antaranya, bisa langsung mempersiapkan diri.
5. Beasiswa Djarum Plus
Beasiswa Djarum Plus adalah salah satu beasiswa idaman mahasiswa karena jejaringnya tersebar luas di seluruh Indonesia. Quipperian berkesempatan lolos beasiswa Djarum Plus, kalau kamu minimal duduk di semester III dengan standar IPK 3.00.
6. Beasiswa Putera Sampoerna Foundation
Untuk kalian yang barus lulus SMA, punya prestasi cemerlang, berkepribadian baik dan jiwa kepemimpinan tinggi, kamu berpeluang mendapat Beasiswa Sampoerna. Bantuan dana pendidikan ini tersedia untuk jenjang pendidikan S1 dan S2, khususnya di bidang ekonomi dan teknik.
Jangan takut terhalang oleh biaya, universitas negeri Gorontalo menyediakan berbagai macam beasiswa untuk mahasiswanya, ayo bersama-sama kuliah di universitas negeri Gorontalo
ALASAN MEMILIH UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
Buat Kamu yang berasal dari Indonesia bagian timur, khususnya dari Gorontalo dan sekitarnya, mungkin tidak akan berpikir dua kali ketika memutuskan memilih UNG sebagai kampus pilihan. Setidaknya, ada 10 alasan memilih kuliah di UNG adalah keputusan yang tepat.
1. UNG Mendapatkan Akreditasi A
Setelah melalui perjuangan yang panjang, akhirnya Universitas Negeri Gorontalo mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT. Hal ini berarti beberapa aspek dalam UNG sudah memenuhi standar yang berlaku, baik dari segi sarana prasarana pendidikan maupun dari kurikulum yang disusun.
2. Masuk Dalam 10 Besar Universitas Terbaik Di Indonesia Timur
Bagi Kamu yang berasal dari Indonesia Timur dan tidak ingin terlalu jauh merantau hingga ke Jawa, Kamu bisa memilih UNG sebagai tempat berkuliah. Alasan memilih kuliah di UNG adalah karena kampus ini masuk dalam 10 besar kampus terbaik di Indonesia Timur. Keren, kan?
3. Menempati Ranking 89 Versi 4icu
Untuk tingkat nasional, UNG masuk dalam 100 besar universitas terbaik versi 4icu. Tahun 2019 ini, UNG mendapatkan peringkat ke 89 untuk tingkat nasional.
4. UNG Memiliki 10 Fakultas
Tidak perlu ragu dengan UNG karena di kampus ini ada 10 fakultas yang bisa Kamu pilih, mulai dari FMIPA, FT, FE, hingga fakultas sastra dan budaya. Tahun ini, UNG menambah satu fakultas baru yaitu fakultas kedokteran.
5. Ada 71 Program Studi
UNG memiliki 71 program studi dengan rincian 48 prodi untuk S1, 16 prodi untuk S2, 4 prodi untuk S3, 2 prodi untuk D3, dan 1 prodi untuk jenjang profesi.
6. Biaya Kuliah Yang Sangat Terjangkau
Alasan kuliah di UNG selanjutnya adalah karena kampus ini memiliki biaya kuliah yang sangat terjangkau. UNG sudah menerapkan sistem UKT 8 golongan. Untuk UKT yang paling mahal, nominalnya tidak lebih dari Rp5 Juta per semesternya.
7. Perbandingan Jumlah Dosen Dan Mahasiswa Adalah 1:25
Perbandingan jumlah dosen dengan jumlah mahasiswa di UNG adalah 1:25, artinya setiap satu dosen, ada 25 mahasiswa bersamanya.
8. Fasilitas Kampus Yang Lengkap
Fasilitas kampus UNG juga termasuk lengkap. Ada sarana ibadah, laboratorium, poliklinik, hingga pusat pelatihan bahasa.
9. Banyak Pilihan UKM Sebagai Wadah Kegiatan Mahasiswa
Ada banyak Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bisa Kamu pilih jika nanti diterima masuk di kampus ini. Beberapa pilihan diantaranya adalah UKM marching band, olahraga, dan mapala.
10. Memiliki Visi Mendunia Tanpa Meninggalkan Potensi Regional
UNG memiliki visi Leading University di kawasan Asia tenggara. Untuk mencapai visi tersebut, pihak kampus melakukan pengembangan kebudayaan dan inovasi dengan mengutamakan potensi regional.
BIAYA KULIAH UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO -UNG
Biaya kuliah Universitas Negeri Gorontalo UNG dibedakan berdasarkan jalur pendaftaran mahasiswa baru: jalur reguler dan jalur mandiri. Jalur reguler terdiri atas SNMPTN dan SBMPTN sedangkan jalur mandiri merupakan jalur pendaftaran yang diadakan tersendiri oleh pihak universitas.
Jalur SNMPTN dan SBMPTN
Biaya pendidikan jalur SNMPTN dan SBMPTN menerapkan sistem uang kuliah tunggal (UKT) dengan pengklasifikasian berdasarkan kemampuan penghasilan orang tua. UKT Universitas Negeri Gorontalo dibagi menjadi 7 kelompok dengan besaran tergantung program studinya. UKT yang dibayarkan tiap semester ini sudah mencakup semua komponen biaya selama menempuh pendidikan di Universitas Negeri Gorontalo. Tidak ada lagi biaya lain yang dibebankan lagi kepada mahasiswa selain UKT tersebut.
Untuk menentukan kelompok UKT setiap mahasiswa yang dinyatakan diterima harus mengisi biodata secara online pada situs yang telah ditentukan. Selanjutnya mahasiswa mengikuti verifikasi atau pra regitrasi yang diadakan pihak universitas pada waktu yang telah ditentukan dengan membawa persyaratan diantaranya:
- Membawa hasil cetakan formulir biodata calon mahasiswa UNG yang sudah diisi secara on-line.
- Surat keterangan penghasilan orang tua (Ayah dan Ibu) dari Kepala Desa atau Lurah.
- Memperlihatkan kartu Jamkesmas dan menyerahkan satu lembar photo copy (apabila ada).
- Memperlihatkan tagihan listrik 3 (tiga) bulan terakhir dan menyerahkan masing-masing satu lembar photo copy. Bagi yang tidak mempunyai aliran listrik, dibuktikan dengan surat keterangan dari Kepala Desa atau Lurah
Kategori
- Masih Kosong
Blogroll
- Masih Kosong